BMKG Prediksi Musim Panas Jatuh Mei-Juni, Industri Sawit Komitmen Cegah Karhutla

Oleh : Hariyanto | Sabtu, 19 Mei 2018 - 16:48 WIB

Kebun Kelapa Sawit (Ist)
Kebun Kelapa Sawit (Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Kalangan industri sawit nasional berkomitmen untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan menyusul prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang memperkirakan musim panas akan jatuh pada awal Mei dan Juni 2018 dan puncaknya pada Agustus-September 2018.

President Direktur Minamas Plantation Haryanto Tedjawidjaja mengatakan, pihaknya sudah siap menghadapi datangnya musim panas melalui Desa Mandiri Cegah Api guna mencegah kebakaran hutan dan lahan.

Menurut dia, mencegah terjadinya kebakaran dilakukan sebagai komitmen perusahaan perkebunan dalam membangun perkebunan dengan konsep "zero burning" atau pembukaan lahan tanpa membakar.

Bahkan mencegah terjadinya kebakaran juga dilakukan di sekitar anak usaha dengan radius 5 KM bebas api.

"Kami dan anak usaha terus melakukan koordinasi dan komunikasi dengan semua pihak untuk dapat memantau terjadinya titik api d iwilayah masing-masing khususnya yang berada di sekitar perkebunan masyarakat," ujarnya di Jakarta, Jumat (18/5/2018).

Komitmen bebas api ini, katanya, tidak hanya dilakukan di internal perusahaan dan anak usahanya namun juga di luar lingkup perusahaan yaitu dengan melakukan program bersama dengan masyarakat sekitar.

Program "Desa Mandiri Cegah Api", menurut dia, merupakan salah satu program Minamas Plantation bersama masyarakat dimulai pada tahun 2014 di empat desa sekitar anak perusahaan. Diantaranya PT Bhumireksa Nusasejati (PT BNS), di Kabupaten Inhil, Riau. Ke-empat desa tersebut merupakan desa dengan dengan topografi lahan gambut yang cukup luas.

"Bahkan untuk memaksimalkan dalam mencegah terjadinya kebakaran kami juga bekerjasama dengan Universitas Riau (Unri) dengan pola pendampingan masyarakat dengan tujuan adanya perubahan perilaku masyarakat dalam membuka lahan dengan pola tanpa membakar," kata Haryanto.

Dia mengungkapkan sebelum pelaksanaan program, Unri melaporkan bahwa 77 persen penduduk desa terpaksa membuka lahan untuk bertani di lahan gambut dengan cara membakar serta meninggalkan sisa pembakaran. Setelah program ini dilaksanakan, jumlah titik api berkurang dari 40 pada 2013-2014 menjadi hanya satu pada 2015-2016.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Pimpin Upacara HUT Ke-78 TNI AU

Rabu, 24 April 2024 - 04:29 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Pimpin Upacara HUT Ke-78 TNI AU

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin Upacara HUT Ke-78 TNI AU, bertempat di Lapangan Dirgantara Akademi Angkatan Udara Yogyakarta, Jawa Tengah, Senin (22/4/2024).

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Singapura

Rabu, 24 April 2024 - 03:52 WIB

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Singapura

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan The Minister For Foreign Affairs of Singapore (Menteri Luar Negeri Singapura) H.E Mr. Vivian Balakrishnan yang didampingi…

ASOPS Dankormar Buka Rekernisops 2024

Rabu, 24 April 2024 - 03:45 WIB

ASOPS Dankormar Buka Rekernisops 2024

Rapat Kerja Teknis Staf Operasi Korps Marinir Tahun 2024, secara resmi saya nyatakan dibuka oleh Asisten Operasi Komandan Korps Marinir (Asops Dankormar) Kolonel Marinir Nanang Saefullah, S.E.,…

Pengukuhan Nia Kurnia sebagai Bunda Literasi Sumenep di acara Madura Writers Readers Festival 2024.

Selasa, 23 April 2024 - 23:38 WIB

Bupati Sumenep Buka Acara Madura Writers Readers Festival

Selain disemarakkan dengan kehadiran para penggerak literasi budaya, serta bazar buku murah, di Madura Writers Readers Festival 2024 juga diselenggarakan pengukuhan Nia Kurnia sebagai Bunda…

Strategi pemasaran (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 22:57 WIB

Strategi Dalam Mempengaruhi Perilaku Pembelian Pelanggan

Dalam pasar yang kompetitif saat ini, memahami dan mempengaruhi perilaku pembelian pelanggan sangat penting agar bisnis dapat berkembang. Dengan munculnya teknologi baru dan berkembangnya preferensi…