12.12 realme Carnival Hadir dengan Diskon Hingga 60 Persen

Oleh : Hariyanto | Kamis, 12 Desember 2019 - 18:19 WIB

12.12 realme Carnival
12.12 realme Carnival

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Tanggal 12 Desember menjadi tanggal penting bagi yang ingin mendapatkan barang impian dengan harga khusus. Seperti realme yang memberikan kejutan kepada pelanggan dalam rangka meramaikan momentum Hari Belanja Online Nasional. 

Menurut informasi yang diterima INDUSTRY.co.id, Kamis (12/12/2019) menyebutkan, melalui 12.12 realme Carnival di Shopee, Lazada, realme.com, dan Blibli.com, realme menghadirkan jajaran smartphone terbaiknya dengan diskon hingga 60% beserta hadiah spesial selama satu hari penuh.

realme mengadakan 12.12 realme Carnival sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan di Indonesia. Ini karena hanya dalam waktu setahun saja berkiprah, realme kini telah menduduki Top 4 Smartphone Brand di Indonesia. Selain bentuk dari apresiasi, 12.12 realme Carnival sekaligus menjadi jawaban realme dalam memenuhi permintaan tinggi dari pelanggan akan seri Quad Camera dan program promo Mega Sale 11.11 bulan lalu.

Sebab realme sekaligus ingin membuktikan bahwa produk-produk unggulannya tersedia di pasaran. Ditambah melalui harga spesial dalam perhelatan 12.12 realme Carnival, realme siap menghadirkan Real Surprise bagi semua pelanggan di Indonesia.

Khusus di hari ini, realme menebar beragam produk smartphone populer seperti realme 5, realme 5 Pro, realme 5s, realme XT dan realme X2 Pro. realme 5, si Quad Camera PowerHero yang memberikan upgrade di berbagai bidang. realme 5 menjadi yang pertama di kelasnya dalam menghadirkan empat kamera belakang, baterai besar yang sangat tahan lama, serta prosesor berkinerja cepat.

Pengaturan Quad Camera-nya termasuk kamera utama dengan sensor 12MP dengan aperture f/1.8, dan tiga lensa lainnya untuk menghadapi berbagai skenario. Upgrade besar lain dari realme 5 adalah baterai besar 5.000mAh yang memungkinkan untuk bertahan berhari-hari hanya dengan sekali pengisian daya. Smartphone quad camera terbaik di kelasnya ini hadir dengan harga khusus Rp 1.749.000 (3+32GB) dan Rp 2.199.000 (4+128GB) selama 12.12 realme Carnival.

Jika pelanggan menginginkan kamera resolusi besar yang disetel oleh ahlinya, ada 64MP Quad Camera Xpert realme XT yang disetel oleh sang ahli fotografer andal, Aaron Huey dari National Geographic. Smartphone ini tersedia dengan harga khusus Rp 3.499.000 (4+128GB) & Rp 4.199.000 (8+128GB) khusus di 12.12 realme Carnival.

Jika pelanggan menginginkan versi Pro, realme 5 Pro juga tersedia di 12.12 realme Carnival dengan harga spesial Rp 3.499.000 (8+128GB). realme 5 Pro menjadi produk andalan anak muda Indonesia sebab telah mengusung chipset Snapdragon 712 AIE yang cerdas, quad camera dengan sensor 48MP dengan Sony IMX586 yang serbaguna untuk mengambil foto layaknya pro dan VOOC Flash Charge 3.0 yang terbukti cepat dan aman.

realme 5s turut tersedia di momen luar biasa ini dengan harga Rp 2.699.000 (4+128GB). realme 5s membawa semua keunggulan yang telah menjadi ciri khas realme 5, dari baterai besar 5.000mAh, prosesor yang mumpuni di kelasnya yaitu Snapdragon 665 AIE, dan Quad Camera yang kini memiliki resolusi 48MP.

Produk flagship yang baru saja diluncurkan oleh realme yaitu Full Speed Flagship realme X2 Pro ikut tersedia dengan stok lebih banyak di 12.12 realme Carnival. realme X2 Pro dilengkapi dengan Snapdragon 855+, 90Hz Ultra Smooth Display, dan 50W SuperVOOC Flash Charge yang bisa mengisi daya ponsel dari 0% hingga 100% hanya dalam waktu 35 menit saja.

Tapi tidak berhenti di situ, realme sekaligus menyediakan gawai audio nirkabel mereka yaitu realme Buds Wireless yang juga dijual dengan harga spesial. Earphone nirkabel paling trendi dari realme, realme Buds Wireless tersedia juga dalam 3 pilihan warna (kuning-hitam, oranye, dan hijau) dengan harga spesial Rp 399.000.

Selama 12.12 realme Carnival, pelanggan bisa mendapatkan beragam produk di atas melalui platform Shopee, Lazada, dan realme.com dengan harga khusus di setiap platformnya sementara realme X2 Pro hanya akan tersedia di Blibli.com.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 16:19 WIB

Jasindo Salurkan Bantuan TJSL untuk Mendukung Perekonomian Masyarakat

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menyalurkan bantuan Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat di berbagai daerah di Indonesia selama periode Q1 tahun 2024.…

Bahan baku plastik

Kamis, 25 April 2024 - 16:05 WIB

Impor Bahan Baku Plastik Tak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin, Ini Alasannya

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…

PempekRoyal

Kamis, 25 April 2024 - 15:05 WIB

Siap Support Franchisee di Seluruh Indonesia, PempekRoyal Hadirkan Solusi Bisnis Makanan Tidak Tergantung Chef

Bisnis makanan seringkali mengalami kendala chef mengundurkan diri, dan ketika terjadi pergantian chef, rasa berbeda, maka jumlah konsumen menurun. Di luar itu, juga ada resiko membuang produk…

Dok. Kommo

Kamis, 25 April 2024 - 14:45 WIB

WhatsApp Chatbot dari Kommo: Hadir Karena Kesadaran akan Pentingnya Menghadirkan Solusi Fleksibel untuk Bisnis

Perubahan lanskap bisnis dewasa ini telah menuntut adaptasi yang cepat dari perusahaan-perusahaan di berbagai sektor. Dengan berkembangnya teknologi dan perubahan perilaku konsumen, bisnis tidak…