Pemanasan Global Dorong Panasonic Perkenalkan Eco Solution kepada Murid Sekolah Dasar

Oleh : Abraham Sihombing | Senin, 11 Februari 2019 - 09:40 WIB

Presiden Direktur PT Panasonic Global Eco Solutions Manufacturing (PESGMFID), Shuichi Kuroi, di posisi sebelah kiri dan didampingi Direktur PESGMFID Bogor, Masahiro Sootoka, di sebelah kanan, ketika memberikan kata sambutan pada acara Kids to Factory
Presiden Direktur PT Panasonic Global Eco Solutions Manufacturing (PESGMFID), Shuichi Kuroi, di posisi sebelah kiri dan didampingi Direktur PESGMFID Bogor, Masahiro Sootoka, di sebelah kanan, ketika memberikan kata sambutan pada acara Kids to Factory

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Panasonic Global Eco Solutions Manufacturing (PESGMFID) mengajak anak-anak sekolah dasar memahami teknologi ramah lingkungan (Eco Solution) untuk mengurangi dampak pemanasan global melalui Kids to Factory di Pabrik PESGMFID di Cileungsi, Bogor, Provinsi Jawa Barat, pada Jumat (08/02/2019).

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada murid-murid bahwa teknologi ramah lingkungan tersebut dapat mengurangi pemanasan global yang telah terus-menerus terjadi sejak 20 tahun yang lalu dan mulai berdampak terhadap keberlangsungan bumi dan kualitas lingkungan hidup.

“Pemahaman seperti itu sangat penting untuk menjaga lingkungan dan harus terus digalakan, terutama kepada anak-anak sebagai generasi penerus bangsa,” ujar Viya Arsawireja, Corporate Communication PT Panasonic Gobel Indonesia.

Viya menuturkan, selain mempelajari teknologi ramah lingkungan, murid-murid SD tersebut diajak berkeliling kawasan pabrik PESGMFID dan merakit Solar Lamp yang diproduksi Panasonic. Ini sebagai pembelajaran dan menengal salah satu sumber energi terbarukan yang ada saat ini.

“Panasonic terus berupaya memberikan kesempatan bagi anak-anak Indoensia untuk dapat menjalani kehidupannya dengan lebih baik, salah satunya dengan memberikan pemahaman terhadap isu lingkungan, untuk menjaga lingkungan dari dampak pemanasan global yang terus-menerus terjadi,” papar Viya.

Dengan memahami pentingnya teknologi dan industri yang ramah lingkungan, demikian Viya, anak-anak diharapkan mampu menjaga kelangsungan bumi untuk masa depan mereka.

Di samping itu, lanjut Viya, nilai penting yang ditanamkan pada kegiatan ini adalah bagaimana anak-anak memahami tentang cara menghargai alam semesta dengan memanfaatkan segala sesuatu secara lestari dan berkelanjutan serta tidak serakah dalam memanfaatkan sesuatu.

PESGMFID didirikan pada 20 April 1992 dan mulai beroperasi secara komersial pada 5 Februari 1993. Perusahaan ini berada di bawah Eco Solutions Company, yang merupakan salah satu bisnis Panasonic Corporation.

PESGMFID memiliki dua pabrik yang berlokasi di Bogor untuk Divisi Energy dan Pasuruan untuk Divisi Lighting. PESGMFID memproduksi berbagai kebutuhan energi dan pencahayaan seperti Solar Panel, Lampu LED, Saklar dan Stop Kontak, Plastik untuk komponen listrik dan sebagainya. Berbagai produk PESGMFID tersebut telah diekspor ke berbagai negara Asia, yaitu Jepang, Thailand, Vietnam serta ke negara-negara di Timur Tengah. (Abraham Sihombing)

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…