Resmi Diluncurkan, Adiraku Bakal Berikan Pengalaman Bertransaksi yang Lebih Baik

Oleh : Ridwan | Kamis, 20 Februari 2020 - 18:15 WIB

Peluncuran layanan konsumen digital, Adiraku (Foto: Ridwan/Industry.co.id)
Peluncuran layanan konsumen digital, Adiraku (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk. (Adira Finance) resmi meluncurkan aplikasi layanan konsumen berbasis digital, Adiraku. Aplikasi ini dirancang untuk menjadi solusi finansial bagi konsumen dengan memberikan pengalaman bertransaksi yang lebih baik sesuai kebutuhan.

"Tumbuh bersama dengan konsumen mendorong kami untuk terus meningkatkan pelayanan dan konektivitas dengan mereka. Adiraku menjadi jembatan bagi konsumen untuk terus terhubung 24 jam dengan Adira Finance, untuk mendapatkan pelayanan yang lebih baik lagi," ujar Hafid Hadeli selaku Direktur Utama Adira Finance saat peluncuran Adiraku di Jakarta, Kamis (20/2/2020).

Dengan Adiraku, konsumen Adira Finance akan mendapatkan akses terhadap layanan finansialyang lebih cepat dan pengalaman bertransaksi yang mudah dan menyenangkan kapanpun dan dimanapun. 

Aplikasi Adiraku dapat diunduh melalui Google Playstore (Android) atau App Store (IOS). Setelah mengunduh, konsumen dapat melakukan registrasi dengan mengisi nomor handphone dan kode OTP yang dikirimkan via sms, dan setelahnya konsumen dapat membuat PIN yang akan digunakan untuk login.

Bagi konsumen Adira Finance yang sudah mengunduh aplikasi Adiraku hingga April 2020, dapat mengikuti program Undian Seru Adiraku dimana konsumen berkesempatan untuk mendapatkan hadiah seru berupa sepeda motor serta hadiah menarik lainnya. 

Syarat mengikuti undian ini cukup mudah hanya dengan mengunduh aplikasi Adiraku dan melakukan pembayaran cicilan melalui Adiraku.

Adiraku tidak hanya diperuntukkan bagi konsumen Adira Finance saja, masyarakat Indonesia yang tertarik untuk mengetahui informasi tentang solusi finansial dari Adira Finance, bisa mengakses informasi umum berupa produk, promo maupun lokasi cabang Adira Finance, serta melakukan simulasi kredit berbagai produk di aplikasi Adiraku.

"Menjadi komitmen kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen, serta membawa mereka maju dan sukses bersama dengan Adira Finance. Hal ini sejalan dengan visi perusahaan yaitu, menciptakan nilai bersama untuk kesejahteraan masyarakat Indonesia," tutup Hafid.

Adapun fitur layanan yang tersedia di Adiraku antara lain: 

1. Informasi Detil Kontrak: 
Konsumen dapat melihat nomor kontrak, besar angsuran, tanggal jatuh tempo, sisa tenor, sisa angsuran dan informasi lainnya.

2. Bayar Angsuran Instan: 
Konsumen dapat melakukan pembayaran angsuran dimana saja dan kapan saja. Bayar Angsuran Instan ini menggunakan sistem virtual account sehingga transaksi akan berjalan secara real time. Pembayaran anggsuran dapat dilakukan melalui transfer ATM, D-bank, Internet Banking.

3. Riwayat Pembayaran: 
Memonitor sisa tenor dan jumlah angsuran yang sudah dibayarkan.

4. Eazy Klik:
Penawaran spesial personalized pre-approved credit bagi konsumen terpilih yang memenuhi syarat

5. Simulasi Kredit: 
Simulasi Kredit dapat diakses oleh konsumen maupun calon konsumen Adira Finance

6. Whatsapp Chat Dering Adira 24 Jam: 
Fitur ini dapat memudahkan konsumen untuk terhubung 24 jam dengan berbagai jaringan layanan AdiraFinance.

7. Janji Bayar
Sebuah fitur yg memudahkan konsumen untuk melakukan penjadwalan waktu pembayaran apabila pada saat tanggal jatuh tempo konsumen belum memiliki dana untuk melalukan pembayaran cicilan.

8. Lokasi Cabang
Konsumen yang ingin datang ke kantor cabang, dapat membuka fitur Lokasi Cabang yang terhubung langsung dengan Google Maps.

9. Cashback Reward Game
Yang menarik, setelah bayar angsuran lewat aplikasi Adiraku, konsumen akan ditawarkan bermain game dengan hadiah yang menarik.

10. Informasi Umum
Adiraku memberikan informasi yang banyak dibutuhkan oleh konsumen terkait persyaratan perpanjangan STNK, syarat pengambilan BPKB, ketentuan biaya transaksi, cara klaim asuransi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Sabtu, 20 April 2024 - 05:12 WIB

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Asisten Logistik Komandan Korps Marinir (Aslog Dankormar) dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan dari pejabat lama Kolonel Marinir Tri Subandiyana,…

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Sabtu, 20 April 2024 - 05:04 WIB

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri Inggris Raya (1997-2007) dan Executive Chairman Tony Blair Institute, Mr. Tony Blair, di Kementerian Pertahanan, Jakarta,…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Sabtu, 20 April 2024 - 04:57 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Koordinasi membahas perkembangan situasi di Papua dan Rapat Koordinasi membahas penyelesaian masalah lahan antara Pemda Sumatera Selatan…

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…