Didukung Nvidia, Qlue Kembangkan Teknologi AI dan Deep Learning untuk Solusi Smart City

Oleh : Hariyanto | Kamis, 09 Mei 2019 - 20:39 WIB

Qlue bekerjasama dengan Nvidia (Hariyanto/INDUSTRY.co.id)
Qlue bekerjasama dengan Nvidia (Hariyanto/INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Qlue, pemimpin pasar dalam teknologi dan ekosistem smart city di Indonesia mengumumkan telah bergabung dalam NVIDIA Inception Program, sebuah program akselerator untuk perusahaan rintisan teknologi deep learning dan artificial intelligence. Qlue dan Nvidia akan berkolaborasi untuk melakukan berbagai inovasi teknologi untuk mewujudkan Indonesia smart nation.

NvidiaInception merupakan program akselerator virtual untuk perusahaan rintisan teknologi yang bertujuan untuk mengembangkan perusahaan rintisan berdedikasi dan berpotensi tinggi yang merevolusi industri melalui teknologi artificial intelligence dan data science. Setiap startup yang bergabung dalam program ini akan mendapatkan berbagai keuntungan yang berkelanjutan, mulai dari pelatihan dari para pakar, program hibah untuk perangkat keras (hardware) serta dukungan pemasaran. 

“Nvidia Inception program akan membantu kami dalam menyatukan berbagai pengetahuan teknis dan bisnis dalam memberikan solusi artificial intelligence dan deep learning, yang telah tersedia dalam Qlue. Dengan adanya dukungan NVIDIA ini diharapkan akan mengoptimalkan teknologi Qlue yang telah ada sebagai bagian dari solusi smart city. Program ini akan membuka akses ke ahli-ahli deep learning, dukungan GPU dan software NVIDIA, memberikan pelatihan dari NVIDIA Deep Learning Institute, dan dukungan dari sisi marketing yang akan kami manfaatkan sebaik-baiknya untuk lebih mengembangkan Qlue," kata Founder dan CEO Qlue, Rama Raditya di Jakarta, Kamis (9/5/2019).
Melalui kerjasama ini, Qlue sebagai perusahaan teknologi layanan ekosistem smart city terlengkap di Indonesia akan memanfaatkan Nvidia Inception program untuk mengembangkan produk berbasis artificial intelligence dan deep learning. Berbagai inovasi teknologi Qlue memberikan solusi secara real-time sehingga dapat memberikan analisa dan rekomendasi untuk pengambil kebijakan, baik itu di tingkat pemerintahan maupun perusahaan swasta.
Qlue menawarkan berbagai solusi teknologi berbasis artificial intelligence dan deep learning, seperti QlueVision sebagai solusi analisa video berbasis artificial intelligence untuk mengidentifikasi perilaku manusia, penghitungan kendaraan dan manusia, identifikasi wajah dan indentifikasi plat nomor kendaraan. QlueVision telah membantu berbagai pemerintahan kota/kabupaten, badan pemerintah, dan perusahaan untuk bekerja lebih efisien dan mengurangi kesalahan manusia secara signifikan.
Senior Manager Channel and Alliances (Pacific South) Nvidia, Budi Harto, menyampaikan Nvidia memberikan apresiasi kepada Qlue karena telah memberikan berbagai solusi teknologi dengan menggunakan artificial intelligence dan deep learning untuk mewujudkan smart city di Indonesia.
“ Kami menilai Qlue telah memberikan perubahan besar pada pemanfaatan teknologi AI di Indonesia sejak berdiri pada 2016 lalu. Untuk itu, Nvidia akan memfasilitasi Qlue dalam pengembangan berbagai produk artificial intelligence dan deep learning dengan berbagai teknologi dan pengetahuan dari Nvidia. Melalui kerjasama ini Nvidia berkomitmen untuk mendukung berbagai produk dan bisnis Qlue untuk mengembangkan ekosistem smart city di Indonesia.” kata Budi Harto.
Dukungan dari Nvidia akan membantu Qlue untuk ekspansi ke pasar baru dan memastikan teknologi artificial intelligence yang dikembangkan Qlue menjadi yang terdepan dalam solusi dan ekosistem smart city. 
“Kami membangun Qlue untuk mewujudkan gagasan smart city di Indonesia. Program Nvidia Inception akan mempercepat terwujudnya smart city di Indonesia dengan memaksimalkan seluruh potensi Qlue yang akan memberikan peningkatan nilai untuk perusahaan, investor, dan masyarakat untuk mempercepat perubahan positif dan menjadikan Indonesia smart nation,” tambah Rama.
Qlue didirikan pada tahun 2016 di Jakarta, bekerja berdampingan dengan pemerintah Jakarta dalam menerapkan konsep smart city pertama di Indonesia. Saat ini Qlue telah memiliki lebih dari 50 kerjasama di sektor keamanan, kota mandiri, pemerintahan, penanggulangan pasca-bencana, industri dan lain lain, dengan pelbagai mitra di pemerintahan maupun swasta di seluruh Indonesia.  Kini, aplikasi Qlue telah tersedia di dalam Appstore dan GooglePlay yang dapat diunduh secara gratis.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pengukuhan Nia Kurnia sebagai Bunda Literasi Sumenep di acara Madura Writers Readers Festival 2024.

Selasa, 23 April 2024 - 23:38 WIB

Bupati Sumenep Buka Acara Madura Writers Readers Festival

Selain disemarakkan dengan kehadiran para penggerak literasi budaya, serta bazar buku murah, di Madura Writers Readers Festival 2024 juga diselenggarakan pengukuhan Nia Kurnia sebagai Bunda…

Strategi pemasaran (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 22:57 WIB

Strategi Dalam Mempengaruhi Perilaku Pembelian Pelanggan

Dalam pasar yang kompetitif saat ini, memahami dan mempengaruhi perilaku pembelian pelanggan sangat penting agar bisnis dapat berkembang. Dengan munculnya teknologi baru dan berkembangnya preferensi…

Everpure tersedia di Shopee, atasi masalah jerawat usai mudik lebaran.

Selasa, 23 April 2024 - 19:40 WIB

Tips Merawat Kulit Wajah Bersama Shopee 5.5 Voucher Kaget

Melalui kampanye 5.5 Voucher Kaget, Shopee ingin menjadi teman serta memberikan semangat untuk kembali memulai perjalanan pengguna, khususnya dalam perawatan diri setelah libur lebaran.

Danone melakukan MoU dengan Pemulung untuk mengumpulkan sampah botol plastik

Selasa, 23 April 2024 - 18:17 WIB

AQUA dan Ikatan Pemulung Indonesia Kerja Sama Kurangi Sampah Plastik di Destinasi Wisata Bangka Belitung

Dalam rangka mendukung upaya pemerintah Indonesia mengurangi sampah plastik ke laut hingga 70% pada 2025, hari ini AQUA melakukan kerja sama Program Peningkatan Pengumpulan Sampah Plastik di…

Festival Seoul Beats on Campus (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 17:57 WIB

Bakal Gelar Festival Seoul Beats on Campus, President University Siap Luncurkan Konsentrasi K-Wave

Presuniv berencana membuka konsentrasi K-Wave yang akan bernaung di bawah Program Studi (Prodi) Business Administration. Pembukaan konsentrasi ini akan ditandai dengan event Seoul Beats on Campus…