Bank DKI Sabet Penghargaan Indonesia Corporate Secretary & Corporate Communication Award 2025
Oleh : Nina Karlita | Selasa, 18 Maret 2025 - 20:21 WIB

Bank DKI raih penghargaan The Best Indonesia Corporate Secretary & Communication Award-X-2025, kategori Platinum Award – Very Excellent (5 Star) untuk Bank Pembangunan Daerah dengan aset di atas Rp80 triliun.
INDUSTRY.co.id - Jakarta – Bank DKI kembali mencetak prestasi dengan meraih penghargaan The Best Indonesia Corporate Secretary & Communication Award-X-2025, kategori Platinum Award – Very Excellent (5 Star) untuk Bank Pembangunan Daerah dengan aset di atas Rp80 triliun.
Penghargaan bergengsi ini diberikan oleh media Economic Review dalam ajang Indonesia Corporate Secretary & Corporate Communication Award-X-2025 (ICCA-X-2025) yang berlangsung di Jakarta.
Tak hanya penghargaan institusional, Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi, juga meraih penghargaan individu sebagai The Best Indonesia Corporate Secretary 2025, kategori Platinum Award – Very Excellent (5 Star).
Penghargaan ini menjadi bukti nyata atas dedikasi Bank DKI dalam menjaga transparansi, komunikasi, serta tata kelola perusahaan yang baik.
Direktur Utama Bank DKI, Agus H. Widodo, menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan bentuk apresiasi atas komitmen Bank DKI dalam membangun komunikasi yang efektif dengan pemangku kepentingan, nasabah, dan masyarakat luas.
“Penghargaan ini menunjukkan kepatuhan Bank DKI terhadap keterbukaan informasi publik, tata kelola perusahaan yang baik, serta perlindungan konsumen,” ujar Agus.
Ajang Indonesia Corporate Secretary & Communication Award 2025 sendiri merupakan penghargaan tahunan yang diberikan kepada perusahaan dan individu dengan kinerja unggul dalam bidang Sekretariat Perusahaan dan Komunikasi Korporasi.
Penilaian dilakukan berdasarkan analisis laporan tahunan, website perusahaan, serta kinerja komunikasi digital terhadap sekitar 1.000 perusahaan, baik yang terdaftar di bursa (Tbk) maupun non-Tbk.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi, juga menyampaikan rasa syukur atas penghargaan ini.
“Raihan skor 91,75 (A) Very Excellent (5 Star) dalam kategori Regional Development Bank dengan aset di atas Rp80 triliun, serta skor 91,00 (A) Very Excellent (5 Star) untuk penghargaan individu, mencerminkan komitmen kami dalam meningkatkan standar komunikasi korporasi dan transparansi informasi,” ungkap Arie.
Selain penghargaan dari Economic Review, Bank DKI juga mendapatkan apresiasi dari Komisi Informasi Provinsi DKI Jakarta pada Desember 2024 sebagai Badan Publik Menuju Informatif Tahun 2024.
Pada Februari 2025, Bank DKI kembali meraih The 10th Public Relations Indonesia Award (PRIA) 2025 dari PR Indonesia sebagai salah satu dari 24 Lembaga/Korporasi Terpopuler di Media Online dan Media Sosial.
Baca Juga
Dana Aman, Transaksi Non-tunai KJP Plus Lewat EDC Bank DKI Tetap…
Bank DKI Salurkan KJP Tahap I 2025 Bagi Penerima Baru Sebanyak 43.502…
Bank DKI Salurkan KJP Tahap I 2025 Bagi Penerima Baru Sebanyak 43.502…
Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Bahwa Dana Nasabah Bank DKI Aman dan…
Bank Mandiri Hadirkan Solusi Digital untuk DHE SDA, Dorong Efisiensi…
Industri Hari Ini

Jumat, 18 April 2025 - 18:48 WIB
PropertyGuru Indonesia Property Awards 2025 Resmi Diluncurkan
PropertyGuru Indonesia Property Awards ke-11 Diluncurkan dengan CEO & Leaders For yang Mendefinisikan Kembali Keunggulan Real Estate dan Tren Investasi.

Jumat, 18 April 2025 - 16:58 WIB
Telkom Indonesia Dukung Pertumbuhan Bisnis Swasta Lewat Data Center NeutraDC Nxera Batam,
NeutraDC Nxera Batam merupakan bagian dari ekosistem data center Telkom Indonesia, setelah sebelumnya menghadirkan Hyperscale Data Center di Cikarang melalui anak perusahaan Telkom, yaitu PT…

Jumat, 18 April 2025 - 16:44 WIB
Investasi Rp 3 Triliun, Xerana Resort Segera Dibangun di Pantai Pengantap Sekotong Lombok
Dengan luas kawasan 21 Hektar rencana akan di bangun Xerana Resort yang memiliki 57 unit Luxury Villa Mewah dengan investasi sekitar Rp 3 Triliun di Pantai Pengantap, Sekotong, Lombok Barat,…

Jumat, 18 April 2025 - 16:25 WIB
Waduh Bahaya! Perang Tarif Diproyeksi Bakal Tumbangkan 1,2 Juta Pekerja
Ekonom sekaligus Direktur Ekonomi Digital Center of Economics and Law Studies (Celios) Nailul Huda menyatakan ada 1,2 juta pekerja di Tanah Air yang berpotensi terkena pemutusan hubungan kerja…

Jumat, 18 April 2025 - 16:11 WIB
Resmi Berdiri, XLSMART Targetkan Jadi Perusahaan Paling Dicintai di Tahun 2027
PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) telah resmi berdiri sebagai entitas telekomunikasi terpadu, hasil penggabungan usaha dari PT XL Axiata Tbk, PT Smartfren Telecom Tbk, dan PT Smart…
Komentar Berita