Tol Riau Tingkatkan Perekonomian di Tanah Melayu

Oleh : Herry Barus | Kamis, 20 Februari 2020 - 12:00 WIB

Tol Riau Tingkatkan Perekonomian di Tanah Melayu
Tol Riau Tingkatkan Perekonomian di Tanah Melayu

INDUSTRY.co.id - Pekanbaru – PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) terus genjot pembangunan megaproyek Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS). Setelah sukses membangun dan mengoperasikan dua ruas tol terpanjang di Indonesia yaitu ruas tol Bakauheni-Terbanggi Besar (Bakter) dan ruas tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka), kini Hutama Karya sedang fokus pada penyelesaian ruas tol Pekanbaru-Dumai (Permai) sepanjang 131km.

Ya, saat ini progres pembangunan ruas tol pertama di tanah melayu tersebut sudah mencapai ratarata 90% dan hampir rampung.

Sempat dibuka fungsional untuk seksi 1 sepanjang 9,5km pada mudik natal dan tahun baru (Nataru) 2019 kemarin, ruas tol Permai ini akan terbagi menjadi 6 seksi dan tembus hingga Dumai.

Direktur Utama Hutama Karya, Bintang Perbowo mengatakan bahwa keberadaan tol Permai, selain akan membuka konektivitas baru dari Pekanbaru ke Dumai, dapat dongkrakperekonomian setempat. “Tol ini akan membawa manfaat yang cukup banyak. Mulai dari mempersingkat waktu tempuh dari Pekanbaru ke Dumai yang tadinya 6-7 jam bisa menjadi sekitar 2-3 jam,” terang Bintang.

Lebih lanjut, tol ini ini terhubung dengan berbagai kawasan produktif, sehingga dapat mendukung pertumbuhan ekonomi, mengurangi biaya logistik, dan menciptakan pusat-pusat ekonomi baru di Sumatera.

”Disamping itu bagi pelaku usaha, keberadaan tol ini juga akan mengefisiensikan arus logistik dalam kegiatan usaha. Kalau dulu lewat jalan lintas sehari bisa sekali atau paling banyak dua kali mengirim barang dari pelabuhan di Dumai ke Pekanbaru atau sebaliknya, nanti dengan adanya tol yang waktu tempuhnya lebih singkat, sehari mungkin bisa lebih dari dua kali melakukan proses perpindahan arus barang,” ujar Bintang menambahkan.

Tol Permai nantinya akan dilengkapi dengan 7 (tujuh) gerbang tol, 6 (enam) buah simpang susun, dan 10 (sepuluh) tempat istirahat dan pelayanan (TIP). Saat dibuka fungsional pada musim mudik Nataru 2019 lalu, Tol Permai seksi 1 Pekanbaru-Minas telah dilintasi 40.518kendaraan golongan I (Non Bus) dengan kondisi yang terpantau lancar, aman dan nihil kecelakaan.

Dorong Pemerataan Ekonomi Hingga Efisiensikan Transportasi

Pembangunan Tol Permai yang sudah dimulai sejak 2016 lalu ini tentu tak lepas dari dukungan berbagai pihak. Dikutip dari bisnis.com, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Riau, M. Taufiqmenyatakan bahwa Pemrov Riau sangat mendukung penuh proses pembangunan tol Pekanbaru – Dumai sepanjang 131km ini.

“Tol ini akan berperan penting pada pertumbuhan ekonomi di Provinsi Riau dimana akan menjadi Hub ekonomi Sumatera- Asean. Dampaknya akan sangat tinggi terutama bagi para pengusaha lokal dan warga setempat, ekonomi akan tumbuh signifikan. Suka tidak suka kita harus siap dan mempersiapkan diri terhadap kondisi tersebut nantinya. Riau akan menjadi provinsi yang menjanjikan untuk investasi maupun berwisata,” ungkapnya.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen PKH Kementan kordinasi cegah virus dampak kematian Kerbau

Sabtu, 20 April 2024 - 15:46 WIB

Kementan Sigap Tangani Kasus Kematian Ternak Kerbau Pampangan di Sumsel

Beberapa waktu lalu telah terjadi kasus kematian ternak kerbau pampangan di sejumlah wilayah Sumatera Selatan. Kasus ini tercatat mulai tanggal 15 Maret hingga 6 April 2024, terutama di Desa…

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…