Angka Positivity Rate Sentuh 10%, Ketua Satgas Covid-19 IDI Angkat Topi untuk Jakarta! Netizen: Tetap Waspada, Jangan Kendor...

Oleh : Nata Kesuma | Sabtu, 10 April 2021 - 10:26 WIB

Wakil Ketua Satgas IDI, Prof Zubairi Djoerbn
Wakil Ketua Satgas IDI, Prof Zubairi Djoerbn

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Prof Zubairi Djoerban yang merupakan Ketua Tim Satgas Covid-19 dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) menyampaikan apresiasinya atas capaian positivy rate di Jakarta yang semakin menurun keangka 10 persen.

"Angkat topi untuk Jakarta. Positivity rate-nya sepekan terakhir mencapai angka 10 persen. Lebih baik, meski tidak cukup baik jika dilihat dari standar 5 persen WHO," kata Prof Zubairi dikutip redaksi INDUSTRY.co.id dari unggahannya di Twitter miliknya pada Sabtu pagi (10/4/2021). 

Untuk itu, Ia berharap agar pihak Pemprov DKI Jakarta dapat terus meningkatkan jumlah testing covid-19.

"Semoga, Jakarta semakin memperbanyak testing Covid-19 dengan angka memadai," ujarnya.

"Ini pendapat saya. Pendapat Anda?," tandas Prof Zubairi.

Unggahan pakar penyakit menular dan penemu kasus Aids pertama kali di Indonesia tersebut menuai beragam reaksi dari netizen.

"Semoga daerah2 juga mengikuti kebijakan seperti Jakarta.?? Kata Nazir Zirta.

"Semoga setelah makin menurun gini kasusnya, orang2 ga kendor sama prokesnya..aamiin," ucap Non Alian.

"Orang-orang udah nyantai bgt pak...gile...saya yg jaga2 ngeliatnya..aduh...," ungkap Efenof Tambunan.

"Aamiin.... Semoga Jakarta cepat terbebas dari Covid y prof...," ujar Eyang.

"Pendapat saya: tetap waspada," tukas Emaria Firdauzy.

Untuk diketahui, adapun tingkat positif atau positivity rate Covid-19 harian dalam beberapa pekan baik di Jakarta maupun secara nasional memang mengalami penurunan.

Dilansir dari data dinkes DKI Jakarta, per kamis (8/4/2021), jumlah testing sebanyak 9.655, dimana hasilnya 1.013 orang dinyatakan positif, lalu sebanyak 8.642 orang lainnya negatif, dengan itu positivity rate kasus baru harian di Jakarta mencapai 10,5%.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pupuk Indonesia

Kamis, 18 April 2024 - 13:42 WIB

Pupuk Indonesia Gunakan Snowflake Data Cloud untuk Transformasi Produksi Pertanian Nasional

Pupuk Indonesia memilih Snowflake Data Cloud untuk memenuhi kebutuhan infrastruktur data yang meningkat tajam terkait penyediaan teknologi pertanian cerdas terkini kepada lebih dari 95.000 petani…

Menteri BUMN Erick Rhohir (Foto Ist)

Kamis, 18 April 2024 - 13:26 WIB

Menteri Erick Thohir Siapkan BUMN Antisipasi Dampak Ekonomi dan Geopolitik Global

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memperingatkan BUMN untuk mengantisipasi dampak dari gejolak ekonomi dan geopolitik dunia. Erick mencontohkan inflasi AS sebesar 3,5 persen…

Candi Borobudur

Kamis, 18 April 2024 - 10:50 WIB

Dahsyat! Perputaran Ekonomi di Sektor Parekraf Selama Libur Lebaran Capai Rp369,8 Triliun

Peningkatan pergerakan masyarakat saat momen mudik dan libur lebaran tahun ini memberikan dampak yang cukup signifikan terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dengan perputaran ekonomi…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 18 April 2024 - 10:34 WIB

Menperin Agus Antisipasi Dampak Gejolak Geopolitik Dunia Bagi Sektor Industri

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus memantau situasi geopolitik dunia yang tengah bergejolak. Saat ini situasi Timur Tengah semakin memanas dengan adanya konflik Iran dan Israel baru-baru…

Turut Serta Dalam Pertumbuhan Ekonomi Nasional, Bank Sampoerna Bukukan Kinerja yang Baik

Kamis, 18 April 2024 - 09:46 WIB

Turut Serta Dalam Pertumbuhan Ekonomi Nasional, Bank Sampoerna Bukukan Kinerja yang Baik

Penyaluran kredit yang dilakukan perbankan, termasuk PT Bank Sahabat Sampoerna (“Bank Sampoerna”) terus mengalami peningkatan seiring dengan pertumbuhan ekonomi nasional. Pada akhir tahun…