Dukung Pembibitan Atlet Panjat Tebing, EIGER Teken Kerja Sama dengan FPTI DKI

Oleh : Ridwan | Sabtu, 16 Februari 2019 - 19:05 WIB

EIGER jalin kerja sama dengan FPTI DKI Jakarta
EIGER jalin kerja sama dengan FPTI DKI Jakarta

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Panjat tebing adalah salah satu cabang olahraga yang sangat diunggulkan di tanah air. Berbagai ajang kompetisi panjat tebing kelas dunia ataupun event olahraga multisport Internasional selalu berbuah prestasi untuk bangsa ini.

EIGER sebagai produsen alat-alat olahraga mendaki gunung dan panjat tebing, berkomitmen tinggi terhadap pembinaan para atlet olahraga ini di tanah air. Bahkan, EIGER pun mendukung penuh kebutuhan para atlet panjat tebing di ajang Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta dan Palembang beberapa waktu lalu.

Brand asal Bandung ini pun sangat peduli dengan pembibitan dan regenerasi atlet panjat tebing Indonesia. Salah satu langkahnya adalah dengan melakukan perjanjian kesepakatan dengan Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) yang sudah terjalin dalam bentuk aneka kejuaraan panjat tebing dan dinding di Indonesia.

Tahun lalu, EIGER sudah menandatangani nota kesepakatan dengan Pengurus Daerah FPTI Sumatera Selatan dan Jawa Timur dalam hal pembinaan dan penyediaan alat-alat latihan. Tahun ini, giliran Pengda FPTI DKI yang akan berjalan bersama EIGER.

"Potensi-potensi pemanjat DKI sangat besar, tentunya kerjasama ini menjadi sebuah langkah strategis guna memantapkan positioning EIGER di dunia panjat tebing sebagai brand yang sangat peduli terhadap regenerasi para pemanjat lokal, sekaligus sebagai produsen alat-alat panjat yang berkualitas internasional," ujar Hendra Suhendra, Marketing Communication Section Chief, PT EIGER MPI di Jakarta (16/2).

Seremonial penandatanganan kerja sama antara EIGER dan Pengda FPTI DKI dilaksanakan pada tanggal 16 Februari 2019 di EIGER Flagship Adventure Store Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Kesepakatan kerjasama itu berisi dukungan penuh EIGER dalam penyelenggaraan tiga kali event Sirkuit Panjat Tebing FPTI DKI 2019 yang akan selalu digelar di EIGER Adventure Flagship Store Radio Dalam, Jakarta Selatan.

Program yang berlangsung dari tanggal 15-17 Februari 2019 ini, ditujukan untuk mencari dan menyeleksi pemanjat tebing daerah DKI yang diharapkan bisa berprestasi di ajang nasional dan bahkan internasional.

Event ini terdiri dari kategori Lead dan Speed Klasik, untuk dua kelas, yaitu kelas usia 18 tahun ke atas dan 18 tahun ke bawah. Diharapkan, dari event ini akan lahir pemanjat andalan DKI yang akan terus dipercaya mengikuti perlombaan-perlombaan di tingkat nasional sampai internasional.

Pada ajang Asian Games 2018, dua atlet asal DKI Jakarta tercatat sukses mendapatkan medali, mereka adalah Aspar Jaelolo dan Puji Lestari.

"Event ini menjadi tepat momentumnya, karena setelah Aspar Jaelolo dan Puji Lestari berprestasi di Asian Games, pasti banyak pemanjat baru yang bermunculan karena terinspirasi dan termotivasi oleh mereka," tutur Kurnia Bakti, Ketua Umum FPTI DKI Jakarta.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…