Muhamad-Saraswati Pasangan Bhinneka Tunggal Ika, Representasi Kaum Muda
Oleh : Herry Barus | Selasa, 01 September 2020 - 06:00 WIB

Muhamad-Saraswati Pasangan Bhinneka Tunggal Ika, Representasi Kaum Muda
INDUSTRY.co.id - Serpong- Pasangan Muhamad-Saraswati adalah pasangan Bhinneka Tunggal Ika. Selain menjanjikan "Tangsel untuk Semua", kolaborasi Haji Muhamad dan Rahayu Saraswati sangat selaras berbekal pengalaman masing-masing.
Demikian dikatakan Ketua Umum Relawan Merah Putih, Lukman Hakim, di sela acara Doa Lintas Agama dan Deklarasi Dukungan Relawan Merah Putih kepada pasangan Muhamad-Saraswati untuk Pilkada Tangsel 2020, di Restoran Remaja Kuring, Jalan Ciater Barat Raya, Serpong, Tangsel, Senin (31/8/2020).
"Selain Bhinneka Tunggal Ika, ini adalah pasangan yang sangat selaras. Yang satu punya pengalaman secara birokrat, yang satu mempunyai pengalaman politik di nasional dan punya pengalaman secara ekonomi. Dan tentu, Saraswati adalah representasi dari kalangan remaja dan kaum muda. Milenial yang punya harapan besar untuk membangun Tangsel," terang Lukman Hakim.
"Pemerintahan yang akan datang harus lebih mengedepankan Bhinneka Tunggal Ika, yang Pancasilais dan lebih Merah Putih," tambahnya.
Lukman juga menjelaskan kekuatan dari relawan yang dipimpinnya adalah jaringan komunitas-komunitas masyarakat Tangsel yang berbeda-beda latar belakang.
"Kekuatan kami adalah komunitas-komunitas yang berbeda profesi, latar belakang sosial, latar belakang agama, ekonomi dan sebagainya. Itulah kekuatan kami di kalangan masyarakat," ungkapnya.
Rahayu Saraswati Djojohadikusumo menghadiri langsung deklarasi dukungan Relawan Merah Putih. Di tengah acara, tak lupa Saraswati meminta para pendukungnya untuk mengheningkan cipta untuk mendoakan para tenaga medis yang gugur dalam upaya penanggulangan pandemi COVID-19 di Indonesia.
"Masa-masa sekarang ini penuh ketidakpastian, kegelisahan, kekhawatiran. Tapi justru di saat di mana kekhawatiran melanda, ada ajang yang bisa membawa harapan yaitu pemilihan para pemimpin daerah tahun 2020. Keputusan yang akan diambil oleh masyarakat tanggal 9 Desember nanti akan menentukan kebijakan pemerintah daerah," terang Saraswati.
Saraswati mengatakan, dirinya bersama Haji Muhamad meyakini bahwa ada kekuatan dan kekuasaan yang jauh melampaui semua raja-raja, apalagi hanya kekuasaan Bupati dan Wali Kota.
Karena itu, dukungan doa dari semua warga Tangsel dengan cara dan keyakinan masing-masing, sangat ia harapkan untuk membawa kemenangan bagi Muhamad-Saraswati.
"Akhir minggu ini kami melakukan pendaftaran ke KPU, mohon doanya. Kami hadir bukan sebagai diktator, bukan sebagai raja yang tidak bisa dijatuhkan, tapi kami punya visi misi. Silakan masyarakat menilai," tegasnya.
Ia ulangi lagi, visi dan misi besar dari Muhamad-Saraswati adalah mewujudkan "Tangsel untuk Semua". Mereka mau merealisasikan sila ke-5 pada Pancasila yaitu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
"Tangsel untuk Semua ini berarti Tangsel yang beragam, yang bisa menjadi percontohan di Indonesia untuk keberagaman," tambahnya.
Terkait dukungan Relawan Merah Putih, Saraswati mengakui dukungan itu luar biasa karena mereka adalah relawan yang sangat aktif mengambil inisiatif pergerakan. Deklarasi dukungan ini pun merupakan inisiatif yang diambil secara mandiri oleh relawan itu.
"Saya mewakili Babeh Muhamad juga dalam hal ini sangat mengapresiasi, merasa sangat terhormat . Kami sambut baik dan mudah-mudahan ini menjadi perjuangan berlandaskan keihlasan, perjuangan ini bukan perjuangan hanya dua orang tapi betul-betul perjuangan kita bersama untuk menghadirkan perubahan di Tangsel," katanya
Baca Juga
Said Abdullah Dukung Sikap Indonesia Undang Presiden Ukraina-Rusia…
Perhatikan! Ketua KASN Kembali Ingatkan ASN untuk Tidak Nekat Mudik…
Elektabilitas Puan Maharani Naik, Pengamat : Kerja Tulus & Produktif…
Siapapun Lawannya, Duet Prabowo-Puan Berpotensi Paling Kuat
Kemenag Dikritik Keras Stop Izin Baru PAUD-Rumah Tahfiz saat Ramadan
Industri Hari Ini

Kamis, 19 Mei 2022 - 16:52 WIB
Changemakers Nusantara Day: Pertemuan Akbar Ribuan Pembawa Perubahan Tanah Air
Yayasan Anak Bangsa Bisa (YABB), organisasi nirlaba pembawa perubahan bagian dari Grup GoTo, menggelar Changemakers Nusantara Day untuk merayakan keberhasilan ribuan pembawa perubahan yang telah…

Kamis, 19 Mei 2022 - 16:43 WIB
PLN Batam Setop Rencana Ekspor Listrik ke Singapura
PT Pelayanan Listrik Nasional Batam (PLN Batam) menghentikan rencana ekspor listrik ke Singapura. Hal tersebut diutarakan Komisaris PT PLN Batam Rizal Calvary Marimbo di Jakarta, kemarin usai…

Kamis, 19 Mei 2022 - 16:39 WIB
Laba Meningkat, Tugu Insurance Tebar Dividen Sebesar Rp 126,6 Miliar
Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) yang dilaksanakan pada tanggal 17 Mei 2022 menyetujui pemberian dividen sebesar Rp 126.592.140.666…

Kamis, 19 Mei 2022 - 16:33 WIB
Benang Merah Disiplin Dan Berbahasa Disiplin
Rabu cerah di Jakarta Raya, duduk kembali di tempat favorit dengan teh hangat citrus mint. Kesulitan menerjemahkan citrus mint saya putuskan untuk menulisnya dengan cetak miring, berikut kajian,…

Kamis, 19 Mei 2022 - 15:49 WIB
Ceruk Pasar Besar, Ini Sederet Keunggulan Telkom Menggeluti Bisnis Data Center via NeutraDC
Keputusan PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) menggeluti bisnis data center melalui bendera NeutraDC dinilai menemukan momentum yang tepat.
Komentar Berita