Jeruk Siam dan Keprok Berkembang di Lahan Pasang Surut Tanjung Jabung Barat

Oleh : Wiyanto | Senin, 23 Juli 2018 - 09:36 WIB

Mentan Amran Andi Sulaiman di panen jeruk
Mentan Amran Andi Sulaiman di panen jeruk

INDUSTRY.co.id - Jambi- Selama ini kita hanya mengenal jeruk siam yang bisa tumbuh dan berproduksi dengan baik di lahan pasang surut.  Ternyata jeruk keprok juga bisa menghasilkan buah dengan rasa manis di daerah ini. Salah satu sentra jeruk di Kabupaten Tanjung Jabung Barat adalah Desa Bunga Tanjung, Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Ada 3 jenis jeruk yang ditemui di kawasan ini, yaitu Siam Banjar, Keprok Borneo dan Keprok Terigas. Ketiga jeruk ini bila dipanen pada saat buah telah matang sempurna akan memiliki cita rasa yang manis, tetapi ini belum merata pada seluruh pertanaman. Hal ini disebabkan karena kurangnya pemeliharaan dan pengetahuan petani akan pentingnya hara bagi tanaman jeruk.
 

Penelitian Kawasan Agribisnis Hortikultura BPTP Balitbangtan Kementan  Jambi kembali melanjutkan kegiatan monitoring aplikasi pupuk organik dan kimia yang telah diberikan pada minggu sebelumnya. 
 

Menurut penanggung jawab kegiatan pendampingan kawasan hortikultura Hendri Purnama, dosis pupuk yang diberikan berdasarkan hasil analisis tanah, umur tanaman dan produksi jeruk di lapangan.
 

"Dosis pupuk 50 kg pupuk organik pabrikan/ha atau setara dengan 3 kg pukan/pohon,  1,170 kg urea/pohon, 1,023 kg SP 36 dan 0,175 kg KCl/pohon,"ujarnya.
Pupuk diberikan melingkar tajuk dengan kedalaman semata cangkul atau ± 20 cm, pupuk ditabur ke dalam lubang galian dan kemudian ditutup kembali dengan tanah.
 

"Hal ini dilakukan untuk menghindari kehilangan pupuk karena penguapan dan tercuci oleh air hujan serta mempercepat penyerapan oleh akar tanaman" jelasnya lagi.
 

Aplikasi teknologi ini juga dilakukan pembanding terhadap tanaman yang tidak dipupuk di luar demplot tanaman yang ada (cara petani).
 

Kegiatan pendampingan kawasan hortikultura ini merupakan salah satu kegiatan komoditas strategis di bawah kawalan BPTP Balitbangtan Jambi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…