Tersedia Nasi Kapau Minang, Citilink Manjakan Loyalitas Penumpang

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 01 September 2018 - 11:40 WIB

Pesawat Citilink Indonesia (ist)
Pesawat Citilink Indonesia (ist)

INDUSTRY.co.id - Denpasar- Citilink Indonesia menghadirkan menu nasi kapau dalam layananannya untuk meningkatkan loyalitas pelanggan.

"Setahun lalu kita mengenalkan "signature dish" dan pelanggan memberikan respon untuk mengganti menu. Kita ganti menu berdasarkan survei, diharapkan penumpang dapat membeli dan loyal terhadap Citilink," ujar VP Cargo and Ancillary Citilink Indonesia Benny Rustanto di Denpasar, Jumat (31/8/2018)

Dalam acara pengenalan menu baru Citilink kepada awak media tersebut terungkap bahwa nasi kapau asal Sumatera Barat terpilih menjadi menu andalan terbaru, di samping menu-menu khas nusantara lainnya.

Selain Nasi Kapau, Citilink juga menyediakan tiga makanan khas nusantara lainnya serta tiga set menu makanan internasional dan minuman khas Jus Kacang Hijau.

Menu khas nusantara lainnya yang disediakan adalah Nasi Ulam, Sate Ayam Indonesia dan Nasi Goreng Supergreen.

Sedangkan menu internasional terbaru yang disediakan oleh Citilink Indonesia adalah omelette and chicken sausage, sandwich smoked chicken and cheese serta garden salad.

"Peluncuran menu baru ini sejalan dengan upaya Citilink Indonesia untuk terus meningkatkan layanan dalam setiap penerbangannya, sehingga penumpang dapat menikmati penerbangan dengan pilihan makanan cita rasa yang sesuai dengan selera masyarakat Indonesia," tambah Vice President Corporate Secretary and CSR Ranty Astari Rachman.

Benny mengatakan penambahan menu itu dilakukan karena permintaan penumpang atas makanan di atas pesawat terus meningkat.

Meski tidak merinci besar peningkatan permintaan itu, Benny mengaku kini penyediaan makanan untuk setiap penerbangan mencapai 30 persen dari jumlah penumpang.

Sedangkan terpilihnya Nasi Kapau sebagai menu andalan Citilink Indonesia terbaru karena merupakan salah satu makanan yang paling banyak peminatnya.

Penambahan menu baru tersebut akan mulai tersedia tanggal 1 September 2018 di seluruh penerbangan Citilink yang kini terbang ke 35 kota di seluruh Indonesia dengan 76 rute penerbangan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Perkuat Ketahanan Pangan, ID Food bersama Kostrad Lakukan Panen dan Penanaman Budidaya Padi Tahap II di Lahan Strategis

Kamis, 18 April 2024 - 22:02 WIB

Perkuat Ketahanan Pangan, ID Food bersama Kostrad Lakukan Panen dan Penanaman Budidaya Padi Tahap II di Lahan Strategis

Subang – Dalam rangka mendukung peningkatan produksi beras nasional, Holding BUMN Pangan ID Food melakukan kolaborasi bersama Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) melalui pengembangan…

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Kamis, 18 April 2024 - 21:30 WIB

Top! Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Jakarta-Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD)…

Chief Commercial Officer Telin Kharisma (keempat dari kanan) dan Group Chief Executive of Dialog Axiata PLC Supun Weerasinghe (kelima dari kiri) saat penandatanganan kemitraan strategis untuk pengelolaan layanan terminasi suara dan SMS internasional antara Telin dan Dialog Axiata

Kamis, 18 April 2024 - 21:03 WIB

Telin dan Dialog Axiata Tandatangani Kemitraan Strategis untuk Kelola Layanan Terminasi Suara dan SMS Internasional

Telin, anak perusahaan Telkom Indonesia yang melayani pelanggan global, dan Dialog Axiata PLC, penyedia konektivitas nomor satu di Sri Lanka, telah menandatangani Perjanjian Layanan Induk (Master…

Ilustrasi pembayaran menggunakan PayLater

Kamis, 18 April 2024 - 17:39 WIB

Pinjol dan Paylater Marak, Perbankan Perlu Ubah Strategi Agar Kredit Mudah Diakses

Laporan terbaru dari Bank Indonesia (BI) tentang kredit nasional dalam Hasil Rapat Dewan Gubernur bulan Maret 2024 mengungkapkan adanya pertumbuhan kredit pada sektor perbankan sebesar 11,28%…

Kawasan Labuan Bajo – Tanamori

Kamis, 18 April 2024 - 17:23 WIB

Kabar dari Labuan Bajo! Pemda Mabar Rencanakan Pembangunan Poltekpar Negeri, Upaya Pemerintah Tingkatkan SDM Unggul

Labuan Bajo-Dalam rangka peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di Destinasi Pariwisata Super Prioritas Labuan Bajo Flores, Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Barat bersama Badan Pelaksana…