Presiden Jokowi Lepas Kontingen Indonesia ke SEA Games Ke-31 Vietnam

Oleh : Herry Barus | Senin, 09 Mei 2022 - 12:08 WIB

Presiden Jokowi Lepas Kontingen Indonesia ke SEA Games Ke-31 Vietnam
Presiden Jokowi Lepas Kontingen Indonesia ke SEA Games Ke-31 Vietnam

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Presiden Joko Widodo secara resmi melepas kontingen Indonesia yang akan berlaga pada SEA Games Ke-31 di Vietnam pada 12-23 Mei 2022. Dalam sambutannya pada acara pelepasan yang digelar di halaman Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin, 9 Mei 2022, Presiden ingin agar kontingen Indonesia dapat mengharumkan nama bangsa di ajang tersebut.

"Hari ini segera akan kita lepas kontingen SEA Games Ke-31 ke Vietnam. Saya ingin kontingen yang sekarang yang tadi disampaikan oleh Menpora lebih ramping, tetapi kita semuanya masyarakat Indonesia ingin kontingen ini meraih prestasi yang setinggi-tingginya, meraih medali yang sebanyak-banyaknya untuk mengharumkan nama negara kita, bangsa kita Indonesia," ungkap Presiden.

Pada pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara kali ini, Kepala Negara ingin agar kontingen Indonesia bisa bertengger di posisi tiga besar klasemen perolehan medali. Berkaca pada beberapa SEA Games sebelumnya, Indonesia berada pada posisi kelima dan keempat.

"Saya ingat di SEA Games-SEA Games sebelumnya, di Singapura 2015 kita berada di peringkat kelima. Kemudian di Malaysia kita juga masih berada di peringkat kelima. Dan di 2019 kemarin di Filipina, kita masuk ke peringkat keempat. Kali ini kita semuanya ingin agar SEA Games Ke-31 Vietnam kita bisa masuk ke rangking yang ketiga, kedua, atau yang kesatu," ujarnya.

Meskipun hal tersebut merupakan tantangan yang tidak mudah, namun Presiden Jokowi optimistis bahwa prestasi tersebut bisa diraih karena seleksi para atlet yang akan dikirimkan ke ajang SEA Games Ke-31 di Vietnam ini telah dilakukan dengan baik.

"Memang bukan hal yang mudah, tapi saya dengar bahwa seleksi telah dilakukan dengan baik dan kita harapkan prestasi itu betul-betul bisa menetas," tandasnya. Seperti diinformasikan oleh Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dalam laporannya mengatakan bahwa pengiriman kontingen ke SEA Games kali ini berbeda dengan pengiriman ke SEA Games Ke-30 tahun 2019 di Filipina. Menpora menyebut bahwa kontingen Indonesia yang dikirimkan ke SEA Games Ke-31 berdasarkan rekomendasi dari tim reviu adalah berjumlah 776 orang yang terdiri atas atlet 499 orang, ofisial 214 orang, dan pendamping 63 orang. Mereka akan mengikuti 318 nomor pertandingan dari 32 cabang olahraga dan kontingen ini akan dipimpin oleh Chef de Mission (CdM) Ferry Kono (Sekretaris Jenderal KOI) serta Wakil CdM Ade Lukman (Sekretaris Jenderal KONI).

"Jauh berkurang bila dibandingkan dengan kontingen Indonesia yang dikirim ke SEA Games Ke-30 di Filipina tahun 2019 yang lalu yaitu 1304 orang, terdiri dari atlet 841 orang, ofisial 300 orang, pendamping 163 orang. Walaupun jumlahnya berkurang tetapi diharapkan tetap dapat menjadi tolok ukur pembinaan prestasi olahraga nasional," tandasnya.

 

Turut hadir dalam acara pelepasan tersebut yaitu Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari, dan Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman.

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…