ProDEM Desak Pemerintah Tegas Terkait Penyebaran Virus Corona

Oleh : Iwan Sumule | Minggu, 29 Maret 2020 - 05:30 WIB

Virus Corona (Foto Dok Tribun)
Virus Corona (Foto Dok Tribun)

INDUSTRY.co.id - Menurut WHO, yang utama dalam langkah pencegahan yaitu dengan cari dan temukan virusnya, lalu kemudian segera dilakukan isolasi agar tidak menyebar kembali.

Makanya diperlukanlah mapping atau pemetaan wilayah penyebaran virus sangat penting dilakukan, setelah itu sangat perlu untuk segera memberlakukan karantina wilayah yang sudah dimapping tadi, lalu kemudian cari dan temukan virusnya. Setelah virusnya ditemukan, maka silahkan dimampusin dan matiin deh itu virus..

Virus China ini makin merebak karena dari awal dianggap remeh oleh penguasa bahkan mengolok - olok, dari mulai menyebutkan doa qunut lah, zero coronalah, jadi duta imunitas coronalah, sembuh sendirilah, makan nasi Kucinglah hingga menyebutkan komunitas Rondo mempesona lah dll. Itulah semua sikap pemerintah yang terkesan menganggap remeh bahkan memberikan diskon besar - besaran untuk menggenjot pariwisata saat Virus China ini belum pandemik.

Dan sampai saat ini juga belum ada dilakukan tindakan - tindakan yang kita dengar untuk menangani Virus China ini secara komperhensif dan Terstruktur, Celakanya lagi pemerintah pusat terkesan cuci tangan dan malah membiarkan daerah berjalan sendiri - sendiri dengan mengambil kebijakannya juga sendiri.

Belum lagi ada pembatasan dari pemerintah pusat agar daerah tidak mengambil keputusan Lockdown atau karantina wilayah dengan alasan itu menjadi wewenang dari pemerintah pusat.

Padahal untuk menghentikan penyebaran Virus China ini sangat penting juga presiden menyatakan "Darurat Corona" agar langkah - langkah kedaruratan dapat segera dilakukan, termasuk soal pendanaan dan pembiayaan dalam penanggulangan penyebaran Virus China ini.

Sayangnya, apa yang ProDEM desakkan selama ini belum juga sepenuhnya dilakukan oleh pemerintah, sehingga kedepannya kita tidak tahu apa yang terjadi, semoga saja kejadian seperti di Itali ataupun di Iran tidak terjadi di negri yang kita cintai Bersama ini.

Yang penting sekarang bagi kita semua tetap jaga kesehatan serta perkuat imun tubuh kita masing - masing, serta jangan lupa juga berdoa kepada Tuhan yang maha esa agar musibah ini segera berlalu, karena iman dan keyakinan kitalah yang akan turut menyelamatkan semua. 

Iwan Sumule: Ketua Majelis ProDEM

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…