MMIX Gaet NicePaper Tiongkok untuk Bangun Pabrik Popok di Indonesia
Oleh : Nina Karlita | Selasa, 31 Desember 2024 - 17:25 WIB

Penandatanganan Nota Kesepakatan (MOU) MMIX dengan NicePaper
INDUSTRY.co.id - Jakarta – PT Multi Medika Internasional Tbk (MMIX), salah satu perusahaan FMCG terkemuka di Indonesia, mengambil langkah strategis untuk memperkuat posisinya di industri personal care.
Melalui penandatanganan Nota Kesepakatan (MOU) dengan NicePaper, produsen besar produk kebersihan asal Fujian, Tiongkok, MMIX akan segera membangun pabrik popok pertamanya di Tangerang, Banten.
Langkah ini menandai kemitraan penting antara MMIX dan NicePaper, yang dikenal luas sebagai produsen masker terbesar di Tiongkok saat pandemi COVID-19. NicePaper mengandalkan standar tinggi seperti FDA dan ISO dalam proses produksinya.
Melalui kolaborasi ini, MMIX berharap dapat memperluas jangkauan produk popok bayi, popok dewasa, pembalut, dan tisu basah, sekaligus memperkuat industri kesehatan dan kebutuhan sehari-hari di Indonesia.
Direktur Utama MMIX, Mengky Mangarek, mengungkapkan bahwa pendirian pabrik baru ini akan memberikan dampak besar bagi masyarakat dan industri lokal.
“Keberadaan pabrik ini akan mengukuhkan posisi kami sebagai pendatang baru di dunia personal care, khususnya untuk popok bayi, dewasa, dan pembalut wanita. Selain itu, kami berkomitmen untuk membuka lapangan kerja baru, mengurangi ketergantungan pada produk impor, dan mempercepat distribusi produk ke seluruh Indonesia,” jelasnya.
Pabrik ini juga dirancang untuk memanfaatkan teknologi SAP (Super Absorbent Polymer) dari Jepang dan Jerman, yang dikenal sebagai bahan utama tekstil non-woven berkualitas tinggi. Teknologi ini penting bagi berbagai kebutuhan kesehatan dan personal care.
Kerjasama ini sejalan dengan visi MMIX untuk menjadi pemimpin di sektor personal care dengan menyediakan produk berkualitas tinggi. Wu Qinqiu, Direktur NicePaper, menegaskan potensi besar Indonesia sebagai pasar utama.
“Dengan populasi lebih dari 280 juta jiwa, Indonesia memiliki potensi ekonomi kelas menengah yang terus berkembang. Kehadiran kami di sini akan membawa alih teknologi, mengurangi ketergantungan impor, dan menciptakan lapangan kerja baru,” katanya.
Wu juga mengungkapkan bahwa hubungan antara NicePaper dan MMIX telah terjalin sejak pandemi 2020, ketika MMIX menjadi mitra strategis dalam distribusi masker di Indonesia.
“Kami yakin akan kemampuan MMIX yang sudah terbukti sebagai distributor terpercaya di sektor kesehatan dan personal care,” tambahnya.
Pabrik baru ini tidak hanya menjadi simbol kemitraan strategis antara MMIX dan NicePaper, tetapi juga langkah besar menuju transformasi industri personal care di Indonesia.
Baca Juga
Meski Industri Kian Menantang, TRIS Targetkan Pertumbuhan Dua Digit…
Industri Tekstil Lenzing Group Sebut Serat LENZING™ ECOVERO™…
Kembali Ekspansi, BELL Akan Tambah Outlet Ritel JOBB dan Jack Nicklaus…
Lenzing Perluas Portofolio Lenzing Lyocell Fill untuk Tekstil Rumah…
Jelajahi Pasar Footwear, A&E Tambah Kapasitas Produksi dan Tenaga…
Industri Hari Ini

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:35 WIB
Ajak Masyarakat Merayakan Kehidupan, FWD Insurance Rilis FWD Celebrate Living Song
Sebagai bahasa universal, musik memiliki berbagai makna serta pesan yang tertanam di dalamnya. Setiap alunan nada dan juga lirik berpadu menjadi sebuah lagu yang dapat dinikmati dan membawa…

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:30 WIB
Menteri Maman Buka Pintu Akses Pasar UMKM ke Malaysia
Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman terus mendorong perluasan akses pasar UMKM ke Malaysia.

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:29 WIB
Bertemu AGSI, Wamenekraf Komitmen Dukung Ekosistem Galeri dan Museum Melalui Kemudahan Regulasi dan Pembiayaan
Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Wamenekraf/Wakabekraf), Irene Umar, bertemu dengan Asosiasi Galeri Seni Rupa Indonesia (AGSI) untuk membahas tantangan dalam…

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:24 WIB
Perluas Kerja Sama, OYO Jalin Kemitraan dengan ShopeePay
OYO mengumumkan kolaborasi dengan ShopeePay untuk menawarkan layanan Buy Now, Pay Later (BNPL) atau “Beli Sekarang, Bayar Nanti” kepada pengguna dengan cashback dan diskon yang menarik.…

Jumat, 07 Februari 2025 - 15:10 WIB
Marak Insiden Kecelakaan Truk ODOL, Kemenperin Tegas Respon Begini
Maraknya kecelakaan truk atau angkutan berlebih muatan atau over dimension over load (ODOL) kian meresahkan. Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian (Kemenperin)…
Komentar Berita