Akhirnya, Menko Luhut Sampaikan Kabar Menggembirakan Soal Ekonomi Indonesia
Oleh : Ridwan | Selasa, 31 Agustus 2021 - 14:30 WIB

Menko Marinves Luhut Binsar Pandjaitan
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan memberikan kabar sangat menggembirakan soal perekonomian negara.
Dijelaskan Luhut, perekonomian cepat pulih seiring penurunan kasus positif virus corona (covid-19) di banyak kabupaten dan kota.
“Kami melihat pemulihan ekonomi juga berjalan dengan cepat. Lebih cepat dari apa yang kami duga," ujar Luhut saat konferensi pers secara virtual (30/8).
Menko Luhut berkaca pada survei yang dilakukan Mandiri Institut. Berdasarkan hasil survei tersebut, indeks belanja dan kunjungan masyarakat ke pusat-pusat perbelanjaan di Pulau Jawa hingga Bali meningkat.
Indikator lainnya ialah mobilitas masyarakat untuk ritel dan rekreasi meningkat pesat.
"Berbagai perkembangan baik yang telah kita capai harus kita syukuri bersama," terangnya.
Meskipun demikian, pemerintah tetap meminta masyarakat bersikap sangat waspada.
Sebab, banyak negara lain yang masih menghadapi peningkatan kasus covid-19 sangat tinggi.
Berdasarkan indeks komposit mobilitas, ada peningkatan pergerakan masyarakat secara cepat seiring penurunan kasus positif covid-19.
"Penurunan indeks komposit Jawa-Bali saat ini sudah kurang dari minus lima persen dibandingkan baseline," kata Luhut Binsar Pandjaitan.
Baca Juga
Digital Banking Terus Dikembangkan, BSI Kebanjiran Penghargaan di…
Bank DKI Raih Infobank Banking Service Excellence Award 2022
Bank Mandiri Komitmen Dukung Pertumbuhan Ekonomi
BSI Targetkan Lebih dari 3.000 Pembelian Hewan Kurban Secara Online
Atasi Backlog dan Penuhi Kebutuhan Hunian Milenial, BTN Ekspansi…
Industri Hari Ini

Jumat, 01 Juli 2022 - 22:54 WIB
Kunci Sukses PT JNE, Berbisnis Melibatkan Tuhan
PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) menjadi salah satu perusahaan logistik ternama di Tanah Air.

Jumat, 01 Juli 2022 - 18:52 WIB
Menkeu: Anggaran Perlinsos Naik Seiring Guncangan yang Dirasakan Masyarakat
Jakarta, Kemenkeu – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan, anggaran perlindungan sosial (perlinsos) mengalami kenaikan seiring dengan guncangan yang dirasakan oleh masyarakat.

Jumat, 01 Juli 2022 - 18:41 WIB
Tegas! Sri Mulyani: Kami Tak Akan Lagi Berikan Program Pengampunan Pajak!
Jakarta Selatan, Jumat (1/7/2022), menegaskan pihaknya tidak akan lagi memberikan program pengampunan pajak.

Jumat, 01 Juli 2022 - 18:30 WIB
3 Rekomendasi Tempat Makan Seafood Nikmat, dijamin Bikin Ketagihan
Bagi kamu pecinta hidangan laut, ada satu rekomendasi restoran yang wajib kamu coba nih! Ya, namanya D'Cost, ini merupakan jaringan restoran seafood terbesar di Indonesia.

Jumat, 01 Juli 2022 - 18:16 WIB
ASABRI Tanam Pohon di Sejumlah Kesatuan Kepolisian
Dalam memperingati Hari Ulang Tahun Ke-76 Bhayangkara yang jatuh pada 1 Juli 2022, PT ASABRI (Persero) melaksanakan Program Pelestarian Alam melalui Penanaman Pohon di sejumlah kesatuan Kepolisian.
Komentar Berita