Adhi Commuter Properti Terbitkan Obligasi Rp500 Miliar

Oleh : Wiyanto | Kamis, 15 April 2021 - 16:13 WIB

Penawaran Umum Obligasi 1 2021, PT Adhi Commuter Properti (ADCP).
Penawaran Umum Obligasi 1 2021, PT Adhi Commuter Properti (ADCP).

INDUSTRY.co.id-Jakarta-PT Adhi Commuter Properti (ADCP), anak perusahaan dari PT Adhi Karya (Persero) Tbk. (ADHI) menerbitkan obligasi tahap 1 2021 sebanyak Rp500 miliar untuk pembangunan hunian berorientasi Transit Oriented Development (TOD) di kota Metropolitan Jakarta.

"TOD telah berkembang dan kawasan tersebut telah menjadi incaran warga Jakarta dan sekitarnya yang menginginkan tempat tinggal di kawasan TOD karena akan memudahkan mereka beraktivitas terutama perjalanan menuju ke pusat kota," kata Direktur Utama PT Adhi Commuter Properti (ADCP)Rizkan Firman di Jakarta, Kamis (15/4/2021).

Salah satu perusahaan pengembang yang gencar mengembangkan konsep kawasan TOD adalah PT Adhi Commuter Properti (ADCP), anak perusahaan dari PT Adhi Karya (Persero) Tbk. (ADHI). 7 titik di Stasiun LRT Jabodebek Fase I terdapat proyek ADCP, dengan total keseluruhan 13 proyek yang tersebar di Jabodetabek, dan total unit mencapai 54.076 unit dengan landbank sebanyak 140 hektar.

"Dana obligasi untuk penambahan land bank dan pendanaan proyek," katanya.

PT Adhi Commuter Properti adalah perusahaan pengembang yang mayoritas sahamnya atau 99,9995% dimiliki oleh PT Adhi Karya (Persero), Tbk, dan sebesar 0,0005% dimiliki oleh Koperasi Jasa Sejahtera ADHI. Sebagai perusahaan yang tergabung dalam Grup ADHI, Adhi Commuter Properti memiliki sejumlah keunggulan, Pertama, dukungan modal yang kuat dari Grup ADHI yang telah memberikan modal disetor sebesar Rp1,135 triliun, kemudian pada kuartal IV-2019 bertambah lagi menjadi total Rp2 triliun. Keunggulan kedua adanya kepastian pembangunan sehingga serah terima akan tepat waktu, Ketiga, sebagai anak perusahaan ADHI Grup, lini bisnis ADCP terintegrasi erat dengan Competitive Advantage ADHI yaitu pembangunan kereta api (LRT).

Hingga September 2020, ADCP berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp699 miliar dengan EBITDA Rp103 miliar dan laba bersih Rp88,2 miliar, Aset sebesar Rp4,7 triliun dan ekuitas sebesar Rp2 triliun. ADCP yang memulai usahanya sejak 2016 terus membuat pertumbuhan dari tahun ke tahun sehingga laba kotor yang pada tahun 2016 baru Rp15 miliar, maka pada September 2020 laba kotor tersebut telah mencapai Rp120 miliar, dengan marjin laba kotor sebesar 17,9%. Sepanjang tahun 2020, ADCP juga telah melakukan serah terima di 4 kawasan, yaitu LRT City Bekasi – Eastern Green, LRT City Jatibening, LRT City Sentul dan LRT City MTH.

Pertumbuhan yang terus meningkat signifikan juga terjadi pada EBITDA. Sehingga EBITDA yang pada 2016 baru sebesar Rp12,7 miliar pada September 2020 telah mencapai Rp104 miliar.

Seiring dengan mulai meredanya pandemi Covid-19 di awal tahun 2021 ini, ADCP memperkirakan pasar akan kembali normal mulai tahun ini. ADCP pun sudah mencanangkan proyeksi bisnis untuk lima tahun ke depan dengan pertumbuhan yang sangat signifikan untuk segmen usaha high rise, landed housing dan commercial area.

Dalam lima tahun ke depan tersebut, ADCP akan melakukan serah terima pada hampir seluruh Tower 1 dan Tower 2 dari proyek-proyek yang berjalan di tahun 2020-2021. ADCP optimis akan meraih pertumbuhan marketing sales dalam lima tahun ke depan akan melaju tumbuh sebesar 59,4%.

Dalam upaya menambah portofolio dan ekspansi usaha seiring dengan semakin mendominasi properti di area TOD, perseroan dalam waktu dekat ADCP berencana untuk menerbitkan surat utang sebesar Rp500 miliar. Dana hasil Penawaran Umum Obligasi I Adhi Commuter Properti tersebut akan dipakai untuk belanja menambah land bank dan pendanaan sejumlah proyek.

PT Pemeringkatan Efek Indonesia (Pefindo) telah memberikan rating idBBB (Triple B) untuk obligasi yang akan dicatatkan di Bursa Efek Indonesia tersebut.

PT Sucor Sekuritas selaku Penjamin Pelaksana Emisi Obligasi memperkirakan jadual penawaran umum obligasi PT Adhi Commuter Properti sebagai berikut :

14 April 2021 : Pemberian Ijin Publikasi Prospektus Ringkas dari OJK

15 - 26 April 2021 : Bookbuilding

07 Mei 2021 : Pernyataan Efektif dari OJK

11 & 17 Mei 2021 : Penawaran Umum

18 Mei 2021 : Penjatahan

20 Mei 2021 : Distribusi obligasi

21 Mei 2021 : Pencatatan pada PT Bursa Efek Indonesia

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen PKH Kementan kordinasi cegah virus dampak kematian Kerbau

Sabtu, 20 April 2024 - 15:46 WIB

Kementan Sigap Tangani Kasus Kematian Ternak Kerbau Pampangan di Sumsel

Beberapa waktu lalu telah terjadi kasus kematian ternak kerbau pampangan di sejumlah wilayah Sumatera Selatan. Kasus ini tercatat mulai tanggal 15 Maret hingga 6 April 2024, terutama di Desa…

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…