Teamor hadir dengan tiga varian teh loose leaf yang siap seduh

Oleh : Nina Karlita | Selasa, 14 Mei 2019 - 20:45 WIB

Teamor hadir dengan tiga varian teh loose leaf yang siap seduh
Teamor hadir dengan tiga varian teh loose leaf yang siap seduh

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Mei 2019 – Di masa kini meminum teh sudah menjadi bagian dari tradisi bukan hanya di Indonesia, tetapi juga di beberapa negara di kawasan Asia. Bukan hanya sebagai jamuan minuman untuk tamu, ternyata tradisi minum teh ternyata dapat menjaga kesehatan tubuh.

Teh adalah minumam paling umum kedua yang paling sering dikonsumsi setelah air mineral. Coba sekarang Anda ingat kembali, seberapa sering  mengonsumsi teh? Saat pergi makan ke luar rumah tidak jarang kita memesan teh manis sebagai minuman pendamping. Saat bertamu ke rumah saudara atau kerabat pun biasanya mereka menyuguhkan kita teh. Kita selalu meminum teh tanpa tahu apa manfaat teh itu sendiri.
 
Teh Indonesia hanya menjadi bahan campuran beberapa teh kualitas menengah di dunia. Padahal daerah produksi teh di Indonesia membentang mulai dari Sumatera Utara, Jambi, Jawa Barat, Jawa Tengah, hingga Jawa Timur.

Sebagai informasi teh Indonesia sempat menduduki peringkat lima sebagai produsen teh terbesar, posisi Indonesia kini melorot menjadi ketujuh. Penurunan produksi serta luasan terjadi karena biaya produksi tinggi, sedangkan harga jual rendah. 

Sebanyak 46 persen kebun teh dimiliki rakyat dengan kepemilikan hanya 0,7 hektar per petani, 25 persen swasta, dan sisanya dimiliki PT Perkebunan. Saat ini, 60 persen produksi teh dilempar ke pasar ekspor. Namun, sebagian besar teh diekspor tanpa merek sehingga dibeli murah dengan harga 1.5-1.7 dollar AS per kg. Teh Indonesia semakin tak dikenal karena hanya digunakan sebagai bahan pencampur racikan teh. Harga jual teh di pasar lokal pun tak menggembirakan karena telanjur dicap murah.

Belum lagi ditambah penetrasi teh dari luar negeri yang menyerbu pasar Indonesia menambah deretan problem teh di Indonesia, sebab perbedaan rasa teh dari luar dan lokal memang berbeda. Teh Indonesia memiliki rasa teh yang otentik dan beragam. 

Lantaran soal ancaman teh lokal yang kian hari kian memprihatinkan itulah menginspirasi Founder dan CEO Teamor Ines Handayani akhirnya membuat brand teh premium Indonesia bertajuk Teamor. Semakin lama Inez menjadi makin tertarik dengan teh, semula hanya supaya dirinya selalu bisa minum teh yang enak di rumah.  

“Masalah muncul saat saya sering pergi keluar kota dan tidak ada the enak yang tersedia di kamar hotel.  Padahal minum teh –khususnya teh yang enak- memberi efek positif bagi diri saya, saat badan capek, minum teh bisa meredakan ketegangan tubuh, memberi rasa rileks, diminum sebelum tidur rasanya menenangkan, dan saat diminum pagi hari rasanya membangkitkan semangat.  Bagi saya, minum teh itu membuat rasa hati senang, riang dan menghadirkan rasa syukur, rasa terima kasih,” ujar Ines

Hal itulah yang membuat Ines yakin, bahwa ada masa depan yang baik untuk merintis bisnis di kelompok tea premium.  Produk tea yang bisa menjadi pilihan minuman bagi yang ingin mendapatkan manfaat baik yang terkandung dalam daun teh. Baik untuk kesehatan fisik maupun untuk spiritual. Inez pun mulai mempelajari merek-merek teh yang ada dan membaca buku-buku tentang teh.  Bagaimana teh diproses, bagaimana teh yang bagus memberikan manfaat bagi kesehatan. 

“Di market, saya lihat ada dua kelompok teh, kelompok pertama adalah sejumlah besar teh yang tidak enak –mungkin istilah ini tidak tepat, tapi saya belum menemukan istilah lain- dan kelompok teh artisan yang harganya relatif mahal.  Di antara dua itu, ada celah untuk kelompok teh, yang saya sebut sebagai  tea premium –teh yang rasanya enak berasal dari daun teh yang diproses dengan baik,” jelas Ines. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dukung Kiprah Diaspora, Maskapai GIA Jajaki Program Corporate Account

Kamis, 18 April 2024 - 07:17 WIB

Dukung Kiprah Diaspora, Maskapai GIA Jajaki Program Corporate Account

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia terus memperkuat komitmennya dalam menjembatani kebutuhan aksesibilitas udara dalam mendukung mobilitas berbagai organisasi untuk mengoptimalkan…

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Kunjungan Kerja Kapushubad

Kamis, 18 April 2024 - 06:27 WIB

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Kunjungan Kerja Kapushubad

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal (Mayjen) TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, CHRMP., CRMP., menerima kunjungan kerja Kepala Pusat Perhubungan Angkatan Darat (Kapushubad)…

Pa Sahli Tk. III Bidang Komsos Panglima TNI Mayjen TNI Rudy Rachmat Nugraha

Kamis, 18 April 2024 - 06:18 WIB

Panglima TNI : Hati-Hati dan Teliti Dalam Bertindak, Serta Selalu Menjaga Kewaspadaan Dimanapun Berada

Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) menggelar upacara bendera 17 April 2024, dengan Inspektur upacara Pa Sahli Tk. III Bidang Komsos Panglima TNI Mayjen TNI Rudy Rachmat Nugraha,…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Laksanakan Apel Khusus dan Halal Bihalal di Mabes TNI

Kamis, 18 April 2024 - 06:11 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Laksanakan Apel Khusus dan Halal Bihalal di Mabes TNI

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., bersama para Pejabat utama Mabes TNI, dan segenap Prajurit serta PNS Mabes TNI, melaksanakan Apel Khusus dalam rangka Halal Bihalal 1445…

Tokoh Muda Marianus Wilhelmus Lawe

Kamis, 18 April 2024 - 06:04 WIB

Tokoh Muda Marianus Wilhelmus Lawe Digadang Maju Pilkada Lembata

Tokoh masyarakat Lembata sekaligus politisi senior Herman Yosef Loli Wutun menyambut baik munculnya sejumlah figur muda dalam perhelatan Pemilihan Bupati-Wakil Bupati Lembata pada Pemilihan…