Cashbac Terus Memberikan Rewards Kepada Pelanggan, Luncurkan Promo Free Parkir dan Free Valet

Oleh : Nina Karlita | Selasa, 17 September 2019 - 17:39 WIB

Cashbac Terus Memberikan Rewards Kepada Pelanggan, Luncurkan Promo Free Parkir dan Free Valet
Cashbac Terus Memberikan Rewards Kepada Pelanggan, Luncurkan Promo Free Parkir dan Free Valet
Jakarta, 17 September 2019 – Sebagai aplikasi digital rewards terdepan, Cashbac terus memberikan rewards kepada pelanggannya, kali ini dengan meluncurkan Promo Free Parkir dan Free Valet agar pelanggan bisa terus menikmati keuntungan saat berpergian ke mal.
 
Pelanggan bisa menikmati Promo Free Parkir, dimana biaya parkir akan ditanggung oleh Cashbac dalam bentuk Cashbac balance hingga Rp 15 ribu, atau bisa mendapatkan Cashbac balance hingga Rp 50 ribu untuk Promo Free Valet. Dengan adanya promo ini akan membuat pelanggan yang berbelanja di mall semakin betah dan tidak perlu lagi khawatir akan tagihan parkir yang membengkak. Promo Free Parkir & Free Valet ini berlangsung selama 14 September – 31 Oktober 2019.
 
Promo ini hanya berlaku untuk pengunjung Central Park, Mal Kelapa Gading, Lippo Mal Puri, dan Kota Kasablanka. Syarat utama untuk mendapatkan Promo Free Parkir adalah dengan melakukan transaksi pembelanjaan di berbagai merchant Cashbac di 1 mall sebesar Rp 750 ribu. Sedangkan untuk mendapatkan Promo Free Valet adalah dengan berbelanja sebesar Rp 1.5 juta. Promo ini dapat digunakan untuk 1x pengguna/hari pada hari parkir / valet yang sama.  
 
Pengguna Cashbac harus mengirimkan bukti transaksi belanja di merchant Cashbac beserta dengan bukti struk pembayaran parkir/valet tersebut melalui email [email protected], dan akan diproses maksimum 3x24 jam setelah transaksi dilakukan. Untuk Promo Free Parkir, biaya parkir yang akan diberikan berupa Cashbac balance hingga Rp 15.000, sedangkan untuk Promo Free Valet akan diberikan hingga Rp 50.000.
 
Berikut ketentuan untuk Promo Cashbac Free Parkir & Free Valet: 
 
Syarat dan Ketentuan Umum:
Kirimkan screenshot transaksi belanja di merchant Cashbac yang ada pada aplikasi beserta dengan bukti struk pembayaran (bukan tiket) valet atau struk parkir yang kamu gunakan untuk datang ke mal tersebut melalui email [email protected]
Hanya berlaku untuk transaksi pembelanjaan yang menggunakan aplikasi Cashbac dengan minimum transaksi Rp. 750,000 untuk parkir dan Rp. 1,500,000 untuk valet.
Email paling lambat dikirimkan 2 x 24 jam dari saat transaksi telah dilakukan.
Biaya valet atau parkir akan diganti dengan Cashbac balance dan memenuhi minimum transaksi pembelanjaan di merchant Cashbac.
Penggantian biaya valet atau parkir berlaku untuk 1 struk valet atau parkir / transaksi / pengguna / hari. Tidak berlaku untuk gabungan biaya valet dan parkir.
Promo tidak berlaku untuk kelipatan.
Penggantian biaya parkir / valet akan di inject maksimal 3 x 24 jam ke akun Cashbac yang tercatat pada bukti transaksi pembelanjaan merchant.
Hanya berlaku di Mal Kelapa Gading, Central Park, Lippo Mal Puri dan Kota Kasablanka.
Cashbac berhak untuk membatalkan Cashbac balance yang diberikan jika ditemukan hal yang tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan.
 
Syarat dan Ketentuan Untuk Free Parkir:
Biaya parkir akan diberikan dalam bentuk Cashbac balance dengan maksimal Rp. 15.000
Biaya parkir yang akan digantikan hanya valid untuk minimal transaksi pembelanjaan di berbagai merchant Cashbac di 1 mal sebesar Rp. 750,000 (berlaku untuk penggabungan receipt pada satu akun Cashbac yang sama) di hari yang sama.
Promo berlaku untuk 1,000 orang / hari untuk parkir.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…