Pengusaha Ingin Gibran Bangun DKI Jakarta, Ini Jawaban Gibran

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 21 Mei 2022 - 07:00 WIB

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diketahui akan segera berakhir pada Oktober tahun ini. Meski begitu, penyelenggaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta selanjutnya akan dilaksanakan secara serentak pada 2024.

Menariknya, saat ini sudah ada atau bermunculan siapa saja sosok yang akan bertarung memperebutkan kursi panas Gubernur DKI Jakarta tersebut. Salah satunya yaitu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Saat mengisi acara HIPMI International Business Forum, Gibran memberikan respons setelah adanya pertanyaan dari salah satu pengusaha muda di Jakarta bernama Shinta Melodi yang merupakan Ketua Bidang Internasional, Investasi, dan Infokom Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Jakarta Raya (BPD HIPMI Jaya) menanyakan apakah Gibran mempunyai rencana atau tertarik untuk siap ikut berkontestasi di 2024 mendatang menjadi Calon Gubernur DKI Jakarta karena pencapaian-pencapaian dan prestasi Gibran selama kepemimpinan sampai saat ini. Ia mengaku bahwa dirinya masih fokus menyelesaikan tugasnya sebagai Wali Kota Solo.

"Ini kan kita kerja menjabat baru satu tahun, tahun 2024 itu kan masih lama, kita kan tidak pernah tahu nanti perjalanannya seperti apa, kalau sekarang kan sudah banyak sekali survei-survei calon-calon gubernur dan lain-lain. Mau Jateng, mau DKI, ya kita sekarang tetap fokus bekerja untuk masyarakat Solo," ujar Gibran, saat mengisi acara HIPMI International Business Forum di Ballroom The Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, pada keterangannya (20/5).

Ia menegaskan, dirinya melihat kebutuhan dari masyarakat seperti apa. Termasuk instruksi-instruksi dari para senior politik.

"Kalau disuruh maju, saya maju atau diharuskan tetap di Solo, saya tidak apa-apa atau di Jawa Tengah atau di Jakarta juga tidak apa-apa. Ini semua tergantung dari warga, kalau warga menginginkan saya atau kinerja saya selama di Solo dinilai baik atau tidak baik semuanya tergantung warga, bukan tergantung saya. Kalau saya ingin maju tapi warga tidak ingin kan juga percuma, semuanya ini kan demokrasi, semua proses yang kita lalui, kita menang atau kalah yang menentukan bukan kita sendiri tapi warga. Dan bagaimana arahan dan instruksi senior-senior partai bagaimana itu juga menentukan, " ucapnya.

Yang jelas, sekarang dirinya fokus untuk kerja yang ada di kota Solo dalam menyelesaikan pekerjaan terlebih dahulu karena masih banyak pekerjaan ke depan. Salah satunya, fokus untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi di kota Solo.

"Kita fokus kerjaan di Solo dulu kita rampungkan sampai tuntas, sampai selesai. Pertumbuhan ekonomi dan lainnya jadi fokus sekarang dulu," ungkapnya. (*)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen PKH Kementan kordinasi cegah virus dampak kematian Kerbau

Sabtu, 20 April 2024 - 15:46 WIB

Kementan Sigap Tangani Kasus Kematian Ternak Kerbau Pampangan di Sumsel

Beberapa waktu lalu telah terjadi kasus kematian ternak kerbau pampangan di sejumlah wilayah Sumatera Selatan. Kasus ini tercatat mulai tanggal 15 Maret hingga 6 April 2024, terutama di Desa…

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…