Hebat, Beras Premium Sragen Berhasil Tembus Pasar Arab Saudi, Peminatnya Mencengangkan...

Oleh : Kormen Barus | Jumat, 18 Juni 2021 - 15:09 WIB

Beras Premium Sragen Berhasil Tembus Pasar Arab Saudi
Beras Premium Sragen Berhasil Tembus Pasar Arab Saudi

INDUSTRY.co.id, Riyadh, Arab Saudi – Beras premium asal Sragen, Jawa Tengah akan segera menembus pasar Arab Saudi. Beras premium produksi PT Banyu Bening Jaya tersebut resmi diekspor ke Arab Saudi pada Rabu (16/06/2021). Setibanya di Arab Saudi, perusahaan mitra, Batlah Cooperation for Operation and Maintenance akan bertindak sebagai distributor beras ini di pasar Arab Saudi.

Pada pengiriman perdana ini berhasil dikirimkan 20 ton dari rencana total 1000 ton beras premium yang akan membawa pertambahan nilai perdagangan yang signifikan antara Indonesia dan Arab Saudi. Kabupaten Sragen adalah lumbung padi peringkat ke-11 dalam skala nasional dan peringkat tiga di Provinsi Jawa Tengah.

Ekspor beras perdana diharapkan menjadi momentum bagi masuk dan dikenalnya produk-produk beras Indonesia di pasar Arab Saudi. Keberhasilan ekspor ini merupakan hasil sinergi Kementerian Pertanian, Kementerian Perdagangan, Kementerian Luar Negeri, Pemerintah Kabupaten Sragen dan Propinsi Jawa Tengah. KBRI Riyadh dan KJRI Jeddah selalu siap mendukung upaya Pemerintah Indonesia untuk peningkatan ekspor produk Indonesia ke Arab Saudi, terutama  upaya pemulihan ekonomi nasional pada kondisi pandemi saat ini.

Arab Saudi merupakan negara mitra dagang Indonesia yang menduduki peringkat ke-21 sebagai tujuan ekspor Indonesia. Nilai ekspor non migas Indonesia ke Arab Saudi pada periode April 2021 mengalami peningkatan yang cukup baik, mencapai 5,94% apabila dibandingkan pada periode yang sama pada tahun sebelumnya, dari USD 519,86 Juta menjadi USD 550,76 Juta.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.

Industri keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:00 WIB

Asaki Desak Pemerintah Segera Terapkan Antidumping Keramik China, Besaran Tarif Capai 150%

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mendesak KADI untuk bekerja serius dan segera menerapkan kebijakan Antidumping untuk produk keramik impor asal Tiongkok yang secara tren tahunan…

Platform Teknologi Laboratorium di Indonesia Digelar untuk Ketujuh Kalinya

Rabu, 24 April 2024 - 17:56 WIB

Program Keberlanjutan dan Kecerdasan Buatan Menjadi Topik Hangat pada Pameran Lab Indonesia 2024

Jakarta– Lab Indonesia 2024 kembali mempertemukan elit industri laboratorium ilmiah dan analisis pada tanggal 24 – 26 April 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).