Golkar Jateng Berpeluang Tambah Kursi DPR RI

Oleh : Herry Barus | Jumat, 26 Oktober 2018 - 07:30 WIB

Airlangga Hartarto Ketua Umum Partai Golkar (Foto Dok Industry.co.id)
Airlangga Hartarto Ketua Umum Partai Golkar (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Solo- Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan Partai Golkar wilayah Jawa Tengah merupakan daerah potensi tinggi untuk menambah perolehan kursi anggota DPR Republik Indonesia pada Pemilu 2019.

"Golkar Jateng perlu meningkatkan soliditas, karena daerah ini, berpotensi untuk menambah kursi lebih tinggi," kata Airlangga Hartarto disela acara Rapat Koordinasi calon anggota Legislatif Partai Golkar dan Pengukuhan Bapilu wilayah Jateng, di Hotel Sunan Solo, Kamis (25/10/2018)

Menurut Airlangga Partai Golkar menargetkan untuk pemenangan anggota Legislatif DPR RI pada Pemilu 2019 meningkat menjadi 110 kursi, sedangkan anggota dari Golkar sekarang 90 orang.

"Target Golkar pemenangan anggota DPR RI Pemilu 2019 sebanyak 110 orang itu, atau sekitar 18 persen dari total anggota, sudah melalui pertimbangan," kata Airlangga.

Airlangga mengatakan Partai Golkar Jateng untuk target anggota DPR RI pada Pemilu 2019 dari 11 anggota menjadi 16 anggota, sedangkan tingkat Provinsi dari 10 menjadi 16 orang, anggota DPRD kabupaten kota dari 206 anggota meningkat menjadi 321 orang.

"Kami sebagai DPP akan terus mendorong calon masing-masing dapil untuk bekerja keras mencapai target itu. Jateng potensinya sangat tinggi untuk menambah itu," kata Airlangga.

Menurut Airlangga kegiatan ke Kota Solo tersebut hanya kebetulan ada kunjungan kerja dan kemudian momen ini, untuk menghadiri acara konsolidasi calon anggota legislatif dari Jateng untuk menghadapi Pemlu 2019.

"Mereka dikumpulkan semua calon anggota legislatif untuk menyusun strategi pemenangan dan menindaklanjuti kegiatan rakor sebelumnya di Jakarta. Kami sudah mengunjungi  Jawa Timur, Jawa Barat dan kini giliran Jateng," kata Airlangga.

Partai Golkar berharap Jateng dapat menambah kursi Partai Golkar dalam pemenangan anggota DPR RI pada pemilu 2019  sebanyak 110 kursi. Golkar untuk Pilpres sudah jelas mendukung calon pasangan nomor urut 01 Joko Widodo dan Ma'ruf Amin.

"Jika dilihat dari segi Pilpres kubu Jateng untuk pasangan Pak Jokowi-Ma'ruf Amin sudah bagus dan solid," katanya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

oeing 737-300F yang digunakan PT Cipta Krida Bahari (CKB Logistics) dengan rute Jakarta-Balikpapan-Timika-Jayapura yang mampu menampung 15-16 ton.

Jumat, 29 Maret 2024 - 05:50 WIB

Pertumbuhan Logistik Nasional Tembus 8%, CKB Logistics Optimalkan Bisnis Melalui Kargo Udara

Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memperkirakan sektor logistik nasional tahun ini mengalami pertumbuhan tujuh sampai dengan delapan persen. Tak heran, bisnis logistik turut berperan dalam menggairahkan…

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:34 WIB

Pasar Murah 1000 Sembako Hingga Bazar Umum, HK Meriahkan Safari Ramadan BUMN

Menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Kementerian BUMN bersama PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan anak perusahaannya, PT Hakaaston (HKA) menggelar kegiatan Safari Ramadhan BUMN…

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:19 WIB

Menteri Basuki Dampingi Presiden Jokowi Resmikan Bendung dan Jaringan Irigasi Gumbasa, Pulihkan Pasokan Air untuk Sentra Pangan di Sigi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin,…

Direktur Utama Bank Mandiri Taspen memberikan Sambutan jelang Pengundian Pemenang Mandiri Taspen Bertabur Hadiah 900 juta dalam rangka ulang tahun ke-9

Jumat, 29 Maret 2024 - 04:06 WIB

Ini Para Pemenang Undian Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta

Bank Mandiri Taspen mengumumkan para pemenang program undian "Bertabur Hadiah Bank Mandiri Taspen 900 Juta" kemarin

Peluncuran Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version

Jumat, 29 Maret 2024 - 03:52 WIB

bubbME.AI Meluncurkan Game dan Lagu Tema, “Bae” - Rap Version di Indonesia Pavilion di SXSW 2024

Salah satu dari sepuluh startup di ‘Indonesia Pavilion’ SXSW 2024, bubbME.AI: Gim ponsel ‘peliharaan’ pertama di dunia yang memberikan edukasi dan mengatasi Kekerasan Berbasis Gender…