Tahun Ini, Super Indo Targetkan Bisnis Ritel Tumbuh Dua Digit

Oleh : Ahmad Fadli | Minggu, 22 Juli 2018 - 13:20 WIB

General Manager of Franchise PT Lion Super Indo, Eric Rinaldo Syah dalam pameran IFRA 2018, di JCC Senayan
General Manager of Franchise PT Lion Super Indo, Eric Rinaldo Syah dalam pameran IFRA 2018, di JCC Senayan

INDUSTRY.co.id, Jakarta - PT Lion Super Indo, jaringan supermarket nasional mematok pertumbuhan bisnis ritelnya dua digit di tahun 2018.

General Manager of Franchise PT Lion Super Indo, Eric Rinaldo Syah mengatakan guna mencapai target tersebut pihaknya akan memperluas jaringan supermarket dengan konsep waralaba berukuran kompak, bernama Super Indo Express.

“Target kami dengan menambah lima jaringan supermarket Super Indo Express yang berlokasi di Tangerang, Bekasi dan Depok,” kata Eric dalam acara International Franchise, License and Business Concept Expo and Conference atau IFRA 2018.

Ia mengatakan, sebagai supermarket komunitas, Super Indo memiliki posisi merek yang kuat di pasar ritel, sehingga pemilik waralaba Super Indo Express akan memperoleh keuntungan dari reputasi positif Super Indo.

“Untuk memiliki waralaba Super Indo Express, pewaralaba hanya perlu menyiapkan dana sebesar Rp 2 miliar, dan bangunan di lokasi yang strategis seluas sekira 500 meter persegi,” pungkasnya. Bisnis ritel, terutama groceries menjanjikan keuntungan yang stabil dan mampu bertahan dalam situasi ekonomi yang dinamis, tak ayal pihaknya menargetkan break event point (BEP) bisa dicapai dalam jangka 5 tahun,” paparnya.

Apalagi Super Indo Express mengadopsi sepenuhnya sistem rantai pasok yang dijalankan Super Indo yang telah teruji selama lebih dari 2 dekade dengan reputasi yang sangat baik.

Sebagai informasi, Super Indo sudah berdiri sejak tahun 1997. Super lndo tumbuh dan berkembang bersama masyarakat Indonesia. Kini, Super lndo telah memlllkl 155 gerai yang tersebar di 38 kota dan kabupaten di Pulau Jawa dan Sumatera.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…