Web Series Keluarga Jawara Besutan Nissin Biskuit Serukan Pentingnya Kehangatan Bersama Keluarga

Oleh : Hariyanto | Selasa, 03 September 2019 - 19:32 WIB

Web series Keluarga Jawara
Web series Keluarga Jawara

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Produsen makanan kemasan berkualitas, PT Monde Mahkota Biskuit melalui produk Nissin Biskuit Kelapa Ijo meluncurkan 4 video web series bertajuk Keluarga Jawara yang ditayangkan di Youtube selama bulan September.

Video web series Keluarga Jawara dibintangi oleh komika Fico dan berperan sebagai Babeh Rustan, merupakan sebuah kampanye pemasaran Nissin Biskuit Kelapa Ijo Dengan Parutan Kelapa Asli yang mengangkat tema pentingnya kehangatan & kebersamaan momen keluarga.
 
General Manager PT Monde Mahkota Biskuit, Christian Eka menyampaikan, Monde Mahkota Biskuit memiliki perhatian besar terhadap masyarakat Indonesia, terutama perihal keharmonisan, kehangatan dan kebersamaan keluarga.

"Lewat kampanye web series Keluarga Jawara, kami ingin menghadirkan sebuah inspirasi segar tentang pentingnya momen keluarga, di momen istimewa peluncuran produk Nissin Biskuit Kelapa Ijo Dengan Parutan Kelapa Asli," kata Christian di Jakarta, Selasa (3/9/2019).

"Kami mengajak komika Fico sebagai bintangnya agar tayangan web series ini mampu menyuguhkan tontonan yang menghibur, sekaligus diterima dengan baik oleh pemirsa," tambahnya.

Christian juga menjelaskan bahwa web series ini terdiri dari 4 video berdurasi 2 menit yang akan diluncurkan setiap minggunya selama bulan September di YouTube channel Nissin Biskuit Ijo dan Instagram @biskuitijoid. 
 
Sementara itu, komika Fico Fachriza mengatakan dirinya begitu bersemangat bisa berpartisipasi dalam kampanye web series Nissin Biskuit Kelapa Ijo karena tayangan web series ini mengangkat pesan yang penting tentang keharmonisan keluarga dan dirinya sudah lama menjadi penikmat sejati biskuit kelapa ini, apalagi kini tambah istimewa dengan parutan kelapa asli.

"Bagi saya, menyampaikan kepedulian akan apa yang terjadi di sekitar kita bisa dengan banyak cara. Salah satunya lewat cara kekinian melalui tayangan video web series," ungkap Fico.
 
Selain menggandeng Fico Fachriza, Diana Dwika, yang banyak berkiprah di bidang jurnalistik juga terlibat. Ia mempromosikan campaign ini lewat media sosial pribadinya. Diana beranggapan web series ini mampu menggambarkan momen keluarga yang banyak tersisihkan di tengah kesibukan zaman sekarang.
 
Praktisi Mindful Parenting & Pemerhati Anak & Keluarga, Melly Kiong menjelaskan bahwa orangtua bekerja atau memiliki aktivitas itu tidak ada yang salah. Yang salah adalah orang tua mengesampingkan tugas dan tanggung jawab pengasuhannya pada sekolah dan mitra kerja di rumah.

"Padahal bukan berapa banyak waktu yang bisa kita luangkan bersama anak melainkan bagaimana gunakan waktu yang sedikit namun berkualitas, salah satunya dengan memberikan perhatian terhadap minat dan kebutuhan anak," ungkap Melly.
 
Video web series Keluarga Jawara #KitaSayangJojo #KeluargaJawara #JawaraKelapa ini sudah bisa disaksikan melalui channel Youtube NissinBiskuitIjo 
 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.

Industri keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:00 WIB

Asaki Desak Pemerintah Segera Terapkan Antidumping Keramik China, Besaran Tarif Capai 150%

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mendesak KADI untuk bekerja serius dan segera menerapkan kebijakan Antidumping untuk produk keramik impor asal Tiongkok yang secara tren tahunan…

Platform Teknologi Laboratorium di Indonesia Digelar untuk Ketujuh Kalinya

Rabu, 24 April 2024 - 17:56 WIB

Program Keberlanjutan dan Kecerdasan Buatan Menjadi Topik Hangat pada Pameran Lab Indonesia 2024

Jakarta– Lab Indonesia 2024 kembali mempertemukan elit industri laboratorium ilmiah dan analisis pada tanggal 24 – 26 April 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).

Pembukaan kantor baru Thermo Fisher Scientific

Rabu, 24 April 2024 - 17:50 WIB

Ekspansi di Asia Pasifik, Thermo Fisher Scientific Buka Kantor di Jakarta dan Jalin Kemitraan Baru

Perusahaan menandatangani dua Nota Kesepahaman (MoU) dengan National Battery Research Institute dan Mandaya Hospital Group sebagai bagian dari ekspansi strategisnya di Indonesia