Dorong Ekspor, Kemendag Kumpulkan Para Eksportir

Oleh : Candra Mata | Kamis, 20 Februari 2020 - 20:20 WIB

Dirjen PEN Dody Edward
Dirjen PEN Dody Edward

INDUSTRY co.idJakarta, Guna meningkatkan sinergi komunikasi dengan para eksportir dari berbagai industri, Kementerian Perdagangan menggelar pertemuan dengan para eksportir terutama anggota Customer Service Center (CSC) Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (PEN) di Jakarta, Rabu (19/2). 

Direktur Jenderal PEN Dody Edward yang membuka secara resmi acara tersebut mengatakan, pertemuan ini akan memberikan semangat dan inspirasi bagi seluruh eksportir yang hadir, juga Kemendag sendiri.

Diharapkan, melalui pertemuan ini terjadi komunikasi yang lebih baik dan adanya pertukaran ilmu antara para pelaku ekspor yang mempunyai jejaring yang lebih luas dengan pelaku ekspor yang pemula atau belum memiliki jaringan yang luas. 

"Dengan demikian, ekspor pengusaha yang masih kurang luas jaringannya dapat terdorong sehingga mampu berkontribusi untuk mewujudkan peningkatan kinerja ekspor nasional,” jelas Dody.

Dody melanjutkan, pertemuan ini juga berfungsi sebagai wadah bagi CSC Membership Services, Permanent Trade Display, serta para alumni pelatihan ekspor Balai Besar Pendidikan Dan Pelatihan Ekspor Indonesia (BBPPEI) untuk berdialog, berdiskusi, bertukar pikiran dan masukan, serta berbagi informasi seputar kegiatan ekspor.

Menurut Dody, kesempatan ini juga dapat dimanfaatkan untuk menyampaikan informasi mengenai potensi produk, peluang pasar, dan hal-hal lain terkait upaya peningkatan ekspor ke negara-negara yang sudah memiliki FTA/CEPA/EPA dengan Indonesia seperti Australia. 

"Terutama setelah Indonesia Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA) diratifikasi oleh DPR RI pada 6 Februari 2020 lalu,” pungkas Dody.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…