Pelaku Penembakan Kantongi Izin Senjata Sejak November 2018

Oleh : Herry Barus | Kamis, 27 Desember 2018 - 04:12 WIB

Garis Polisi (Industry.co.id)
Garis Polisi (Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Pelaku penembakan terhadap Letnan Kolonel CPM Dono Kusprianto di Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa (25/12/2018) malam, mengantongi izin menggunakan senjata sejak November 2018.

"Serda JR memiliki surat uzin menggunakan senjata yang dikeluarkan pada bulan November 2018 dan akan berlaku sampai November 2019," kata Kasubdispenum Angkatan Udara Letkol Sus M. Yuris di Jakarta, Rabu (26/12/2018)

Ia menyebutkan salah satu persyaratan personel TNI AU memegang senjata adalah tes psikologi. Pelaku menjalani tes tersebut pada bulan Mei 2018. Hasil tes psikologi tersebut, pelaku layak memegang senjata.

Terkait dengan peristiwa malam itu, Yuris memperkirakan karena pelaku berada dalam pengaruh alkohol dan penyerempetan kendaraan keduanya memicu emosi pelaku sehingga melakukan penembakan.

Meski begitu, dia menegaskan apa pun alasan di balik terjadinya penembakan itu, perbuatan pelaku tidak dapat dibenarkan.

Untuk barang bukti yang ditemukan di lapangan, antara lain, sembilan selongsong peluru pistol, sebuah mobil dinas dengan nomor 2334-34, sepeda motor dengan nomor B 4619, tas pelaku, dan tas milik korban.

Sementara itu, pelaku penembakan terhadap telah ditangkap di Pasar Jengki, Makasar, Jakarta Timur, Rabu pagi. Pelaku kini ditahan di satuan Polisi Militer Pangkalan Lanud Halim Perdanakusuma untuk menjalani penyidikan.

Sembari menunggu penyidikan, masyarakat diminta tidak berasumsi dan mengaitkan kasus penembakan dengan isu lainnya karena kasus tersebut murni kriminal yang dilakukan oknum TNI AU.(Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jumat, 29 Maret 2024 - 19:29 WIB

Sosialisasi BP2MI di Indramayu, Warkop Digital Persiapkan CPMI Jadi Juragan

Jakarta-Pengelola usaha Warkop Digital memanfaatkan momentum pelaksanaan program sosialisasi Penempatan dan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang digelar Badan Perlindungan Pekerja…

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…