Horee...4,3 Juta Nasabah BRI Bakal Dapat BLT UMKM Senilai Rp2,4 Juta

Oleh : Candra Mata | Kamis, 13 Agustus 2020 - 19:15 WIB

Dirut Bank BRI Sunarso (ist)
Dirut Bank BRI Sunarso (ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia Sunarso mengatakan 4,3 Juta nasabah BRI akan menerima bantuan UMKM Sebesar Rp2,4 Juta.

Menurut Sunarso, potensi menjadi penerima bantuan tersebut karena selama ini mayoritas nasabah dilihat daei rekeningnya merupakan pelaku usaha mikro.

"Data nasabah yang punya tabungan Simpedes yang belum dapat kredit dan yang saldonya di bawah Rp2 juta, itu terindikasi sebanyak 4,3 juta calon penerima yang kriteria itu," ujar Sunarso di Jakarta kemarin (12/8).

Dikatakannya, saat ini sekitar 1,1 juta nasabah sudah terverifikasi dan bakal memperoleh bantuan UMKM tersebut.

Adapun mekanisme persetujuan mendapatkan bantuan tersebut, pihak BRI akan mensosialisasikan formulir isian data untuk selanjutnya dilengkapi oleh nasabah para nasabah terpilih.

"Nasabah kalau setuju tanda tangan. Berjanji di situ bahwa duit bantuan ini akan ditarik dan digunakan untuk usaha," pungkas Sunarso. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Founder dan CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito

Jumat, 19 April 2024 - 10:20 WIB

Akuisisi Saham Crown Group, Iwan Sunito Tawarkan Rp1 Triliun kepada Paul Sathio

CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito melayangkan penawaran penyelesaian senilai Rp1 triliun kepada Paul Sathio untuk mengakuisisi seluruh saham Crown Group.

Yili melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Jumat, 19 April 2024 - 10:16 WIB

Yili Melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Dalam semangat berbagi dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, PT YILI Indonesia Dairy melalui merek unggulannya, es krim Joyday, telah melakukan serangkaian inisiatif program yang bertujuan…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 19 April 2024 - 09:55 WIB

Menperin Agus Bicara 'Blak-blakan' Soal Investasi Menggirukan Apple di Tanah Air

Indonesia tengah mendorong komitmen investasi dari Apple Inc. untuk menanamkan investasi di Tanah Air. Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita yang turut hadir mendampingi…

Bluetooth Speaker Partymax Lengkap dengan Teknologi TWS

Jumat, 19 April 2024 - 09:45 WIB

Teman Setia di Momen Berharga: Bluetooth Speaker Partymax Lengkap dengan Teknologi TWS

Di era di mana musik dan hiburan bergerak dinamis dan gaya hidup yang makin modern, hal ini telah mengubah cara kita dalam menikmati musik dan memanfaatkan speaker dalam kegiatan sehari-hari…

Wadan Kormar Terima Kunjungan Kerja Komandan Grup C Paspampres

Jumat, 19 April 2024 - 07:40 WIB

Wadan Kormar Terima Kunjungan Kerja Komandan Grup C Paspampres

Dalam rangka membangun komunikasi serta sinergitas, Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Suherlan, menerima kunjungan kerja Komanda Grup C Pasukan Pengamanan Presiden…