Meriah 3xtraOrdinary Meet and Greet 'Buku Harian Seorang Istri'
Oleh : Amazon Dalimunthe | Sabtu, 23 Januari 2021 - 20:52 WIB

3xtra Ordinary Meet and greet sinetron Buku Harian Seorang Istri yang berlangsung secara virtual
INDUSTRY.co.id - JAKARTA-- Perpaduan antara teknologi dan situasi pandemi telah merubah kebiasaan dalam hal meet and greet atau biasa disebut jumpa penggemar. Hal inilah yang dilakukan oleh para pemain sinetron “Buku Harian Seorang Istri” yang menyapa penggemar lewat 3xtraOrdinary Meet and Greet dari lokasi shooting.
Di acara meet and greet ini, Zoe Jackson mengisahkan perannya sebagai Nana yang dinikahi terpaksa oleh Dewa (Cinta Brian). Sementara Antonio Blanco bercerita bahwa dirinya sebagai Adi justru hadir menemani Nana di tengah kesedihannya. Terlebih mengetahui bahwa Dewa masih berhubungan dengan cinta lamanya, Alya (Hana Saraswati).
Terungkap juga bahwa Antonio Blanco merasa tertantang di sinetron “Buku Harian Seorang Istri” karena memerankan dua karakter sekaligus yakni Adi dan Pasha. Menurut Antonio Blanco karakter Adi lebih sesuai dengan dirinya sementara Pasha sangat kontras karena karakter Pasha yang pendiam dan nada bicara yang sangat berbeda dengan dirinya.
Sementara itu Callista Arum merasa cintanya bertepuk sebelah tangan karena perannya sebagai Lula di sinetron “Buku Harian Seorang Istri” mencintai Pasha (Antonio Blanco) yang justru menaruh hati kepada kakaknya, Nana (Zoe Jackson).
Menurut para pemain lainnya peran Lula yang dimainkan oleh Callista Arum ini mewakili curhatan netizen dengan kisah cinta tak berbalas. Sementara Hana Saraswati mengakui cukup susah memerankan peran Alya karena tiba-tiba harus menangis dan seketika tersenyum lagi. Ia mengaku bahwa perannya sebagai Alya sudah menyerupai layaknya orang gila dalam sinetron “Buku Harian Seorang Istri" ini.
Para pemain sinetron “Buku Harian Seorang Istri” mengisahkan bahwa protokol kesehatan diberlakukan sangat ketat selama di lokasi shooting diantaranya melakukan swab test secara berkala, penggunaan masker, pengecekan suhu badan, hingga tidak menerima orang lain dari luar selain crew dan pemain sinetron.
Para pemain sinetron “Buku Harian Seorang Istri” kompak mengajak SCTV Fevers terus menyaksikan sinetron “Buku Harian Seorang Istri” setiap hari di SCTV yang tayang setiap hari pukul 18.20 WIB (AMZ)
Baca Juga
Dulu Dibully Kini 'Mak Beti' Jadi Merek Rokok Elektrik, Arif Muhammad…
Baim Wong Bersama SiCepat Ekspres Bantu Korban Banjir di Periuk Tangerang…
Elizabeth Zenifer, Ibu Biasa Yang Menginspirasi Para Ibu Lainnya
Si Cantik BCL Ungkapkan Perasaan Cintanya
Siti Badriah Terpilih Jadi Brand Ambasador Baru Produk Mi Instan…
Industri Hari Ini

Minggu, 28 Februari 2021 - 20:27 WIB
Menteri BUMN Sebut Pemerintah Bakal Bangun Proyek-proyek Nasional Tanpa Utang! Publik: Mantap Pak Erick, Bismillah...
Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan bahwa ada 3 prioritas utama pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19 serta Pemulihan Ekonomi Nasional saat ini. "Kembali saya sampaikan 3 prioritas…

Minggu, 28 Februari 2021 - 20:26 WIB
SUCOFINDO Edukasi Rumah Sakit Terkait Pengujian dan Kalibrasi Alat Kesehatan melalui Webinar
Jakarta, 24/2 – PT SUCOFINDO (Persero) mengadakan webinar dengan tema “Kalibrasi untuk Menjamin Keakurasian dan Kualitas Peralatan Medis”.

Minggu, 28 Februari 2021 - 19:57 WIB
Dahsyat! Miliki Infrastruktur Industri 4.0 Terlengkap, Kawasan Industri Jababeka Jadi Incaran Investor Perusahaan IOT
Kawasan Industri Jababeka sudah mampu mendukung industry 4.0 dan “menampung” para investor yang ingin membangun perusahaan berbasis IOT. Hal itu karena kawasan industri lain tidak ada yang…

Minggu, 28 Februari 2021 - 19:19 WIB
Gus AMI: NU dan Kyai adalah Sabuk Pengaman Bangsa di Tengah Pandemi
Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra) Abdul Muhaimin Iskandar menegaskan, Nahdlatul Ulama (NU) melalui pesantrennya, adalah sabuk pengaman bangsa. Karena itu…

Minggu, 28 Februari 2021 - 19:05 WIB
[BREAKING] Prof Dr Emil Salim Berduka, Sri Mulyani: Innalillahi, Alamarhumah Adalah Istri dari Guru Saya
Menteri Keuangan Sri Mulyani datang bertakziah ke rumah duka, alamarhumah Ibu Roosminnie Salim m istri dari Prof Dr Emil Salim yang meninggal pada Hari Sabtu Tanggal 27 Februari 2021. "Innalilahiwainnailahi…
Komentar Berita