Kecewa PSBB Total, Masinton: Gubernur DKI Hilangkan Roh Kota Metropolitan, Jakarta Bakal Jadi Kota Zombie

Oleh : Candra Mata | Jumat, 11 September 2020 - 14:25 WIB

Jakarta, Indonesia (Foto Muljadi Suganda/INDUSTRY.co.id)
Jakarta, Indonesia (Foto Muljadi Suganda/INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Anggota DPR RI asal PDIP Masinton Pasaribu tak bisa menyembunyikan rasa kekecewaannya lantaran m rencana Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang akan menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total terhitung pekan depan, Senin (14/9).

Menurutnya, selain dirinya, langkah Anies tersebut telah menimbulkan banyak protes dari para warga Jakarta.

“Keputusan Gubernur DKI Jakarta memberlakukan kembali PSBB di Jakarta untuk fase yang keempat kali ini sangat meresahkan warga Jakarta, khususnya masyarakat kecil yang selama ini hidup dari sektor informal dan berpenghasilan pas-pasan, serta anak-anak muda produktif dan kreatif,” ungkapnya dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi pada Jumat (11/9).

Perlu diketahui, penerapan yang akan dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta ini didasarkan atas semakin meningkatnya kasus positif baru di Jakarta.

Penerapan PSBB sejatinya telah dimulai sejak 10 April lalu dengan tujuan menekan pertambahan kasus Covid-19 di wilayah ibu kota.

“Namunkan Provinsi DKI Jakarta masih menduduki posisi pertama dalam jumlah penambahan kasus positif yang paling banyak secara nasional,” ujar Masinton.

Dia juga menilai kebijakan Anies selama ini dalam penanggulangan pandemi Covid-19 di Jakarta tidak tepat dan berdampak buruk bagi warga jakarta khususnya pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

“Sekarang pelaku UMKM ini merasa terhempas kembali dengan keputusan Gubernur DKI Jakarta yang memberlakukan kembali PSBB fase keempat ini,” tegasnya.

Untuk itu, Masinton meminta agar Anies dapat meniru langkah-langkah yang dilakukan Provinsi Jawa Barat, dimana  jumlah kasus baru Covid-19 sejak Juni 2020 menurun dengan hanya menerapkan pembatasan sosial berskala mikro (PSBM).

"Mereka memberdayakan seluruh aparatur pemerintahan dan hingga tingkat desa," ucapnya.

Selain itu, pihak pemprov Jabar juga aktif mengajak para ibu-ibu PKK untuk mendirikan dapur umum guna memberikan kebutuhan makanan ke warga di desa-desa yang menerapkan PSBM. 

Menurut Masinton, jakarta sebaiknya menerpakan pola PSBM seperti Jabar dari pada PSBB total.

“Penerapan PSBB kembali secara sepihak oleh Gubernur DKI akan menghilangkan roh kota metropolitan Jakarta menjadi kota zombi. Kota metropolitan tanpa roh metropolis," ucap Masinton.

"Atau mungkin Jakarta sedang dipimpin zombie yang kerja dengan kata tanpa aksi nyata alias NATO (no action talk only),” pungkasnya

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gili Trawangan, Lombok, Nusa Tenggara Barat

Selasa, 23 April 2024 - 14:13 WIB

Perjalanan Sastra Agoda: Tujuh Destinasi Sempurna yang Membuat Cerita Lebih Hidup

Dalam rangka merayakan Hari Buku Sedunia, Agoda mengubah perjalanan fantasi menjadi petualangan nyata, mengundang para penggemar sastra untuk menjelajahi lokasi-lokasi inspiratif dari buku-buku…

Acer serahkan bibit mangrove ke SeaSoldier di Tanggerang

Selasa, 23 April 2024 - 13:59 WIB

Acer Indonesia Tanam Ribuan Mangrove

Sebagai bentuk perwujudan komitmen berkelanjutan perusahaan dalam melestarikan lingkungan, Acer Indonesia hari ini memulai penanaman ribuan mangrove, yang merupakan bagian dari rangkaian perayaan…

Bitcoin

Selasa, 23 April 2024 - 13:56 WIB

Kenapa Harga Bitcoin Selalu Fluktuasi? Inilah 7 Alasan Utamanya!

Harga Bitcoin dipasaran selalu mengalami perubahan. Kondisi naik dan turun harga Bitcoin ini tentunya menjadi pekerjaan rumah bagi para investor untuk menganalisa setiap perubahan dan mencari…

Presiden Prabowo dan Wapres Gibran

Selasa, 23 April 2024 - 13:08 WIB

Hormati Putusan MK, Persis Ucapkan Selamat kepada Prabowo-Gibran

Usai melalui berbagai rangkaian sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU), Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia (MK RI) memutuskan sengketa Pemilihan Presiden 2024 yang menolak permohonan…

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Selasa, 23 April 2024 - 12:31 WIB

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meninjau pembangunan Proyek Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) Bayung - Lencir - Tempino Seksi 3 garapan PT Hutama Karya (Persero)…