Sukses Pertahankan Posisi Pasar di Dalam Negeri, MMKSI Optimis Penjualan Mobil Meroket Tajam di 2021

Oleh : Ridwan | Rabu, 07 April 2021 - 13:30 WIB

Mitsubishi Pajero Sport Facelift
Mitsubishi Pajero Sport Facelift

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sukses menjaga posisi pasar yang baik pada segmen kendaraan penumpang dan niaga ringan, meski kondisi penjualan mobil di Indonesia mengalami kontraksi yang cukup tajam akibat pandemi Covid-19.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), angka penjualan industri mobil Indonesia pada tahun 2020 mengalami penurunan sebesar 44,59% akibat pandemi Covid-19 dan pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

President Director PT MMKSI, Naoya Nakamura mengatakan, keberhasilan MMKSI menjaga posisi pasar di kedua segmen tersebut merupakan bukti komitmen Mitsubishi Motors dalam menyediakan lini produk dan model kendaraan dengan kebutuhan dan preferensi masyarakat Indonesia.

"Model Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross) berkontribusi signifikan terhadap angka penjualan total MMKSI dan secara umum turut menjaga volume dan kontribusi di segmen small-MPV," katanya di Jakarta (6/4).

Dijelaskan Naoya, pihaknya semakin semangat dan optimis untuk berkompetisi dalam memberikan produk, layanan penjualan, dan purna jual terbaik kepada konsumen.

Hal tersebut sejalan dengan proyeksi dan target Gaikindo untuk penjualan kendaraan tahun 2021 yang dipatok mencapai 750.000 unit.

"Berbagai pemberitaan positif yang disampaikan kepada masyarakat menjadi pemacu MMKSI untuk memberikan produk dan layanan terbaik kepada konsumen secara berkelanjutan pada keseluruhan proses kepemilikan kendaraan, serta berusaha untuk mencapai target penjualan," terangnya.

"Berbagai capaian yang diraih MMKSI diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap industri otomotif, pertumbuhan ekonomi dan kepentingan masyarakat Indonesia secara luas," tambah Naoya.

Merujuk pada data penjualan retail Gaikindo tahun kalender 2020, kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Indonesia mencatat angka penjualan sebanyak 54,768 unit pada periode Januari 2020 - Desember 2020, yang terdiri dari penjualan kendaraan penumpang 34.504 unit (Xpander, Xpander Cross, Pajero Sport, Eclipse Cross, Outlander PHEV). Angka tersebut terkoreksi 57,2% dari tahun sebelumnya, dikarenakan daya beli dan situasi pasar.

Capaian penjualan kendaraan niaga ringan Mitsubishi Motors di Indonesia sebanyak 20.264 unit (Triton, L300 dan T-120SS) terkoreksi 47% dibandingkan tahun 2019.

Secara total, angka penjualan kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia terkoreksi 55.4%.

Beberapa model kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors berhasil menjaga posisi pasar dan mampu meredam penurunan drastis di penjualan di masing-masing segmen antara lain, Xpander (termasuk Xpander Cross) meraih pangsa pasar 24,1% di segmen small-MPV.

L300 menjadi pemimpin pasar di kelas Pick-Up & Van Small dengan pangsa pasar 60.6%. Sedangkan, Triton menjadi pemimpin segmen di kelas 4x4 dengan pangsa pasar 53,6%.

Sementara itu, Pajero Sport menjadi pemimpin segmen di kelas 4x4 dengan pangsa pasar 53,2%.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE)

Jumat, 19 April 2024 - 16:19 WIB

PGE Perluas Pemanfaatan Teknologi Terobosan untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Mempertahankan keunggulan di industri panas bumi tak bisa dilakukan tanpa terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi terbaru. Menunjukkan komitmen mengembangkan potensi energi panas bumi di…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Jumat, 19 April 2024 - 14:51 WIB

Progress Capai 77%, Kementerian PUPR Targetkan Jalan Tol Bayung Lencir - Tempino - Jambi Rampung Awal 2025

Melanjutkan tinjauan dari Provinsi Sumatera Selatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono didampingi dengan PJ Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani dan Anggota…