Di Tengah Pandemi, Tetap Terlindungi dengan Qoala App

Oleh : Krishna Anindyo | Selasa, 09 Juni 2020 - 16:00 WIB

Chief Operating Officer (COO) Qoala, Tommy Martin dan Chief Executive Officer (CEO) Qoala Harshet Lunani
Chief Operating Officer (COO) Qoala, Tommy Martin dan Chief Executive Officer (CEO) Qoala Harshet Lunani

INDUSTRY.co.id - Jakarta  - Di tengah pandemi Covid-19, memiliki asuransi kesehatan merupakan langkah tepat. Asuransi dapat memberikan ketenangan pikiran, ketika mengetahui kita dan orang-orang yang kita sayangi memiliki hak menggunakan layanan medis tanpa masalah. Termasuk ketika masalah medis muncul secara tak terduga dan tidak terencana pada saat kondisi keuangan sedang tidak sehat. Di sinilah asuransi memberikan manfaatnya.

Kebutuhan asuransi kesehatan bisa jadi berbeda untuk setiap orang. Sebelum memilih perlu perhitungan premi asuransi, sesuaikan dengan pengeluaran bulanan, proses klaim, dan apakah asuransi kesehatan yang dipilih memiliki testimoni yang bagus.

Untuk memudahkan, saat ini muncul integrasi teknologi asuransi atau Insurtech. Dalam Sandbox Otoritas Jasa Keuangan (OJK), klaster Insurtech diisi oleh Insurtech asli Indonesia, Qoala. Layanan yang dihadirkan melalui qoala.app yang tak hanya menyediakan produk asuransi yang modern dengan proses klaim yang mudah dan cepat, tapi juga komitmen untuk memberikan pengalaman asuransi yang lebih menyenangkan. Hadirnya layanan web based application ini tak lepas dari kerjasama Qoala dengan pialang asuransi PT Mitra Jasa Pratama dan perusahaan-perusahaan asuransi terdepan di Indonesia.

“Ya, kami berkomitmen membantu mengatasi krisis saat pandemi. Qoala.app bekerja sama dengan perusahaan asuransi untuk menyediakan layanan asuransi yang mencakup risiko terjangkit Covid-19, dengan harga yang sangat terjangkau, mulai dari Rp 12.500. Meskipun sebagian besar masyarakat telah dilindungi oleh BPJS, produk asuransi ini akan memberikan manfaat tambahan di luar yang ditanggung pemerintah,” ujar Co-founder sekaligus Chief Operating Officer (COO) Qoala, Tommy Martin, melalui keterangan tertulis yang diterima redaksi Industry.co.id pada Selasa (9/6/2020).

Lewat qoala.app, pengguna bisa membandingkan beragam produk dari banyak perusahaan asuransi. Selain proteksi kesehatan, beragam produk asuransi yang bisa didapatkan melalui aplikasi qoala.app yakni proteksi smartphone, mobil, sepeda motor, santunan tunai, hingga perlindungan jiwa.

“Produk asuransinya sangat beragam dan lengkap, informasi yang kami berikan tentang produk tersebut juga transparan. Masyarakat dengan mudah mendapatkan asuransi hanya dengan menggunakan smartphone, karena aplikasi qoala.app kami bangun dengan sistem teknologi canggih. Proses pembelian produk tidak lebih dari lima menit. Proses klaim juga dikawal untuk membuat pelanggan nyaman, tentunya didukung teknologi klaim Qoala yang mudah dan cepat,” tambah Tommy.

Selain mengantongi pengawasan dari OJK untuk klaster Insurtech, pada akhir April lalu, Qoala mengumumkan Pendanaan Seri A, dengan mendapatkan investasi senilai US$ 13,5 juta atau sekitar Rp 209 miliar.

“Dukungan dari regulator dan investor membuat kami semakin yakin mengembangkan potensi teknologi asuransi. Kami akan terus melakukan inovasi dan mengembangkan sistem teknologi, demi memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan, mitra platform, dan perusahaan asuransi,” tutup Tommy.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Happy Salma bersama tim dari Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek dan tim produksi sebelum pementasan konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai.

Kamis, 25 April 2024 - 00:57 WIB

Terinspirasi Program Merdeka Belajar Kemendikbudristek, Happy Salma Gelar Konser Musikal

Konser musikal bertajuk Memeluk Mimpi-Mimpi: Merdeka Belajar, Merdeka Mencintai itu digelar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek yang berkolaborasi dengan Titimangsa dan SMKN 2 Kasihan (SMM Yogyakarta)…

Krisdayanti kenalkan produk bulu mata palsu Lavie Beauty X Krisdayanti.

Kamis, 25 April 2024 - 00:31 WIB

Tak Sarankan Extention Bulu Mata, Krisdayanti Luncurkan Bulu Mata Palsu Karyanya

Setelah puluhan tahun selalu menggunakan bulu mata palsu, akhrinya Krisdayanti mengenalkan bulu mata palsu karyanya sendiri, Lavie Beauty X Krisdayanti.

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).