Catat! CSR Perusahaan Berdampak Positif untuk Pencitraan

Oleh : Dahlan Iskan | Kamis, 06 Mei 2021 - 06:43 WIB

Founder & CEO Iconomics Bram S. Putro saat membuka “Indonesia CSR Brand Equity Awards 2021
Founder & CEO Iconomics Bram S. Putro saat membuka “Indonesia CSR Brand Equity Awards 2021

INDUSTRY.co.id-Jakarta - Perusahaan tidak hanya hadir untuk mencari profit dan imbal hasil untuk para pemegang saham. Perusahaan juga harus memiliki kebermanfaatan lainnya kepada masyarakat hingga lingkungan. Bagaimana pun keberadaan perusahaan di dunia ini akan melahirkan eksternalitas dari aktivitas-aktivitas yang dilakukannya.

Oleh karena itu, perusahaan harus secara sukarela memberikan ”kompensasi” kepada semua stakeholder.

Perusahaan biasanya mewujudkannya dalam program-program tanggung jawab perusahaan atau corporate social responsibility (CSR). Adanya CSR yang digelar oleh para perusahaan tidak hanya memberikan kebermanfaatan sosial hingga lingkungan, tapi juga akan memberikan dampak positif pada citra perusahaan. Di tengah semakin banyaknya konsumen-konsumen yang memperhatikan nilai-nilai yang diusung oleh perusahaan, salah satunya yang tercermin dalam CSR, akan memberikan nilai tambah kepada perusahaan.

Perusahaan berlomba-lomba memberikan program-program CSR yang memiliki dampak besar kepada masyarakat dan lingkungannya. Apa lagi di masa pandemi Covid-19 ini, keberadaan program CSR akan sangat membantu meringankan permasalahan-permasalahan sosial di masyarakat.

The Iconomics sangat mendukung berbagai inovasi dan terobosan-terobosan yang dilakukan oleh perusahaan untuk CSR. Kali ini, melalui “Indonesia CSR Brand Equity Awards 2021”, kami mengapresiasi perusahaan-perusahaan di Indonesia yang berkontribusi dalam CSR. “Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan-perusahaan dengan citra tanggung jawab sosial terbaik di kategori masing-masing,” kata Founder & CEO Iconomics Bram S. Putro saat membuka “Indonesia CSR Brand Equity Awards 2021” pada Rabu (5/5/2021).

Perusahaan-perusahaan yang menerima apresiasi ini melalui kajian CSR Brand Equity dengan melalui survei online pada 10 kota besar di Indonesia secara random kepada lebih dari 10 ribu responden. Dalam kajian tersebut ada 2 hal utama yang menjadi fokus kajian, yakni CSR-Activity Awareness dan CSR Image.

CSR-Activity Awareness melihat sejauh mana publik merasa mengetahui atau pernah melihat/mendengar tentang kegiatan CSR yang dilakukan oleh perusahaan. Adapun CSR Image mengenai sejauh mana publik merasa perusahaan bertanggung jawab secara sosial.

Penghargaan ini kiranya dapat memberikan inspirasi atau menjadi masukan-masukan antar perusahaan dalam memprogramkan CSR. Dengan demikian, CSR tidak hanya menjadi seremonial saja tapi memberikan dampak yang semakin luas dan semakin berkualitas.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dukung Penurunan Angka Stunting, ID FOOD Kembali Salurkan Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam di Sumatera Utara

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:33 WIB

Dukung Penurunan Angka Stunting, ID FOOD Kembali Salurkan Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam di Sumatera Utara

Kota Medan, Sumatera Utara – Holding BUMN Pangan ID FOOD terus menggenjot penyaluran bantuan pangan penanganan stunting tahap I tahun 2024 yang sudah mulai berjalan pada pertengahan Maret…

Mentan Amran Sulaiman

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:21 WIB

Mentan Amran Serahkan Total Alokasi Pupuk Subsidi 54 Triliun

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman secara simbolis menyerahkan alokasi penambahan pupuk subsidi untuk petani seluruh Indonesia sebesar Rp 28 triliun.

Petugas BNI memperlihatkan uang persediaan ke masyarakat

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:16 WIB

Penuhi Kebutuhan Ramadan dan Lebaran, BNI Sediakan Uang Tunai Rp26,6 Triliun

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkomitmen untuk mendukung kelancaran transaksi masyarakat dengan menyediakan dana tunai senilai Rp26,6 triliun selama Ramadan dan Hari Raya…

Ilustrasi tiket

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:49 WIB

Jangan Kelewatan, Ini 10 Tips Mendapatkan Tiket dan Voucher Belanja Online!

Berbelanja online telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, menawarkan kemudahan, variasi produk, dan tentu saja, kesempatan untuk menghemat uang melalui tiket dan voucher serta…

Renos

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:36 WIB

Cari Furnitur dan Elektronik Rumah yang Murah? Datang ke Event Renos Gebyar Ramadhan Saja!

Di era yang serba cepat ini, mencari furnitur dan elektronik untuk rumah tidak lagi memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Mulai dari mencari furnitur untuk kamar hingga elektronik rumahan…