Kemenekraf Tegaskan Komitmen Dukung IP Lokal di Industri Animasi
Oleh : Candra Mata | Sabtu, 08 Februari 2025 - 11:15 WIB

Kementerian Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) menegaskan komitmennya dalam mengangkat kekayaan intelektual (IP) lokal di industri animasi. Dukungan ini diberikan terhadap film animasi Jumbo yang diproduksi oleh Visinema.
INDUSTRY.co.id - Jakarta, Kementerian Ekonomi Kreatif/Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) menegaskan komitmennya dalam mengangkat kekayaan intelektual (IP) lokal di industri animasi. Dukungan ini diberikan terhadap film animasi Jumbo yang diproduksi oleh Visinema, sebagaimana dibahas dalam pertemuan di Gedung Film Pesona Indonesia, Jakarta, pada Jumat, 7 Februari 2025.
Film Jumbo, yang dijadwalkan rilis pada Maret 2025, menarik perhatian Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Bekraf Teuku Riefky Harsya dan Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Wakil Kepala Bekraf Irene Umar. Riefky dan Irene sudah menyaksikan cuplikan film tersebut. Pada pekan lalu, keduanya juga menonton Ambyar Mak Byar yang juga diproduksi Visinema.
Sebagai bentuk dukungan nyata, Teuku Riefky bersama Irene Umar dan Deputi Kreativitas Media Agustini Rahayu menggelar audiensi dengan tim Visinema di Gedung Film Pesona Indonesia, Jakarta.
Dalam pertemuan tersebut, Riefky menegaskan bahwa dukungan terhadap Jumbo merupakan bagian dari agenda berkelanjutan pemerintah dalam memperkuat ekosistem IP lokal.
"Setelah nobar Ambyar Mak Byar, kami tertarik mendukung Jumbo sebagai IP lokal yang berpotensi untuk dikembangkan dan dikolaborasikan," ujar Riefky.
Sementara itu, Irene Umar melihat Jumbo memiliki potensi besar untuk berkolaborasi dengan berbagai subsektor ekonomi kreatif, sehingga tidak hanya memberikan nilai tambahan, tetapi juga memperkuat kehadiran tokoh animasi lokal yang mampu bersaing dengan animasi luar negeri.
"Ekraf siap mendukung dan berkolaborasi agar Jumbo semakin dikenal sebagai IP lokal yang berkualitas dan bisa menjadi kebanggaan anak-anak Indonesia," kata Irene.
Dukungan dari Kementerian Ekonomi Kreatif/Bekraf semakin meningkatkan optimisme Visinema dalam menciptakan karya-karya kreatif dan inovatif, baik dalam format animasi maupun live action.
"Kami sangat berterima kasih kepada Pak Menteri Teuku Riefky dan Bu Wakil Menteri Irene yang telah menerima kami dengan luar biasa. Kami mendapat banyak masukan serta rencana aksi yang akan kami tindaklanjuti. Kami yakin Jumbo dapat diterima luas oleh masyarakat Indonesia," ujar Dewinta Hutagaol, Head of Corporate Affairs Visinema Group.
Dewinta menambahkan bahwa audiensi dengan Kemenparekraf/Bekraf membuka peluang kolaborasi lebih luas bagi Jumbo dengan berbagai subsektor ekonomi kreatif.
"Kami berharap Jumbo bisa menjadi tontonan pilihan saat libur Lebaran nanti. Dengan berbagai kerja sama yang akan dijalin, kami optimis semakin banyak orang mengenal dan mencintai Jumbo," tutup Dewinta.
Baca Juga
MNC Pictures Hadirkan Sinetron dan Program Religi Ramadan 2025 di…
Kiesha Alvaro dan Frislly Herlind Bersatu Kembali dalam Film Horor…
Remake Korea 'You Are The Apple of My Eye' Tayang di Indonesia, Jung…
Hadiri Peluncuran Perdana Film Paddington in Peru, Wamenekraf: Persembahan…
'Pulung Gantung Pati Ngendat', Film Horor Sarat Pesan Moral
Industri Hari Ini

Jumat, 28 Maret 2025 - 08:29 WIB
Serikat Karyawan Garuda Indonesia Sampaikan Sikap Internal Tetap Jamin Kelancaran Penerbangan di Lebaran
Sekretariat Bersama Serikat Karyawan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk., yang terdiri dari Asosiasi Pilot Garuda (APG), Serikat Karyawan Garuda Indonesia (SEKARGA), dan Ikatan Awak Kabin Garuda…

Jumat, 28 Maret 2025 - 05:25 WIB
Terbitkan SE Menperin 2/2025, Kemenperin Minta Perusahaan Industri Segera Lapor Data Emisi
Kementerian Perindustrian berkomitmen mengakselerasi pelaksanaan kebijakan dekarbonisasi industri serta pengendalian emisi industri di Indonesia. Hal ini untuk memperbaiki dan menjaga kualitas…

Jumat, 28 Maret 2025 - 05:02 WIB
Indibiz Berangkatkan Pelanggan Setia dalam Program Mudik Gratis BUMN 2025
Indibiz kembali menghadirkan program mudik gratis bagi pelanggan setianya dalam rangka mendukung kelancaran perjalanan Lebaran 2025.

Kamis, 27 Maret 2025 - 22:35 WIB
Keren! Pasca Diakuisisi dari Crown Group, One Global Gallery Milik Iwan Sunito Catat Kinerja Gemilang
Setelah mengakuisisi dari Crown Group pada akhir tahun 2024 senilai Rp218 miliar, pusat perbelanjaan The Grand Eastlakes yang kini berganti nama menjadi One Global Galery menunjukan kinerja…

Kamis, 27 Maret 2025 - 21:43 WIB
Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Imbau Pengelola Destinasi Wisata Patuhi Aturan Perizinan
Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana mengimbau seluruh pengelola destinasi wisata untuk mematuhi setiap aturan yang berlaku dan memenuhi semua perizinan pembangunan tempat wisata yang…
Komentar Berita