BCA Syariah Didaulat Berperformance Terbaik

Oleh : Wiyanto | Selasa, 29 Agustus 2017 - 12:27 WIB

BCA Syariah (Foto Ist)
BCA Syariah (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta-PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) mendapatkan pengakuan sebagai The Best Performance Bank untuk kategori Bank Syariah dalam ajang Bisnis Indonesia Financial Award (BIFA) 2017.

"BCA Syariah terus berupaya untuk meningkatkan kinerja secara konsisten dan berkualitas. Pencapaian kinerja yang positif tak terlepas dari kepercayaan nasabah, dukungan shareholders serta komitmen untuk memberikan produk dan layanan yang prima," kata Presiden Direktur BCA Syariah John Kosasih di Jakarta, Selasa (29/8/2017).

BIFA merupakan penghargaan yang diberikan oleh Harian Bisnis Indonesia kepada beberapa lembaga keuangan di Indonesia, meliputi perbankan, asuransi, dan multifinance. Khusus untuk perbankan, penghargaan diberikan kepada bank yang paling efisien dan memiliki kinerja terbaik berdasarkan kategori kelas usaha, Bank Syariah dan Bank Pembangunan Daerah (BPD).

Indikator kinerja yang diukur dalam penilaian The Best Performance Bank adalah Pertumbuhan Dana Pihak Ketiga, Nett Financing, dan Profitabilitas (ROA) di tahun 2016.

Menurut dia, berdasarkan penilaian ketiga indikator tersebut BCA Syariah berhasil meraih posisi terbaik di kategori Bank Syariah.

Ia mengungkapkan, catatan per Desember 2016, BCA Syariah membukukan laba bersih sebesar Rp36,8 miliar, atau tumbuh 46,6% year on year (yoy).

Peningkatan kinerja perusahaan berlanjut dengan peningkatan aset di semester I 2017 sebesar 25.0% atau mnejadi sebesar Rp5.43 triliun, penyaluran pembiayaan yang meningkat 21.1% yoy mencapai sebesar Rp 3,89 triliun, dan pertumbuhan DPK meningkat 31.8% secara yoy menjadi sebesar Rp4,25 triliun.

Dengan pencapaian positif tersebut, pada paruh pertama tahun 2017 Bank BCA Syariah membukukan laba (sebelum pajak) sebesar Rp.26,84 miliar, atau meningkat 40% yoy. Kami optimis dapat mencapai pertumbuhan laba yang ditargetkan pada angka 15-20% yoy pada akhir tahun 2017," ujar John Kosasih menambahkan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…

Bank Danamon

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:19 WIB

Danamon Umumkan Jadwal Operasional dan Layanan Pendukung bagi Nasabah Menyambut Libur Panjang Idulfitri 1445 Hijriah

Menjelang periode libur Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (“Danamon”) mengumumkan jadwal operasional sejumlah kantor cabang dan layanan pendukung bagi kebutuhan…

Pelatihan pengolahan sampah ke Pesantren

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:14 WIB

Kolaborasi CCEP Indonesia dengan Lima Belas Pesantren di Indonesia

Dalam rangka memperkuat komitmen sosial dan lingkungan di bulan Ramadan, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) menggelar serangkaian kegiatan bersama lima belas pesantren…