Pasar Jaya Bantah Isu Korupsi Bansos DKI Jakarta

Oleh : Kormen Barus | Rabu, 18 Januari 2023 - 17:51 WIB

Ilustrasi kuli muat beras. (Jewel Samad/Getty Images)
Ilustrasi kuli muat beras. (Jewel Samad/Getty Images)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Perumda Pasar Jaya menepis dugaan korupsi program bantuan sosial (bansos) penanganan COVID-19 tahun 2020. Proses penyaluran bansos yang ditugaskan kepada Pasar Jaya, sudah dilakukan pada periode April hingga Desember 2020. 

"Pasar Jaya dalam hal bansos sudah menuntaskan pekerjaannya. Apa yang diamanatkan Dinsos untuk penyaluran itu sudah selesai. April-Desember 2020, bansos Pasar Jaya sudah tuntas," tegas Corporate Secretary Pasar Jaya Muhammad Fachri di Jakarta, Rabu (18/1/2023).

Ia mengatakan, beras yang ditemukan di gudang sewaan Pulogadung itu adalah sisa usaha retail Pasar Jaya, bukan sisa stok bansos 2020.

"Untuk beras di gudang Pulogadung itu sisa usaha Pasar Jaya dari usaha retail," sebutnya

Ribuan ton beras yang sudah membusuk itu berbeda dengan bansos yang disalurkan kepada masyarakat. "Pasar Jaya menjamin produk yang dikirim ke masyarakat adalah yang layak dan baik," sambung dia.

Total beras yang menumpuk di gudang sebanyak 920 ton. Beras-beras itu merupakan buffer stock atau stok barang yang disediakan untuk menjaga operasional produksi.

"Pasar Jaya saat penugasan periode April-Desember 2020 itu ada 11 tahap (penyaluran bansos). Di tiap tahap itu ada yang di buffer. Itu yang dilakukan Pasar Jaya. Jadi yang saya sampaikan, untuk bicara bahwa itu beras bansos, tidak. Kalau bansos dari Pasar Jaya sudah selesai secara tuntas seluruhnya," paparnya.

Kabar penimbunan beras untuk bansos COVID-19 disampaikan oleh pegiat media sosial, Rudi Valinka, melalui akun Twitternya, @kurawa. Rudi menyebut beras itu tersimpan di gudang sewaan yang berlokasi di kawasan Pulogadung.

Cuitan itu juga menyertakan kondisi beras yang ada di gudang penyimpanan bansos di Pulogadung. Di mana kondisi beras bansos yang menumpuk di gudang tampak menguning dan rusak.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri BUMN Erick Thohir

Jumat, 19 April 2024 - 10:35 WIB

Erick Peringatkan BUMN untuk Antisipasi Dampak Ekonomi dan Geopolitik Global

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memperingatkan BUMN untuk mengantisipasi dampak dari gejolak ekonomi dan geopolitik dunia. Erick mencontohkan inflasi AS sebesar 3,5 persen…

Founder dan CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito

Jumat, 19 April 2024 - 10:20 WIB

Akuisisi Saham Crown Group, Iwan Sunito Tawarkan Rp1 Triliun kepada Paul Sathio

CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito melayangkan penawaran penyelesaian senilai Rp1 triliun kepada Paul Sathio untuk mengakuisisi seluruh saham Crown Group.

Yili melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Jumat, 19 April 2024 - 10:16 WIB

Yili Melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Dalam semangat berbagi dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, PT YILI Indonesia Dairy melalui merek unggulannya, es krim Joyday, telah melakukan serangkaian inisiatif program yang bertujuan…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 19 April 2024 - 09:55 WIB

Menperin Agus Bicara 'Blak-blakan' Soal Investasi Menggirukan Apple di Tanah Air

Indonesia tengah mendorong komitmen investasi dari Apple Inc. untuk menanamkan investasi di Tanah Air. Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita yang turut hadir mendampingi…

Bluetooth Speaker Partymax Lengkap dengan Teknologi TWS

Jumat, 19 April 2024 - 09:45 WIB

Teman Setia di Momen Berharga: Bluetooth Speaker Partymax Lengkap dengan Teknologi TWS

Di era di mana musik dan hiburan bergerak dinamis dan gaya hidup yang makin modern, hal ini telah mengubah cara kita dalam menikmati musik dan memanfaatkan speaker dalam kegiatan sehari-hari…