Turut Berikan Bantuan Covid-19, Presdir Tugu Insurance Indra Baruna: Kami Tak Akan Tinggal Diam

Oleh : Candra Mata | Rabu, 08 April 2020 - 06:32 WIB

Indra Dirut Tugu Insurance (foto Sindoweekly.com)
Indra Dirut Tugu Insurance (foto Sindoweekly.com)

INDUSTRY.co.id - Jakarta -  Pandemi Covid-19 atau biasa disebut virus Corona kian lama makin meluas di wilayah Indonesia. 

Melihat kondisi tersebut, Presiden Direktur Tugu Insurance, Indra Baruna melalui keterangan tertulisnya kepada Industry.co.id mengatakan pihaknya tidak akan tinggal diam dan akan turut memberikan bantuan kepada tenaga medis dan rumah sakit. 

"Tugu Insurance memberikan bantuan berupa donasi sebesar 250 juta Rupiah yang dialokasikan untuk pengadaan Alat Pelindung Diri (APD) atau kebutuhan alat kesehatan lainnya dan diperuntukkan bagi tenaga medis dengan tujuan guna menekan angka penyebaran virus Covid-19 di lingkungan lembaga kesehatan khususnya, yang selanjutnya akan didistribusikan ke RS Pertamina Jaya (RSPJ)," ujar Indra Baruna Selasa malam (7/4).

Adapun, Rumah Sakit yang dikelola Pertamedika dan menjadi salah satu bagian dari holding rumah sakit BUMN yaitu Indonesia Healthcare Corporation (IHC) ini ditunjuk pemerintah dan dialihfungsikan menjadi salah satu RS Khusus Penanganan Virus Corona (COVID-19). 

Menurut Indra Baruna, selain kesiapan fasilitas maupun layanan, RSPJ juga telah melakukan edukasi untuk pencegahan penyebaran virus Covid-19.

"Disini kami berharap seluruh bagian elemen baik korporasi ataupun individual bersatu dalam menghadapi situasi sulit saat ini. Bantuan ini merupakan wujud kontribusi dan empati kami dalam membantu pemerintah dan masyarakat untuk memerangi Covid-19 sehingga kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka nantinya terutama para dokter dan perawat yang berada di garda terdepan" ujar Indra. 

Sementara itu, dalam upaya untuk membantu pemerintah mengatasi dan memutus rantai penyebaran Covid-19, Indra mengatakan pihaknya telah melakukan physical distancing atau menjaga jarak fisik yang aman agar mengurangi penularan. 

"Tugu Insurance telah menerapkan sistem kerja dari rumah (Work from Home). Namun demikian pelayanan bagi seluruh nasabah dan mitra bisnis Tugu Insurance tetap berjalan seperti biasa," pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bahan baku plastik

Kamis, 25 April 2024 - 16:05 WIB

Impor Bahan Baku Plastik Tak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin, Ini Alasannya

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…

PempekRoyal

Kamis, 25 April 2024 - 15:05 WIB

Siap Support Franchisee di Seluruh Indonesia, PempekRoyal Hadirkan Solusi Bisnis Makanan Tidak Tergantung Chef

Bisnis makanan seringkali mengalami kendala chef mengundurkan diri, dan ketika terjadi pergantian chef, rasa berbeda, maka jumlah konsumen menurun. Di luar itu, juga ada resiko membuang produk…

Dok. Kommo

Kamis, 25 April 2024 - 14:45 WIB

WhatsApp Chatbot dari Kommo: Hadir Karena Kesadaran akan Pentingnya Menghadirkan Solusi Fleksibel untuk Bisnis

Perubahan lanskap bisnis dewasa ini telah menuntut adaptasi yang cepat dari perusahaan-perusahaan di berbagai sektor. Dengan berkembangnya teknologi dan perubahan perilaku konsumen, bisnis tidak…

PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

Kamis, 25 April 2024 - 14:41 WIB

Road to Devcon Ethereum Akan Diselenggarakan di Asia Tenggara, PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

PT Pintu Kemana Saja (PINTU), platform jual beli dan investasi crypto kembali melanjutkan rangkaian Road to Devcon Ethereum 2024 setelah di tahun 2023 lalu melakukan roadshow ke tiga universitas.