Rusmin: Caketum Golkar Sebaiknya adu Gagasan dan Program

Oleh : Herry Barus | Selasa, 23 Juli 2019 - 06:21 WIB

Partai Golkar (Foto Ist)
Partai Golkar (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Pengamat politik Rusmim Effendy menyarankan kandidat calon ketua umum partai Golkar sebaiknya adu gagasan, ide dan program demi kemajuan partai kedepan.

"Sekarang ini jelas terlihat persaingan antar caketum semakin tidak sehat dan saling menjatuhkan. Ini kan tidak elok dan memberi contoh ke publik apalagi Golkar dikenal sebagai partai tua yang sudah berpengalaman," ujarnya di Jakarta, Senin (22/7/2019)

Menurut Rusmin, cara-cara yang tidak sehat dalam perebutan kursi ketua umum harus dihindarkan. "Semakin banyak colon semakin baik, bukan saling menjatuhkan. Silakan saja bersaing secara fairnes. Siapa yang unggul pasti akan mendapatkan dukungan dari DPD I dan II sebagai pemilik suara," kata dia.

Sampai saat ini, lanjut dia, Golkar tetap memiliki captive market dan pesona, tetap survive dalam turbulensi perpolitikan nasional.

"Karena itu, figur ketua umum sangat menentukan masa depan Golkar dalam menghadapi pileg dan pilpres 2024," ujarnya.

Rusmin juga memprediksi bakal terjadi head to head antata Airlangga Hartarto (AH) versus Bambang Soesatyo (BS) di munas golkar mendatang.

"Sampai saat ini baru ada dua figur yang menonjol antara AH san BS, sedangkan figur lainnya belum kelihatan. Tapi namanya politik peta dukungan bisa berubah setiap saat dan muncul figur baru pada last minute," tegas dia.

Selain itu, lanjut Rusmin, siapapun yang terpilih menjadi ketua umum nanti faktor terpenting bagaimana Golkar mampu melakukan konsolidasi baik internal maupun eksternal, melakukan regenerasi dan program kerakyatan.

"Jangan sampai munas Golkar menjadi ajang perebutan kekuasaan atau struggle to power atau war of position antar elite Golkar. Tapi menjadikan munas sebagai ajang adu program, ide dan gagasan demi kejayaan partai kedepan," ujarnya

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…