ASN Unggul Berperan Keberhasilan Program e-Services

Oleh : Herry Barus | Selasa, 21 Juli 2020 - 06:00 WIB

Diah Natalisa Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB)
Diah Natalisa Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB)

INDUSTRY.co.id - Jakarta– Keberhasilan pemanfaatan teknologi informasi dalam pelayanan publik tidak dapat dilepaskan dari peran sumber daya manusia (SDM) yang unggul. Aparatur sipil negara (ASN) sebagai pelayan masyarakat, mutlak harus menguasai teknologi sebagai dasar mewujudkan pelayanan publik berbasis teknologi atau e-service.

Menurut Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Diah Natalisa, penggunaan teknologi informasi dalam pelayanan publik membuat jumlah SDM besar tidak lagi diperlukan seperti dulu. “Kita harus optimis bahwa ke depan dengan penggunaan teknologi informasi maka tidak lagi diperlukan SDM yang terlalu banyak, tetapi justru yang diperlukan adalah SDM yang menguasai IT yang mampu bekerja dengan lebih produktif,” ujarnya saat menjadi narasumber dalam webinar bertema AI (Artificial Intelligence): Sejarah dan Pemanfaatannya, Senin (20/07/2020).

Dalam seminar daring yang digelar oleh Konsorsium Perguruan Tinggi Provider Indonesia (Kopertip) ini, Diah menyampaikan berbagai keuntungan yang didapat dari pemanfaatan teknologi informasi di era pandemi Covid-19. Salah satunya adalah proses pendampingan kepada penyelenggara layanan publik yang dapat tetap bergerak produktif meski beragam kegiatan tatap muka sempat dihentikan.

Diah mengungkapkan, di masa pandemi Covid-19, cara kerja ASN cukup bergantung pada IT. Bahkan kegiatan monitoring dan evaluasi tetap intens dilaksanakan secara daring atau online. “Proses bimbingan pembangunan Mal Pelayanan Publik tetap bisa berjalan tanpa hambatan berarti,” ungkap Diah.

Saat ini layanan berbasis artificial intelligence (AI) telah diterapkan pada tiga bidang, yakni bidang administrasi pemerintahan, bidang pelayanan publik, dan bidang khusus. Pada bidang administrasi pemerintahan, AI telah mempermudah pengolahan dokumen seperti pengenalan suara dan teks naskah. Selain itu, AI juga telah membantu menganalisis kebijakan maupun peraturan.

Pada bidang pelayanan publik, AI memungkinkan lahirnya pengaduan pelayanan publik yang dapat menganalisis laporan, mengarahkan pengaduan ke instansi yang dituju, serta menjawab pengaduan. Sementara pada bidang khusus, kecerdasan buatan ini membantu mendeteksi potensi kecurangan pajak, melayani pendeteksian penyakit, mengatur lalu lintas, hingga memberikan prediksi jumlah wisatawan dan dampak ekonomi.

Pada webinar yang dimoderatori oleh dosen Universitas Diponegoro AB. Susanto ini, Diah juga memuji andil perguruan tinggi dalam mempersiapkan generasi penerus bangsa yang berdaya saing, menguasai teknologi informasi dan pengembangan AI. Perguruan tinggi merupakan tempat yang paling berperan dalam rangka mengedukasi, mendidik, dan memberikan bekal untuk menjawab beragam tantangan kedepan.

“Dengan bantuan teman-teman di perguruan tinggi khususnya di bidang penguasaan teknologi informasi ini, kami berharap akan lahir SDM generasi penerus yang akan menggantikan SDM terdahulu yang terbiasa bekerja manual,” tutup Diah.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:29 WIB

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jakarta-Pengelola usaha Warkop Digital memanfaatkan momentum pelaksanaan program sosialisasi Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang digelar Badan Perlindungan Pekerja…

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…