Prajurit Yonif 3 Marinir Juara Umum Olah Raga Militer Batlyon Unggul

Oleh : Herry Barus | Kamis, 30 Juli 2020 - 05:20 WIB

Prajurit Yonif 3 Marinir Juara Umum Olah Raga Militer Batlyon Unggul
Prajurit Yonif 3 Marinir Juara Umum Olah Raga Militer Batlyon Unggul

INDUSTRY.co.id - Sidoarjo- Membanggakan, Batalyon Infanteri 3 Marinir menjadi Juara Umum lomba Olahraga Militer pada Lomba Binsat Batalyon Unggul Brigif 2 Marinir di Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Rabu (29/07/2020).

Kekompakan dan kedisiplin tinggi yang dimiliki oleh prajurit ‘Hiu Petarung’ Yonif 3 Marinir membuahkan hasil yaitu menjadi juara umum Olahraga Militer dalam Lomba Binsat Batalyon Unggul Brigif 2 Marinir dengan memperoleh 220 poin.

Lomba olahraga militer yang diikuti oleh 3 Batalyon (Yonif 1 Marinir, Yonif 3 marinir dan Yonif 5 Marinir) tersebut mempertandingkan cabang Menembak, Renang Militer, Dayung, Cross Country (CC), Halang Rintang dan Renang Rintangan. Atlet Yonif 3 Marinir berhasil merebut juara pertama pada cabang Renang Rintangan, Menembak, Renang Militer dan Halang Rintang. Sementara itu pada cabang Cross Country dan Dayung meraih juara tiga.

Komandan Batalyon Infanteri 3 Marinir Letkol Marinir Tri Yudha Ismanto, S.E., MSDA. menyampaikan rasa bangganya terhadap atlet Binsat Yonif 3 Marinir yang telah merebut juara umum olahraga militer. Menurutnya, hasil tersebut merupakan buah dari latihan yang keras, rutin dan terprogram dari atlet Binsat Yonif 3 Marinir selama ini. Selain itu juga dukungan doa dari seluruh keluarga besar Yonif 3 Marinir baik yang masih dinas di dalam maupun yang berada di luar Yonif 3 Marinir.

"Terima kasih kepada seluruh atlet Binsat prajurit “Hiu Petarung” Yonif 3 Marinir yang selalu semangat dalam melaksanakan latihan maupun dalam pelaksanaan lomba, dan kalian bisa  membuktikan dengan menjadi juara umum pada olahraga militer dalam Lomba Binsat Batalyon Unggul Brigif 2 Marinir,” pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Selasa, 23 April 2024 - 12:31 WIB

Tinjau Proyek Pembangunan Tol Bayung Lencir- Tempino Seksi 3 , Meteri PUPR Apresiasi Kinerja Hutama Karya

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meninjau pembangunan Proyek Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) Bayung - Lencir - Tempino Seksi 3 garapan PT Hutama Karya (Persero)…

Produk Le Minerale

Selasa, 23 April 2024 - 12:10 WIB

Brand Nasional Le Minerale Jadi Favorit Konsumen selama Ramadhan 2024

Air minum kemasan bermerek Le Minerale menjadi air mineral favorit konsumen selama Ramadhan 2024. Hal tersebut tercermin dari survei anyar Goodstats, platform kelola data daring berbasis Jakarta,…

Ilustrasi perbankan syariah (republika.co.id)

Selasa, 23 April 2024 - 12:01 WIB

Perbankan Syariah Sambut Positif Hasil Keputusan Pilpres di Mahkamah Konstitusi

Mahkamah Konstitusi (MK) ketuk palu menolak Gugatan perkara Pilpres baik dari Pihak Amin dan Ganjar Mahfud. Pertanda dunia perbankan syariah optimis.

Mobil Listrik Besutan MG Motor dan PLN Icon Plus Terobos Jalur Jakarta - Mandalika

Selasa, 23 April 2024 - 11:55 WIB

Mobil Listrik Besutan MG Motor dan PLN Icon Plus Terobos Jalur Jakarta - Mandalika

Dalam langkah besar menuju revolusi kendaraan berkelanjutan, MG Motor Indonesia dan PLN melalui unit usahanya, PLN Icon Plus, telah memulai perjalanan kendaraan listrik spektakuler dari Jakarta…

PT Pertamina Trans Kontinental

Selasa, 23 April 2024 - 11:45 WIB

PT Pertamina Trans Kontinental Tambah Armada Pacu Kapasitas Bisnis Hulu Migas

PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) melakukan pembelian kapal Accommodation Work Barge (AWB) pada Triwulan II 2024. Penambahan armada AWB ini merupakan upaya peningkatan kapasitas perusahaan…