Tingkatkan Investasi di Indonesia, Lenzing Group Fokus Pada Produksi Eco-Responsible Fibers

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 13 Agustus 2022 - 06:32 WIB

Lenzing Group Fokus Pada Produksi Eco-Responsible Fibers
Lenzing Group Fokus Pada Produksi Eco-Responsible Fibers

INDUSTRY.co.id - Jakarta,- Sebagai bagian dari Lenzing Group, PT South Pacific Viscose (SPV) meningkatkan kualitas produksi pabrik mereka di Kabupaten Purwakarta untuk bisa memproduksi LENZING™ ECOVERO™ secara mandiri.  LENZING™ ECOVERO™ adalah merek untuk eco-responsible viscose premium yang diproduksi oleh Lenzing, merek ini terbuat dari kayu dan pulp berkelanjutan yang berasal dari sumber yang bersertifikat dan terkontrol.

 Oleh karena itu, Lenzing Group menawarkan viscose khusus yang ramah lingkungan di Asia Tenggara mulai tahun 2023 mendatang agar dapat memenuhi dan melayani dengan lebih baik lagi permintaan yang terus meningkat dari Indonesia dan juga kawasan Asia Tenggara. Dengan kawasan Asia Tenggara sebagai pasar strategis bagi Lenzing, maka Lenzing kemudian memberikan dukungan penuh untuk rencana produksi LENZING™ ECOVERO™ di Indonesia.

“Indonesia adalah pasar yang penting bagi Lenzing Group. Pabrik kami yang berlokasi di Kabupaten Purwakarta adalah pabrik penghasil viscose terbesar di dunia dengan kapasitas produksi tahunan sebesar 323.000 ton per tahun,” jelas Stephan Sielaff, Chief Executive Officer dari Lenzing AG.

Selain kemampuannya dalam kapasitas produksi, SPV juga mencatat jumlah ekspor yang signifikan, yang semakin menunjukkan posisinya yang strategis di pasar ASEAN dan internasional. Total ekspor SPV mencapai 70% dari total penjualannya, sehingga bagi Lenzing Group pasar Indonesia memiliki potensi untuk terus dikembangkan.

“Tahun depan, rencana untuk bisa memproduksi LENZING™ ECOVERO™ akan menjadi salah satu proyek utama kami. Untuk memenuhi permintaan pasar akan eco-responsible viscose dan mempertahankan posisi kami sebagai perusahaan yang terdepan di industri ini, SPV perlu mampu untuk memproduksi LENZING™ ECOVERO™,” kata Sri Aditia, Presiden Direktur PT South Pacific Viscose (SPV).

Produksi LENZING™ ECOVERO™ di Indonesia akan menjadi tonggak baru bagi komitmen keberlanjutan SPV yang sejalan dengan nilai-nilai yang diterapkan oleh Lenzing dalam memprioritaskan keberlanjutan di setiap praktik bisnis dan lini produksi.

 Sri Aditia turut melanjutkan, “sebagai bagian dari Lenzing Group, SPV juga berkomitmen terhadap keberlanjutan dan bertujuan untuk mendukung pemerintah Indonesia mencapai Net-Zero Emission.”

Produksi LENZING™ ECOVERO™ mendukung visi perusahaan untuk mewujudkan masa depan nol karbon. LENZING™ ECOVERO™ dapat terurai secara hayati dan secara alami kembali ke alam ketika dibuang, sebagaimana merek ini telah disertifikasi oleh TÜV AUSTRIA. Menjalankan rencana untuk produksi LENZING™ ECOVERO™ secara mandiri membuat SPV meningkatkan standarnya dalam upaya keberlanjutan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Perkuat Ketahanan Pangan, ID Food bersama Kostrad Lakukan Panen dan Penanaman Budidaya Padi Tahap II di Lahan Strategis

Kamis, 18 April 2024 - 22:02 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan, ID Food bersama Kostrad Lakukan Panen dan Penanaman Budidaya Padi Tahap II di Lahan Strategis

Subang – Dalam rangka mendukung peningkatan produksi beras nasional, Holding BUMN Pangan ID Food melakukan kolaborasi bersama Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) melalui pengembangan…

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Kamis, 18 April 2024 - 21:30 WIB

Top! Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Jakarta-Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD)…

Chief Commercial Officer Telin Kharisma (keempat dari kanan) dan Group Chief Executive of Dialog Axiata PLC Supun Weerasinghe (kelima dari kiri) saat penandatanganan kemitraan strategis untuk pengelolaan layanan terminasi suara dan SMS internasional antara Telin dan Dialog Axiata

Kamis, 18 April 2024 - 21:03 WIB

Telin dan Dialog Axiata Tandatangani Kemitraan Strategis untuk Kelola Layanan Terminasi Suara dan SMS Internasional

Telin, anak perusahaan Telkom Indonesia yang melayani pelanggan global, dan Dialog Axiata PLC, penyedia konektivitas nomor satu di Sri Lanka, telah menandatangani Perjanjian Layanan Induk (Master…

Ilustrasi pembayaran menggunakan PayLater

Kamis, 18 April 2024 - 17:39 WIB

Pinjol dan Paylater Marak, Perbankan Perlu Ubah Strategi Agar Kredit Mudah Diakses

Laporan terbaru dari Bank Indonesia (BI) tentang kredit nasional dalam Hasil Rapat Dewan Gubernur bulan Maret 2024 mengungkapkan adanya pertumbuhan kredit pada sektor perbankan sebesar 11,28%…

Kawasan Labuan Bajo – Tanamori

Kamis, 18 April 2024 - 17:23 WIB

Kabar dari Labuan Bajo! Pemda Mabar Rencanakan Pembangunan Poltekpar Negeri, Upaya Pemerintah Tingkatkan SDM Unggul

Labuan Bajo-Dalam rangka peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di Destinasi Pariwisata Super Prioritas Labuan Bajo Flores, Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Barat bersama Badan Pelaksana…