Biogas Mampu Tekan Biaya Pembelian Gas Elpiji Masyarakat

Oleh : Wiyanto | Selasa, 22 Oktober 2019 - 00:33 WIB

Peserta HNJA saat mengunjungi salah satu Desa binaan Aqua
Peserta HNJA saat mengunjungi salah satu Desa binaan Aqua

INDUSTRY.co.id - Bali - Danone melalui Pabrik Aqua memberikan pendampingan ke masyarakat Bali, diantaranya Pariwisata, membantu kepemilikan biogas, pertanian dan ke pemulung. Kesemuanya bentuk keperdulian Aqua terhadap masyarakat sekitar.

Desa Bongkasa Pertiwi, Kecamatan Abyansemal, Kabupaten Badung, Provinsi Bali menjadi salah satu tempat binaan Aqua. Desa ini sangat unik mirip zaman kerajaan. Semua rumah di desa terdapat Pura tempat ibadah masyarakat Bali yang Hindu. Satu Komplek terdapat beberapa rumah yang diisi satu keluarga atau lebih.

Untuk memasak, di desa ini terdapat 41 rumah yang memanfaatkan biogas sebagai sumber bahan bakar untuk memasak di dapur.

Wayan Suwija, Koordinator Program Biogas Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Bongkasa Pertiwi, menjelaskan pembangunan biogas membutuhkan biaya Rp11 juta. Biaya tersebut ditanggung reteng oleh berbagai pihak.

"BUMDes mengucurkan dana tanpa bunga ke 41 pemilik saat mereka hendak membangun infrastrukturnya. Aqua dan Rumah Energi juga terlibat urun membangun sarana biogas," katanya di Bali akhir pekan lalu.

Biogas yang dimanfaatkan masyarakat ini, mampu menggantikan gas elpiji yang tiga kg. Penghematannya selama kurun satu bulan sekitar Rp80 ribu hingga Rp120 ribu. Ia katakan, pasokan biogas berasal dari kotoran hewan ternak. Untuk satu kali masak, dibutuhkan beberapa kg kotoran hewan ternak. Malam, biasanya dipergunakan untuk memaso kotoran ke mixer dan diaduk hingga menjadi bubur.

"Saat menjadi bubur kotoran masuk ke digister dari situ setelah 2 jam berlalu, gas akan naik dan dapat dipergunakan untuk memasak," katanya.

Selain itu, Wayan memperlihatkan sawah organik. Biarpun jumlah berat berkurang namun berat per biji beras lebih berat. Hal itu dimaklumi karena ini proses peralihan lahan sawah yang semula menggunakan pupuk kimia menjadi alami dari kotoran hewan ternak.

"Untuk menjaga produksi padi maksimal, ditanamkanlah tanaman pencegah hama memakan padi. Juga semacam mica yang dilumuri lem tikus agar pemangsa padi mendekat dan nempel," katanya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan OCBC 2024

Selasa, 19 Maret 2024 - 09:42 WIB

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan OCBC 2024

PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2024 di OCBC Tower, Jakarta. Dalam rapat tersebut, Bank memperoleh persetujuan atas seluruh mata acara…

Petugas Bank Mandiri mengecek keuangan yang akan ditukarkan ke masyarakat

Selasa, 19 Maret 2024 - 09:39 WIB

Antisipasi Kebutuhan Nasabah pada Ramadhan & Idul Fitri, Bank Mandiri Siapkan Uang Tunai Secara Net sebesar Rp 31,3 Triliun

Bank Mandiri menyiapkan net kebutuhan uang tunai sekitar Rp 31,3 triliun untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan uang tunai di masyarakat selama 30 hari ke depan, yaitu pada 18 Maret –…

Gelar Safari Ramadan, Jamkrindo Lakukan Kegiatan Sosial di Tarakan

Selasa, 19 Maret 2024 - 09:27 WIB

Gelar Safari Ramadan, Jamkrindo Lakukan Kegiatan Sosial di Tarakan

Dalam rangka Ramadan, sekaligus sebagai rangkaian peringatan HUT ke-54 pada tanggal 1 Juli 2024 mendatang, PT Jamkrindo melakukan kegiatan Safari Ramadan di beberapa daerah. Dalam kegiatan Safari…

Danamon dan Central Park Mall Berkolaborasi Perkuat Ekosistem Finansial

Selasa, 19 Maret 2024 - 07:15 WIB

Danamon dan Central Park Mall Berkolaborasi Perkuat Ekosistem Finansial

Sebagai bagian dari komitmen untuk mengembangkan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) menjadi grup keuangan terkemuka, dengan profitabilitas yang berkelanjutan, Danamon terus melakukan berbagai…

Dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) yang mengangkat tema 'Biaya Kuliah Tinggi, Pinjaman Pendidikan Jadi Solusi?', Senin (18/3).

Selasa, 19 Maret 2024 - 07:15 WIB

Wow! Kabar Baik bagi Mahasiswa yang tidak mendapatkan KIP, Pemerintah Bakal Siapkan Pinjaman Lunak Tanpa Bunga

Jakarta, FMB9 - Pemerintah tengah mengkaji pinjaman sangat lunak untuk mahasiswa sebagai solusi pendanaan pendidikan di perguruan tinggi. Masih belum terjangkaunya biaya pendidikan tinggi bagi…