Kata Melki, TKA di Labuan Bajo Harus Patuhi Undang-undang

Oleh : Candra Mata | Rabu, 14 April 2021 - 17:06 WIB

KSPN Labuan Bajo
KSPN Labuan Bajo

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena, dalam kunjungannya ke destinasi wisata Labuan Bajo beberapa waktu yang lalu mengingatkan pemerintah pusat dan setempat agar keberadaan tenaga kerja asing (TKA) tidak melanggar undang-undang dengan kata lain TKA di Labuan Bajo Harus Patuhi Undang-undang.

Sebagai wakil rakyat, pihaknya meminta pemerintah agar semua TKA di Labuan Bajo harus memenuhi ketentuan yang berlaku dan dokumen yang lengkap.

“Harus ditertibkan, semua tenaga kerja asing harus ikuti aturan undang-undang yang berlaku. Itu ada aturannya, pemerintah harus lakukan pengawasan. Ini salah satu hal yang kami bicarakan,” kata politisi yang akrab disapa Melki dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi INDUSTRY.co.id pada Rabu (14/4/2021).

Saat ditanya tentang keberadaan TKA di Indonesia, khususnya di Labuan Bajo, dirinya menegaskan, dokumen tenaga kerja asing harus menjadi perhatian penting agar tidak ada penyalahgunaan.

Selain itu upah atau gaji tenaga kerja juga jangan sampai jenis pekerjaannya sama tetapi tenaga kerja asing digaji lebih besar dari tenaga kerja lokal.

"Keberadaan BLK (Balai Latihan Kerja) sebagai upaya untuk meningkatkan keterampilan tenaga kerja di Manggarai Barat. Ini salah satu bentuk perhatian pemerintah terhadap tenaga kerja di Labuan Bajo dan kami dorong untuk dikembangkan dan dilengkapi dengan pelatihan kepariwisataan sesuai kebutuhan sebagai destinasi wisata super prioritas," urai Melki.

Sedangkan untuk sektor kesehatan, tandas legislator dapil NTT II ini menyampaikan dukungannya terhadap rencana pemerintah daerah untuk membangun rumah sakit rujukan taraf internasional di Labuan Bajo.

“Komisi IX mendukung upaya tersebut,” pungkas Melki.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Panglima TNI Pimpin Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024

Kamis, 25 April 2024 - 06:23 WIB

Panglima TNI Pimpin Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024

Apel Bersama Wanita TNI kembali digelar dalam rangka Hari Kartini Tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Evi…

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Kamis, 25 April 2024 - 06:12 WIB

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., CHRMP., CRMP., didampingi Wadan Kormar Brigjen TNI (Mar) Suherlan, menerima paparan dan demo dari…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kamis, 25 April 2024 - 05:33 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kesehatan TNI harus menjadi besar tangguh dan mandiri, baik dari segi sumber daya manusia, sarana dan prasarana maupun sistem metodanya sehingga dapat menghasilkan kinerja yang optimal dalam…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Kunjungan Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik

Kamis, 25 April 2024 - 05:26 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Kunjungan Komandan Jenderal Angkatan Darat AS Wilayah Pasifik

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima kunjungan kehormatan Commanding General United States Army Pacific atau Komandan Jenderal Angkatan Darat Amerikat Serikat (AS) untuk wilayah…

Happy Salma bersama tim dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek dan tim produksi sebelum pementasan konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai.

Kamis, 25 April 2024 - 00:57 WIB

Terinspirasi Program Merdeka Belajar Kemendikbudristek, Happy Salma Gelar Konser Musikal

Konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai itu digelar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek yang berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta)…