Realme 3 Pro dan C2 Resmi Diluncurkan, Yuk Intip Harga dan Keunggulanya

Oleh : Hariyanto | Kamis, 09 Mei 2019 - 10:34 WIB

Peluncuran Realme 3 Pro (Hariyanto/INDUSTRY.co.id)
Peluncuran Realme 3 Pro (Hariyanto/INDUSTRY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Depok - Realme kembali meluncurkan dua smartphone handalnya untuk pasar Indonesia yakni realme 3 Pro dan realme C2. Realme 3 Pro adalah seri terbaru dari merek smartphone realme, yang memiliki spesialisasi dalam memberikan pengalaman smartphone berkualitas tinggi bagi anak muda.

Realme 3 Pro menawarkan kinerja yang luar biasa dalam hal daya tahan baterai, kejernihan layar, kamera dan desain, memberikan kesan pengguna seperti memakai smartphone flagship berkat teknologi yang inovatif serta desain berkualitas.

Sementara, Realme C2 menghadirkan semua hal baik yang telah menjadikan realme C1 sebagai "Entry-Level King"; dari layar besar, baterai besar, dan desain yang elegan. Yang membuatnya menarik adalah harganya. Realme C2 dibanderol dengan harga yang sama dengan realme C1 dengan beberapa peningkatan yang menjadikan realme C2 sebagai "The New Entry-Level King" di Indonesia.

“Dengan Realme 3 Pro, kami berani mencoba kombinasi teknologi baru, menggabungkan masukan pengguna pada produk sebelumnya untuk menghadirkan pengalaman smartphone flagship bagi anak muda di Indonesia. Tidak hanya realme 3 Pro, kami juga menghadirkan realme C2 yang memberikan semua penggunanya spesifikasi terbaik di segmen entry-level: layar besar dan baterai besar. Dan kabar baiknya, harganya sama dengan sebelumnya, meskipun kami meningkatkan kualitas dan spesifikasinya,” kata Josef Wang – Marketing Director realme SEA di Depok, Rabu (8/5/2019).

Kinerja realme 3 Pro telah ditingkatkan sepenuhnya berkat proses produksi 10nm dari prosesor Snapdragon 710 dengan arsitektur delapan inti Kryo, memungkinkan realme 3 Pro untuk mencapai clock speed hingga 2.2GHz. Konfigurasi perangkat keras realme 3 Pro mencapai standar baru, meningkatkan pengalaman pengguna lebih jauh dengan sistem-on-chip Qualcomm Snapdragon 710 yang dibenamkan dalam smartphone ini.

“Platform Snapdragon 710 adalah platform 700-tier yang sangat signifikan, menawarkan teknologi dan fitur yang sebelumnya hanya tersedia di platform smartphone flagship. Dengan menggabungkan kemampuan AI dan peningkatan kinerja, Snapdragon 710 dirancang untuk mengubah realme 3 Pro menjadi asisten pribadi, meningkatkan pengalaman konsumen pada fitur-fitur yang sering digunakan, seperti fitur kamera canggih yang akan mendapatkan pemrosesan AI berkecepatan tinggi tanpa mengorbankan masa pakai baterai,” kata Shannedy Ong, Country Director of Qualcomm Indonesia.

GPU Adreno 616 menjamin visual yang nyata dan rendering gambar 3D yang lebih efisien dan canggih untuk pengalaman bermain game yang lebih baik. Dalam hal daya tahan baterai, realme 3 Pro dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4.045 mAh - cukup untuk memenuhi kebutuhan pengguna seharian dan yang terbaik di segmen harganya.

CABC (Content Adaptive Backlight Control) dapat meningkatkan daya tahan baterai sebesar 5% hingga 10%. Realme 3 Pro dilengkapi dengan teknologi pengisian daya VOOC 3.0 di dalam box-nya. Dengan pengisi daya 20W (5V4A), baterai yang kosong dapat dengan cepat dihidupkan kembali: dibandingkan dengan realme 2 Pro, pengisian cepat VOOC 3.0 dari realme 3 Pro mengurangi waktu pengisian daya menjadi setengah kali lebih cepat, mengisi dari 0 hingga 50% hanya dalam waktu 30 menit atau terisi penuh hanya dalam waktu 80 menit.

Charger bertegangan rendah namun bervoltase tinggi aman untuk digunakan dan mengurangi pemanasan yang berlebihan saat baterai diisi ulang. Tidak hanya itu, dengan VOOC 3.0 flash charge, pengguna dapat mengisi daya ponsel mereka sambil bermain game tanpa mengorbankan kinerja gaming.

Realme 3 Pro dibekali dengan layar dewdrop notch berukuran 6,3 inci dan bezel tipis 1,55mm, realme 3 Pro menawarkan rasio screen-to-body mencapai 90,8% memberikan keluasan pandang pada layar serta dilindungi oleh Gorilla Glass generasi ke-5.

Desain realme 3 Pro terinspirasi oleh salah satu kompetisi balap 24 jam paling terkenal di dunia - Le Mans, menampilkan elemen campuran dari trek Le Mans dan tema balap untuk desain visual baru dengan mengukir pola berukuran mikron di bodi belakangnya, realme 3 Pro memiliki efek pencahayaan berbentuk S yang unik, yang memanfaatkan pantulan cahaya dan pembiasan.

Untuk kamera, Realme 3 Pro menggunakan kombinasi Sony IMX519 1/2,6 inci, sebuah sensor kamera yang biasa digunakan pada smartphone flagship + kamera sekunder 5MP, dengan ukuran piksel tunggal kamera utama 1,22um dan bukaan lensa f/1,7 yang besar, mampu menciptakan foto layaknya kamera dari smartphone flagship. Untuk memotret foto selfie penggunanya, realme 3 Pro memiliki kamera selfie 25 MP yang aperturnya ditingkatkan menjadi f/2.0. Melalui teknologi sintesis 4-in-1 pixel, realme 3 Pro mampu menciptakan foto selfie yang sempurna dengan pengaturan pencahayaan, pemulihan detail, dan presentasi warna yang maksimal.

Realme 3 Pro juga dilengkapi beauty selfie yang dioptimalkan, menggunakan algoritma selfiePro ari realme U1, yang mampu mengidentifikasi 296 titik pengenalan wajah untuk memperbaiki detail kulit, mata, rambut, dan detail lainnya secara akurat. Dengan menyesuaikan 8 fitur beautification, pengguna dapat menyesuaikan tingkat pemerataan kulit, pengangkatan wajah, kecerahan wajah dan fungsi lainnya untuk memenuhi berbagai kebutuhan selfie yang cantik.

SelfiePro juga mendukung fungsi selfie grup beautification, dan algoritmanya secara otomatis membedakan pria dan wanita dalam satu frame, memberikan penyesuaian kecantikan yang berbeda berdasarkan jenis kelamin.

Mode Nightscape, Chroma Boost dan Ultra HD dari realme 3 Pro telah ditingkatkan dari versi sebelumnya, menghasilkan pengalaman pemotretan foto yang lebih luar biasa. Nightscape, fitur dari realme 3 yang sangat terkenal telah dioptimalkan lebih lanjut dengan meingkatkan exposure dalam kondisi low light yang ekstrim, meningkatkan penggunaan kamera di kondisi yang sangat gelap dengan menyesuaikan highlight dan shadow untuk detail yang lebih baik, serta mengendalikan noise foto untuk meningkatkan keseluruhan kualitas foto. Realme 3 Pro memungkinkan pengguna untuk mendapatkan gambar yang hidup dan cerah sebaik mode malam pada smartphone flagship.

Mode Ultra HD yang baru dikonfigurasi menggunakan teknologi sintesis multi-frame, memungkinkan beberapa gambar masing-masing 16 juta piksel disintesis menjadi satu gambar ultra-HD dengan ukuran 64MP - ukuran yang lebih besar untuk gambar yang lebih indah dalam kualitas yang lebih baik.

Realme 3 Pro menghadirkan dukungan untuk menangkap video super slo-mo di 960fps, fitur smartphone flagship lainnya yang dibawa ke segmen menengah. Realme 3 Pro juga dapat merekam video hingga 4K pada 30fps untuk menangkap video yang lebih detail dan halus. realme 3 Pro dilengkapi dengan sistem operasi Color OS 6.0 serta mendukung pembaharuan Android Q pada batch pertama, sehingga anak muda di Indonesia dapat menjadi yang pertama merasakan kecanggihan Android Q.

Sementara, Realme C2 adalah smartphone yang mendefinisikan ulang segmen entry level dan siap untuk menggantikan realme C1 yang hadir dengan layar sentuh berponi dewdrop berukuran 6.1 inci beresolusi HD+.  realme C2 ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio P22 2.0GHz octa-core yang dilengkapi dengan pilihan RAM 2GB dan 3GB.

Dari segi kamera, realme C2 menggunakan kamera belakang ganda dengan konfigurasi kamera utama 13-megapiksel dengan bukaan lensa f/2.2 ditambah dengan kamera sekunder 2-megapiksel dengan bukaan lensa f/2.4 yang dilengkapi teknologi AI untuk efek bokeh sempurna. Untuk menangkap momen selfie, realme C2 menggunakan kamera 5-megapiksel dengan bukaan lensa f/2.0 dan penambahan efek bokeh.

Di bagian perangkat lunak, realme C2 menjalankan ColorOS 6.0 berbasis Android 9.0 Pie serta dibekali baterai besar 4.000 mAh. Smartphone ini terlihat elegan dengan penggunaan desain diamond cutting generasi terbaru yang didapat melalui teknologi pemotongan laser dari 3 lapisan warna dan partikel bersinar mutiara serta material doff/matte.

Realme 3 Pro tersedia dalam 2 pilihan warna Lightning Purple dan Nitro Blue yang hadir dengan opsi memori 4GB + 64GB yang dibanderol dengan harga Rp 2.999.000 dan 6GB + 128GB dengan harga Rp 3.699.000. Sementara realme C2 juga tersedia dalam 2 pilihan warna Diamond Blue dan Diamond Black dengan konfigurasi memori 2GB + 16GB dengan harga Rp 1.499.000 serta 3GB + 32GB dengan harga Rp 1.699.000. Kedua produk ini dapat dibeli pada pre-sale tanggal 9 Mei  secara eksklusif di Lazada dan akan tersedia di toko-toko ritel di seluruh Indonesia mulai dari 11 Mei dan juga di platform online.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…