Philips Domestic Appliances Indonesia Dukung Program Pengembangan UMKM DKI Jakarta
Oleh : Herry Barus | Rabu, 23 November 2022 - 14:53 WIB

Philips Domestic Appliances Indonesia Dukung Program Pengembangan UMKM DKI Jakarta
INDUSTRY.co.id - Jakarta– Philips Domestic Appliances Indonesia bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyelenggarakan pelatihan kelas memasak dalam rangka mendukung pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Jakarta belum lama ini.
Pelatihan yang dilakukan selama empat hari dengan dihadiri perwakilan oleh Bapak Denis Sopyan, Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Kalisari dan Aristyo Mayong, PJLP Pendamping Sudin PPKUKM Jakarta Timur Kecamatan Pasar Rebo, mengajarkan kepada para peserta yang merupakan pengusaha makanan dan minuman tentang beragam menu hidangan seperti es buah, bolu gulung, spaghetti brulee, dan teri balado.
Di akhir workshop, Aini Aqsa Arafah, Consumer Marketing Manager Kitchen Appliances, Philips Domestic Appliances Indonesia menyerahkan secara simbolis Philips Blender HR 2116 kepada perwakilan anggota UMKM di Pasar Rebo, Jakarta Timur.
Program Pemprov DKI Jakarta ini menyasar UMKM di bidang kuliner yang berada di seluruh wilayah DKI Jakarta, dengan memberikan bantuan berupa 6,000 unit blender Philips secara bertahap.
Tentang Philips Domestic Appliances
Philips Domestic Appliances memiliki tujuan yang sederhana, namun sangat berarti: membantu mengubah ‘rumah‘ menjadi ‘lebih dari sekedar tempat tinggal‘. Perusahaan ini menawarkan rangkaian produk-produk digital inovatif yang meliputi peralatan dapur, pembuat kopi, garmen, dan perawatan rumah. Rangkaian produk yang sukses dikenal dan banyak diminati meliputi Airfryer, Mesin Espresso Otomatis dengan LatteGo, setrika uap Perfect Care Elite, Air Purifier, dan penyedot debu SpeedPro Max. Philips Domestic Appliances berkantor pusat di Amsterdam dan memiliki pusat inovasi, manufaktur, dan komersial di seluruh dunia, dengan rekam jejak di lebih dari 100 negara. Philips Domestic Appliances mempekerjakan sekitar 7.000 karyawan berkualitas dan beragam yang membawa inovasi kepada konsumen dan membantu mereka mengubah ‘rumah‘ menjadi ‘lebih dari sekedar tempat tinggal‘ setiap harinya. Sebelumnya, Philips Domestic Appliances merupakan divisi bisnis dari Royal Philips.
Baca Juga
Pameran Tekstil Inatex + Intertex 2023 Bakal Digelar Akhir Maret
Panasonic Gelar 'Panasonic Energy Annual Dealer Summit 2023'
Ekspor Perdana AC PT Panasonic Manufacturing Indonesia ke Vietnam
Kejar Target Ekspor USD5 Miliar, Menperin Agus Gelar Beragam Kebijakan…
Ini Upaya Kemenperin Perbaiki Pasar Industri Furnitur
Industri Hari Ini

Selasa, 21 Maret 2023 - 23:36 WIB
Mowilex Resmikan Pabrik Baru Di Cikande. Terapkan Teknologi Baru, Dan Serap Ratusan Tenaga Kerja
Diresmikan Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Kementerian Inventasi/BKPM Nurul Ikhwan, pabrik Mowilex di Cikande punya teknologi baru ramah lingkungan, serta serap ratusan tenaga kerja lokal.

Selasa, 21 Maret 2023 - 22:12 WIB
OCBC NISP Business Forum 2023 Sinergikan Pelaku Ekonomi
Bank OCBC NISP menyelenggarakan acara OCBC NISP Business Forum 2023 untuk memberikan insight, ide, gagasan dan pandangan perekonomian Indonesia maupun global, kepada nasabah-nasabah Korporasi,…

Selasa, 21 Maret 2023 - 21:47 WIB
Rumah Zakat Luncurkan Ramadhan Kejar Pahala
Tahun ini Rumah Zakat meluncurkan gerakan Ramadhan Kejar Pahala #BergerakNyata untuk Indonesia, dengan target membahagiakan 1 juta penerima manfaat dari Aceh hingga Papua.

Selasa, 21 Maret 2023 - 20:25 WIB
Publik Pilih Erick Thohir Calon Wapres Pekerja Keras
Erick Thohir muncul di posisi teratas setelah Prabowo Subianto sebagai menteri dengan kinerja terbaik dalam survei Indo Barometer. Erick menjadi pilihan publik yang menjawab pertanyaan lembaga…

Selasa, 21 Maret 2023 - 20:22 WIB
bank bjb Terima Penghargaan Bank Penyedia Layanan Pembayaran Zakat Terbaik dari Baznas
Jakarta - Jelang bulan ramadan yang pernuh berkah, bank bjb kembali mendapat apresiasi atas dukungan yang diberikan bagi kemaslahan ummat.
Komentar Berita