Anggota DPD Asal Papua, A. Kambuaya, Tegaskan: Hilirisasi Tambang Harus Beri Manfaat Nyata bagi Papua, Bukan Hanya Kerusakan
Oleh : Kormen Barus | Senin, 20 Januari 2025 - 16:11 WIB

Agustinus R. Kambuaya:
INDUSTRY.co.id, Dalam Rapat Dengar Pendapat Umum Komite II DPD RI dengan Tim Ahli Penyusun Naskah Akademik RUU Mineral dan Batu Bara, Anggota DPD RI Daerah Pemilihan Provinsi Papua Barat Daya, Agustinus R. Kambuaya, S.IP., S.H, menyampaikan pandangannya terkait program hilirisasi tambang yang sedang menjadi fokus pemerintah pusat. Agustinus menegaskan pentingnya program ini dilaksanakan dengan mengacu pada UUD 1945 Pasal 33, yang menegaskan bahwa kekayaan alam Indonesia harus dikelola untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.
“Hilirisasi tambang adalah langkah strategis untuk meningkatkan nilai tambah sumber daya alam kita, namun pelaksanaannya tidak boleh hanya menguntungkan pihak tertentu. Sebagai daerah penghasil tambang, Papua, khususnya Papua Barat Daya, harus merasakan manfaat langsung dari program ini. Hilirisasi tidak boleh hanya meninggalkan kerusakan lingkungan atau justru memperburuk kemiskinan di daerah kami,” ujar Agustinus.
Dalam rapat yang membahas naskah akademik RUU Mineral dan Batu Bara tersebut, Agustinus menggarisbawahi beberapa poin penting:
1. Keterlibatan masyarakat lokal dalam setiap tahap hilirisasi, mulai dari perencanaan hingga pelaksanaan.
2. Prioritas tenaga kerja lokal, disertai dengan pelatihan dan pendidikan untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di Papua.
3. Penjagaan kelestarian lingkungan, dengan memastikan aktivitas tambang memenuhi standar keberlanjutan.
4. Pengalokasian pendapatan dari tambang untuk pembangunan infrastruktur, fasilitas publik, dan program kesejahteraan masyarakat di daerah penghasil.
Agustinus menegaskan bahwa Papua tidak boleh hanya menjadi penonton atas kekayaannya sendiri. Sebaliknya, hilirisasi tambang harus menjadi motor penggerak pembangunan ekonomi dan sosial di Papua Barat Daya. Ia meminta pemerintah pusat dan pelaku industri tambang untuk bekerja sama memastikan bahwa program ini benar-benar membawa manfaat nyata.
“Dalam pembahasan naskah akademik RUU Mineral dan Batu Bara ini, saya berharap ada pengaturan yang jelas dan tegas untuk memastikan keadilan bagi daerah penghasil tambang. Kekayaan alam kami harus memberikan dampak positif bagi masyarakat lokal, bukan sekadar keuntungan bagi segelintir pihak,” tambahnya.
Sebagai wakil Papua Barat Daya di DPD RI, Agustinus berkomitmen untuk terus mengawal proses legislasi ini, memastikan kepentingan daerah tetap menjadi prioritas. “Papua harus menjadi bagian dari masa depan hilirisasi tambang Indonesia, bukan hanya menjadi korban dari eksploitasi yang tidak bertanggung jawab,” tutupnya.
Baca Juga
Jurus Bahlil ‘Rayu’ India Genjot Hilirisasi dan jadi Mitra Utama…
Dukung Hilirisasi Mineral, ANTAM Fokus Lanjutkan Proyek Strategis…
Bahlil: Kurangi Ketergantungan pada Asing! Biayai Hilirisasi, Satgas…
PT Nusa Halmahera Minerals Gelar Apel Pembukaan Peringatan Bulan…
Kideco Jaya Agung Raih Penghargaan Bergengsi di Ajang Indonesia SDGs…
Industri Hari Ini

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:54 WIB
Intip Potensi Masa Depan PEPE dan SOL
Meme coin dalam industri crypto sungguh luar biasa. Mulai dari Dogecoin hingga Shiba Inu, selalu ada koin baru yang menjadi sorotan dan menarik perhatian komunitas crypto. Salah satunya adalah…

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:50 WIB
Warga Madiun Dipenjara Akibat Gadaikan Mobil Kredit, Ini Risikonya!
Branch Manager ACC Kediri Wandi Gumilar menghimbau kepada seluruh pelanggan ACC yang memiliki kesulitan dalam pembayaran angsuran agar segera datang ke kantor cabang ACC terdekat agar terhindar…

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:43 WIB
Program 3 Juta Rumah, Erick Thohir Ingin Private Sector dan BUMN Bekerja Secara Transparan
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengatakan kerja sama antara BUMN dan sektor swasta dalam mendukung program tiga juta rumah, bukan hanya soal percepatan pembangunan,…

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:16 WIB
Manfaatkan Program Kemenperin, IKM Asal Sukabumi Ini Berhasil Ekspor Keripik Tempe ke Arab Saudi
Kementerian Perindustrian (Kemenperin) kian aktif memacu pelaku industri dalam negeri untuk melebarkan sayapnya ke pasar mancanegara melalui perdagangan ekspor. Upaya ini juga ditujukan kepada…

Selasa, 11 Februari 2025 - 13:02 WIB
Bersama BRI, Balee Scents Siap Melangkah ke Pasar Dunia
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong pelaku UMKM untuk berkembang serta memperluas pasar hingga ke tingkat internasional. Melalui BRI…
Komentar Berita