Madurasa dan Cinépolis Cinemas Hadirkan Honey Butter Popcorn

Oleh : Wiyanto | Rabu, 06 November 2024 - 15:53 WIB

Honey Butter Popcorn, hasil kolaborasi terbaru dari Madurasa dan Cinépolis Cinemas
Honey Butter Popcorn, hasil kolaborasi terbaru dari Madurasa dan Cinépolis Cinemas

INDUSTRY.co.id-:Jakarta – Tradisi menikmati popcorn saat menonton film telah menjadi bagian tak terpisahkan dari pengalaman bioskop. Popcorn menjadi camilan ikonik di bioskop sejak era 1800-an, dimulai dengan popularitasnya di Amerika Serikat yang kemudian menyebar ke seluruh dunia. Popcorn dipilih karena mudah diolah, memiliki aroma menggoda, dan teksturnya ringan sehingga dapat dinikmati tanpa mengganggu fokus selama menonton.

Dari waktu ke waktu, popcorn telah mengalami banyak inovasi rasa, mulai dari varian asin, keju, karamel, hingga kini hadir dengan sentuhan manis madu yang tidak hanya menjadi pelengkap menonton, tetapi juga bagian dari budaya popular. Kini, pengalaman menonton di bioskop semakin spesial dengan kehadiran Honey Butter Popcorn, hasil kolaborasi terbaru dari Madurasa dan Cinépolis Cinemas yang diluncurkan pada tanggal 6 November 2024.

Melalui kolaborasi ini, Madurasa, produk kesehatan berbasis madu asli dari Combiphar, memperkenalkan Honey Butter Popcorn sebagai cara baru untuk menikmati madu murni dalam bentuk camilan. Varian ini memadukan rasa gurih yang khas dari popcorn dengan sentuhan manis dan alami dari madu, menciptakan sensasi camilan yang renyah dan lezat, cocok menemani momen menonton. Madurasa terus berinovasi untuk memberikan manfaat alami madu dengan cara yang unik dan mudah dinikmati, menjadikannya pilihan tepat bagi konsumen yang menginginkan camilan sehat namun tetap nikmat.

“Kolaborasi ini adalah bentuk komitmen kami untuk menghadirkan manfaat madu dengan cara baru yang lebih menyenangkan dan seru. Honey Butter Popcorn adalah pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin menikmati momen menonton dengan camilan yang tidak hanya lezat, tetapi juga kaya manfaat,” ujar Dony Hermawan, Senior General Manager Corporate Communication Combiphar.

“Melalui kerjasama dengan bioskop Cinépolis, kami ingin mengajak masyarakat untuk merasakan kebaikan 100% madu asli dalam bentuk yang berbeda. Kami di Cinépolis Cinemas selalu berupaya menghadirkan pengalaman menonton yang unik, relevan, dan sesuai standar kualitas tinggi yang diharapkan pengunjung kami. Kolaborasi ini, ditambah dengan sertifikasi halal dan predikat A yang baru saja kami terima, memberikan peluang bagi kami untuk menyajikan varian camilan baru yang lezat, sehat dan aman. Kami percaya bahwa Honey Butter Popcorn akan memberikan sentuhan manis baru untuk menambah keseruan di bioskop, “ujar Sandeep Atal, Director of Revenue dari Cinépolis Cinemas Indonesia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Minggu, 08 Desember 2024 - 21:50 WIB

Ini Terobosan Menperin Agus Percepat Transformasi Digital Sektor Industri

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bertekad terus mengakselerasi transformasi digital di sekror manufaktur, seiring dengan perkembangan era industri 4.0. Pasalnya, pemanfaatan teknologi…

Presiden Direktur PT Astra Agro Lestari, Santosa

Minggu, 08 Desember 2024 - 21:40 WIB

Keren! Ini Dia Sosok Presdir Astra Agro Lestari yang Sukses Wujudkan Program Inovasi Berkelanjutan

PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) terus berkomitmen untuk menjalankan program inovasi berkelanjutan. Hal ini sebagai upaya mendukung pertumbuhan bisnis perseroan jangka panjang.

Acara undian Door Prize Spektakuler Cluster Voyage, Paradise Serpong City

Minggu, 08 Desember 2024 - 21:02 WIB

Apresiasi Pembeli, Paradise Serpong City Guyur Doorprize Spektakuler, Ada Motor Hingga Mobil

Pasar properti khususnya hunian menengah di atas Rp1 miliar di wilayah Tangerang Selatan laris manis dipasaran. Hal ini dirasakan oleh Kota Mandiri Paradise Serpong City yang dikembangkan oleh…

Wisuda President University dihadiri oleh Wakil Menteri Ekonomi Kreatif Irene Umar, Chairman President University SD Darmono, Rektor President University Prof. Handa, Ketua Yayasan Presiden Prof Budi Susislo Soepandji, Dekan DKV Agus Canny

Minggu, 08 Desember 2024 - 20:52 WIB

President University Luncurkan Fakultas Art, Design and Architecture pada Wisuda ke-20

President University (Presuniv) secara resmi meluncurkan fakultas terbarunya, yakni Fakultas Art, Design & Architecture (FADA), Minggu, 8 Desember 2024. Peluncuran FADA dilakukan bersamaan dengan…

Siloam Hospitals Group menyelenggarakan simposium medis di Bali.

Minggu, 08 Desember 2024 - 20:24 WIB

Siloam Hospitals Gelar Simposium Medis di Bali Bahas Inovasi Terkini Neurologi dan Kardiologi

Simposium medis digelar Siloam Hospitals Group untuk memperkenalkan, diskusi, dan berbagi update ilmu seputar perkembangan tatalaksana penyakit epilepsi dan gagal jantung.