Impor Bawang Putih Bebas, Kementan Dilibatkan?

Oleh : Wiyanto | Jumat, 20 Maret 2020 - 10:11 WIB

Bawang Putih (ist)
Bawang Putih (ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pengusaha tak perlu mengajukan Rekomendasi Impor Produk Hortikultura (RIPH) dan Surat Perizinan Impor (SPI).

Menteri Perdagangan (Mendag) Agus Suparmanto menetapkan kebijakan pembebasan impor bawang putih dan bawang bombai hingga 31 Mei 2020.

Agus mengaku sudah berkoordinasi dengan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dalam menetapkan kebijakan ini.Sementara, RIPH berada di bawah kewenangan Kementerian Pertanian (Kementan).

"Iya, sudah (koordinasi)," ujar Agus usai melakukan sidak di Carrefour Duta Merlin, Jakarta Barat, lansir detik.com, Kamis (19/3/2020).

Ia mengaku baru saja bertemu dengan Syahrul sebelum sidak ke toko swalayan ini. Dalam pertemuan itu, kedua pihak kembali membahas pembebasan impor.

 

"Jadi tadi memang bertemu dengan Pak Mentan berkaitan dengan situasi terakhir bahan pokok, dan juga pembebasan impor ini. Karena kan ini sifatnya sementara dengan situasi darurat COVID-19. Kan ini tujuannya untuk menstabilisasi harga, kebetulan memang bawang putih dan bawang bombai kita banyak berkoordinasi," tuturnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…

IFG Life

Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIB

Sambut Hari Konsumen Nasional, IFG Life Tegaskan Komitmen Customer-Centric

Menyambut Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2024, PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) kembali menekankan komitmen perusahaan untuk senantiasa memprioritaskan konsumen (customer-centric)…