Bantu Tim Medis Lawan COVID-19, 3 Indonesia Buka Kanal Donasi Lewat Pembelian Paket Data

Oleh : Hariyanto | Kamis, 09 April 2020 - 14:02 WIB

Pembelian paket
Pembelian paket

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Ditengah pandemi COVID-19, 3 Indonesia mengajak seluruh pelanggannya untuk berkontribusi membantu tenaga medis Indonesia dengan membuka kanal donasi dalam bentuk paket data KitaBersatu.

Dengan membayar Rp10.000 untuk paket data KitaBersatu 1,1GB seharga Rp9.000, pelanggan 3 telah mendonasikan Rp1.000 untuk upaya penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia.
 
“Kami ingin mengajak seluruh pelanggan 3 untuk dapat bersama-sama ambil bagian dalam upaya penanganan pandemi ini. Kami harap program KitaBersatu dapat memudahkan para pelanggan berkontribusi dan membantu pihak-pihak yang terdampak dalam menghadapi masa-masa yang penuh tantangan ini,” ujar Chief Executive Officer 3 Indonesia Cliff Woo melalui keterangan resmi yang diterima INDUSTRY.co.id, Kamis (9/4/2020).
 
Nantinya, 3 Indonesia akan menyalurkan seluruh donasi dari pelanggan melalui lembaga Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) UNICEF yang tengah aktif terlibat dalam penanganan COVID-19 di Indonesia.

“Kami senang dapat bekerja sama dengan UNICEF dalam membantu tenaga medis Indonesia melawan COVID-19. Melihat pengalaman, kapabilitas, serta peran mereka mendukung Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, kami yakin kontribusi pelanggan kami akan dapat tersampaikan sebaik-baiknya pada pihak yang paling membutuhkan,” tambah Cliff.
 
Dalam membantu penanganan COVID-19 di Indonesia, UNICEF bergerak dalam 5 pilar utama yaitu (1) menyampaikan informasi kesehatan terkait COVID-19 kepada masyarakat Indonesia, (2) menyediakan perlengkapan medis kepada tim medis yang berada di garis depan penanganan COVID-19, (3) menyediakan perangkat sanitasi dan kebersihan di sekitar fasilitas anak, (4) memprakarsai pendidikan dari rumah dan perlindungan anak selama situasi pandemi berlangsung, serta (5) memastikan pelayanan medis selain COVID-19 dapat tetap berlangsung dengan lancar.

Dari kelima pilar tersebut, UNICEF saat ini menitikberatkan upaya mereka pada penyediaan perlengkapan medis bagi tim medis yang menangani pasien COVID-19 di 132 Rumah Sakit Rujukan COVID-19 di Indonesia.
 
Periode penggalangan dana KitaBersatu akan berlangsung selama dua bulan dimulai dari 6 April 2020 sampai dengan 6 Juni 2020. Selain kesempatan untuk berdonasi, paket data KitaBersatu memberikan pelanggan kuota 1.1GB dan 20 menit telepon gratis ke sesama pengguna 3 dengan masa aktif 7 hari.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Presiden Direktur Dharma Polimetal, Irianto Santoso

Kamis, 25 April 2024 - 11:26 WIB

Konsisten Bagikan Dividen, DRMA Incar Pertumbuhan Dobel Digit di 2024

Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) membagikan dividen tunai sebesar Rp171,29 miliar kepada para pemegang saham.

AMMAIA Ecoforest Raih Sertifikasi Greenship Neighborhood

Kamis, 25 April 2024 - 11:17 WIB

Tawarkan Keseimbangan Hunian Berkelanjutan dan Kenyamanan Ekosistem Terpadu, AMMAIA Ecoforest Raih Sertifikasi Greenship Neighborhood

AMMAIA Ecoforest, dikembangkan oleh Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan sebuah kawasan perumahan eksklusif…

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila Bambang Soesatyo

Kamis, 25 April 2024 - 11:00 WIB

Mencermati Dampak Eskalasi Ketegangan di Timur Tengah

DURASI dan skala dari konflik Iran-Israel tak sekadar mengeskalasi ketidakpastian, namun juga memengaruhi perubahan dinamika global di hari-hari mendatang. Komunitas internasional, secara tidak…

Ilustrasi industri keramik

Kamis, 25 April 2024 - 10:53 WIB

Antidumping Keramik, FOSBBI: Tak Perlu Dijalankan, Penjulan Lesu

Ketua Umum Forum Suplier Bahan Bangunan Indonesia (FOSBBI), Antonius Tan menyebut bahwa saat ini, para produsen maupun importir keramik masih melihat secara mendalam terkait Peraturan Menteri…

Ditinjau Presiden Jokowi, Hutama Karya Optimis Bendungan Bulango Ulu Rampung 2024

Kamis, 25 April 2024 - 10:49 WIB

Ditinjau Presiden Jokowi, Hutama Karya Optimis Bendungan Bulango Ulu Rampung 2024

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meninjau proyek Bendungan Bulango Ulu Paket I garapan PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) yang berlokasi di Kabupaten Bone Bolango sebagai rangkaian…