Dukung Hari Bumi, Tupperware Gelar Lari Tanpa Jejak Sampah

Oleh : Nina Karlita | Senin, 29 April 2019 - 01:07 WIB

Tupperware Gelar Lari Tanpa Jejak Sampah
Tupperware Gelar Lari Tanpa Jejak Sampah

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Tupperware Brand Corporation yang berpusat di Orlando Amerika Serikat adalah perusahaan multinasional yang memproduksi serta memasarkan produk plastik berkualitas untuk keperluan rumah tangga yang memberikan solusi praktis untuk gaya hidup sehat dan modern. Oleh karena itu sebagai bentuk kepedulian lingkungan dalam rangka merayakan Hari Bumi 2019, Tupperware Indonesia menggelar Tupperware RuNation 8.2K 2019 yang digelar pada tanggal 28 April 2019 di Epiwalk Kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan.

Bertajuk “Race without Trace”yang berarti “Lari tanpa Meninggalkan Jejak Sampah”, melalui acara lari ramah lingkungan ini Tupperware mengajak peserta terutama kaum millennials untuk berpartisipasi mengurangi sampah plastik sekali pakai dengan memberikan contoh kepada masyarakat lainnya untuk dapat mengurangi sampah plastik sekali pakai dengan cara isi ulang minum dan bawa bekal. 

Dengan jarak 8.2K yang mempunyai makna pada Anniversary Tupperware Indonesia yang ke 28 tahun, sehingga pada acara RuNation ini kita balik menjadi 8.2K untuk jaraknya. Acara ini pun mendapat dukungan dari masyarakat terutama kaum millenials, tercermin dari keikutsertaan para peserta yang mendaftar dalam acara TUPPERWARE RUNATION 8.2K yang berjumlah 1000 peserta yang didominasi oleh peserta millennials (usia 18- 35an tahun).

Acara fun run sejauh 8.2 kilometer ini pun dibuka oleh Mr. Neoh Hock Seang selaku Senior VP dan President Tupperware Indonesia. Di garis start peserta akan menerima produk Eco Bottle 310 ml yang sudah terisi air untuk dibawa saat berlari. Tupperware pun menyediakan beberapa titik water station untuk para peserta melakukan isi ulang botol Tupperware mereka. 

Kemudian saat mencapai garis finish para peserta akan dibagikan produk Tupperware Lunch Keeper Rectangular yang berisi makanan. Tupperware berharap dengan cara ini akan memberikan contoh kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan yang nantinya akan merusak lingkungan, sesuai dengan tema acaranya yakni “Race without Trace” (Lari tanpa Meninggalkan Jejak Sampah).

 Jalur lari yang dilalui peserta yakni dimulai (start) dari Plaza Festival, Jl. H.R Rasuna Said sampai Lampu merah Kuningan lalu Jl. H.R Rasuna Said sampai Hotel Royal Kuningan ambil jalur lambat Jl. H.R Rasuna Said hingga sampai ke arah Plaza Festival dan Finish. Selain itu, beragam komunitas lari juga turut medukung acara ini, salah-satunya komunitas 11 ARKA. Tak Hanya Fun Run, para peserta juga mengikuti acara seru lainnya seperti Zumba, Talkshow dengan tema Peduli Lingkungan, Demo Produk dan Door Prize. Untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup sehat masyarakat modern, Tupperware hingga kini terus meluncurkan beragam produk inovatif yang sangat mendukung untuk berbagai kegiatan baik indoor maupun outdoor para millennials.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Girl grup Arize rilis single keempat, Say Yes.

Sabtu, 20 April 2024 - 08:10 WIB

Formasi Baru, Girl Grup Arize Percaya Diri Rilis Single Say Yes

Dalam single Say Yes, girl grup Arize tampil dalam formasi baru. Berempat dengan beberapa diantaranya wajah baru yang memiliki kemampuan saling melengkapi.

Sabtu, 20 April 2024 - 07:24 WIB

Leet Media Luncurkan “Pertamina Renjana Cita Srikandi” yang disupport oleh Pertamina, Siap Dukung Pemberdayaan Perempuan

Dalam rangka mendorong pemberdayaan perempuan Indonesia, Leet Media dengan bangga mempersembahkan Pertamina Renjana Cita Srikandi, yang akan dilaksanakan pada tanggal 17-19 Mei 2024 di Senayan…

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Sabtu, 20 April 2024 - 06:12 WIB

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, "Ramela - Cultural Taste of Indonesia". Restoran ini akan menjadi…

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Sabtu, 20 April 2024 - 05:12 WIB

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Asisten Logistik Komandan Korps Marinir (Aslog Dankormar) dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan dari pejabat lama Kolonel Marinir Tri Subandiyana,…

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Sabtu, 20 April 2024 - 05:04 WIB

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri Inggris Raya (1997-2007) dan Executive Chairman Tony Blair Institute, Mr. Tony Blair, di Kementerian Pertahanan, Jakarta,…