Di Pameran PALMEX dan SEA Indonesia, Nippon Paint Tampilkan Inovasi Cat dan Pelapis yang Tangguh

Oleh : Hariyanto | Sabtu, 17 Mei 2025 - 15:44 WIB

Nippon Paint Tampilkan Inovasi Cat dan Pelapis yang Tangguh Pameran di PALMEX dan SEA Indonesia
Nippon Paint Tampilkan Inovasi Cat dan Pelapis yang Tangguh Pameran di PALMEX dan SEA Indonesia

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Nippon Paint Indonesia turut berpartisipasi dalam pameran nasional PALMEX (14–15 Mei 2025) dan SEA Indonesia (14–16 Mei 2025) di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. Kedua pameran ini berfokus pada dua sektor strategis yang menjadi penopang utama perekonomian nasional, yakni sawit dan maritim.

“Kami ingin menunjukkan bahwa teknologi cat dan pelapis Nippon Paint dapat bersaing secara global dan memberikan solusi nyata bagi kebutuhan infrastruktur industri strategis Indonesia,” ujar Chia Boon Chin, Head of Project Protective Coating & Marine Nippon Paint Indonesia di Jakarta, Sabtu (17/5/2025). 

Industri sawit telah menjadi komoditas strategis nasional, tidak hanya sebagai penyedia bahan baku energi dan pangan, tetapi juga sebagai penopang utama ekspor nonmigas. Menurut data Kementerian Perdagangan RI (hingga September 2024), ekspor nonmigas Indonesia mencapai USD 181,14 miliar, di mana lemak dan minyak nabati, termasuk minyak sawit, yang menyumbang USD 14,43 miliar.

Edi Riyanto, Sales Manager Protective Coating and Floor Coating Nippon Paint Indonesia mengatakan bahwa keberlangsungan industri sawit bergantung terhadap infrastruktur produksi dan pengolahan yang tahan terhadap kondisi lingkungan yang ekstrem seperti suhu tinggi, kelembapan, serta paparan bahan kimia.

"Dalam PALMEX Indonesia Expo 2025, Nippon paint memperkenalkan beragam solusi pengecatan untuk menjaga kekuatan aset dan alat produksi kelapa sawit, mulai dari pelapis lantai yang tahan terhadap abrasi, bahan kimia dan suhu sampai dengan -60 ℃; coating anti korosi untuk struktur baja, pipa dan tangki penyimpanan yang sudah ramah lingkungan (tidak mengandung logam berat) dan food grade," kata Edi. 

"Ada pula cat dinding interior dan eksterior, cat atap, cat kayu dan besi dengan performa yang berkelas serta sudah mendapatkan sertifikat Green Lable Singapore juga ditampilkan sebagai pelengkap lini produk Total Coating & Construction Solutions,” imbuhnya. 

Selain itu, dengan laut seluas 6,4 juta km² dan garis pantai 108.000 km, Indonesia adalah negara kepulauan terbesar. Potensi ekonomi maritimnya mencapai USD 1.338 miliar per tahun, mencakup berbagai sektor, dengan industri perkapalan sebagai tulang punggung distribusi logistik.

Di era maritim terkini, sambung Harry Wijaya, Sales Manager Marine Coating Nippon Paint Indonesia, Nippon Paint turut andil dalam memajukan perkembangan indutsri cat maritim dengan menghadirkan berbagai macam teknologi terbarukan sesuai kebutuhan pasar. Kebutuhan cat dan pelapis kapal yang tahan dengan korosi dan ramah lingkungan menjadi perhatian utama di industri ini.

“Di tahun 2025 ini kami telah meluncurkan teknologi baru product cat anti corrosive epoxy modified, Nippon Epoxy Multipurpose Universal dengan fitur 3-in-1, sebagai cat primer, sealer (tie coat), dan finish (topcoat), yang cocok digunakan pada immersion area maupun atmosphere area. Teknologi produk ini menjawab tantangan pasar dengan memberikan keunggulan effisiensi biaya dan waktu dalam proses aplikasi di lapangan dengan kinerja terbaik dan teruji,” ucapnya.

“Partisipasi Nippon Paint dalam dua pameran industri nasional adalah bukti nyata komitmen Nippon Paint menjadi mitra strategis dalam pameran nasional PALMEX dan SEA Indonesia tahun 2025 untuk membangun infrastruktur industri yang kuat, tahan lama, dan berkelanjutan di Indonesia.” pungkas Chia Boon Chin. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Samsung Galaxy S25 Edge

Senin, 23 Juni 2025 - 08:04 WIB

Samsung Galaxy S25 Edge Resmi Hadir, Smartphone Tipis Berfitur Kamera 200MP dan Teknologi AI Tercanggih

Galaxy S25 Edge diluncurkan di Indonesia dengan desain 5,8mm super ramping, kamera 200MP, dan fitur Galaxy AI. Cocok untuk vlogger dan pembuat konten modern.

Menteri Sosial, Saifullah Yusuf dan Menteri Tenaga Kerja, Yassierli mengadakan rapat terkait pemanfaatan balai Kemenaker dan penyusunan kurikulum Sekolah Rakyat di kantor Kemenaker, Jakarta, Jumat (20/6/2025). foto: Biro Humas Kemensos/ Andi Mukhlis

Senin, 23 Juni 2025 - 08:02 WIB

Titik Sekolah Rakyat Ditambah, Kemensos-Kemenaker Kolaborasi Manfaatkan Balai Latihan Kerja

Jakarta – Penyelenggaraan Sekolah Rakyat pada tahun ajaran pertama 2025/2026 akan ditambah tidak hanya di 100 titik. Untuk mendukung hal ini, Kementerian Sosial (Kemensos) berkolaborasi dengan…

Hello Jakarta Fest Launching Rebranding Call Name dan Logo Baru PT BANK DKI

Senin, 23 Juni 2025 - 07:50 WIB

Keren! Umumkan Call Name Baru Bank DKI Jadi Bank Jakarta, Gubernur DKI Jakarta: Ini Langkah Strategis Transformasi Menuju Bank yang Kuat, Sehat dan Berkelanjutan

Jakarta— Dalam momentum peringatan Hari Ulang Tahun ke-498 Kota Jakarta, Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Pramono Anung, secara resmi mengumumkan perubahan call name Bank DKI menjadi Bank Jakarta,…

Bank Rakyat Indonesia Tbk saat memberikan hadiah ke Nasabah

Senin, 23 Juni 2025 - 07:36 WIB

Program Loyalty Poin Cashier 2025, BRI Bagikan Hadiah Mobil Listrik hingga Jam Tangan Pintar bagi Merchant

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperkuat komitmennya dalam mendorong pertumbuhan transaksi non-tunai melalui kanal Electronic Data Capture (EDC) dengan menghadirkan program Loyalty…

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung: Bank Jakarta Harus Profesional dan Siap IPO

Senin, 23 Juni 2025 - 07:27 WIB

Dunia Pasar Modal Menanti Bank DKI Melantai di Bursa, Gubernur Pramono: Kita Siapkan, Bank DKI Jakarta Harus Profesional dan Siap IPO

Jakarta– Saat acara peluncuran rebranding "call name" dan logo baru PT Bank DKI di Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (22/6/2025), Gubernur DKI…